© Youtube Crazy Nikmir Real
Jadi bintang tamu dalam video Q&A di channel youtube Nikita Mirzani nampaknya membuat selebgram yang sedang naik daun, Keanu Agl, tersiksa.
Bagaimana tidak, pertanyaan yang ditanyakan Nyai ternyata aneh-aneh banget hehe.
Saking gregetan sama pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan, bahkan Keanu sampai menjambak rambut Nyai. Duh, gak beneran berantem kan?
Nikita Mirzani dan Keanu Agl © Youtube Crazy Nikmir Real
Jelas dong, jambak-jambakan yang mereka lakukan itu cuma sekadar bercandaan semata.
" Gila lu! Lu mah jahat sama anak kecil padahal lu udah tua tau gak?!" ujar Keanu.
Mendengar hal tersebut Nikita Mirzani hanya bisa tertawa terbahak-bahak.
Nikita Mirzani dan Keanu Agl © Youtube Crazy Nikmir Real
Di akhir video, Nikita Mirzani membelai rambut Keanu dan memelukya seperti adik sendiri. Tak lupa Nikita juga memberikan nasihat untuk selebgram berumur 22 tahun ini.
" Sukses terus pokoknya buat Keanu. 22 tahun itu ya umur yang dipertengahan untuk lu bisa meniti hidup dan kemana jalan yang lu mau pilih," ujar Nikita Mirzani.
" Jangan salah memilih kawan, jadilah diri sendiri, jangan takut untuk dibenci orang, asal jangan dibenci Tuhan," lanjutnya.
" Aamiin..." saut Keanu.

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship