Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti Dikaruniai Anak Kedua, Selamat!

Reporter : Firstyo M.D.
Senin, 14 September 2020 19:24
Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti Dikaruniai Anak Kedua, Selamat!
Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti harus melewati ujian kesabaran setelah kelahiran putra keduanya diiringi dengan permasalahan kesehatan.

Kabar bahagia datang dari pasangan aktor Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti. Keduanya baru saja dikaruniai anak kedua setelah Vanny Widyasasti melahirkan seorang bayi laki-laki. Kehadiran anak kedua membuat keluarga Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti semakin ramai dengan dua jagoan setelah kehadiran si sulung Hasan Fadilan Nuril.

Aksa Ganindra Nuril adalah nama anak kedua Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti. Tak hanya indah didengar, nama tersebut juga memiliki makna yang sangat mendalam.

"Lelaki berwajah bening yang gemar berpetualang."

1 dari 3 halaman

Ucapkan syukur

      View this post on Instagram

A post shared by Vanny Widyasasti (@calystavannyws) on

Sang ibu Vanny Widyasasti mengungkapkan kelegaanya atas kelahiran sang bayi kedua.

"Alhamdulillah, finally home ya sayang. Setelah masa-masa bikin jantung mau copot. Our 2nd born, Aksa Ganindra Nuril," tulis Vanny Widyasasti dalam caption unggahannya.

Sementara itu, Fedi Nuril menuliskan pesan yang mengharukan untuk putra keduanya tersebut. Lewat caption yang cukup panjang ia menggambarkan kelegaan, kebahagiaan, serta rasa syukurnya.

"Saat ayah lantunjkan azan dan kamu membuka mata, ayah dan ibu rasanya bahagia sekali. Atas izin Allah, akhirnya kita dipertemukan," tulis Fedi Nuril dalam caption unggahannya.

2 dari 3 halaman

Alami gangguan pernapasan

Rasa syukur sbesar-besarnya pantas dipanjatkan oleh Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti sebab kelahiran Aksa sang anak kedua tak berjalan lancar-lancar saja. Seolah langsung menghayati namanya, Aksa mengantarkan dirinya sendiri dan kedua orang tuanya dalam sebuah " petualangan" .

" Waktu seakan berhenti ketika dokter bilang kamu mengalami gangguan pernapasan. Jantung ayah serasa mau copot melihat perutmu bergerak naik turun dengan cepat sekali karena berusaha bernapas. Kata dokter, tubuh mungilmu harus dipasang alat bantu napas supaya tidak kelelahan," tulis Fedi Nuril menggambarkan situasi mencekam yang dialami sang anak.

Aksa akhirnya dapat bertahan setelah tiga hari harus bernapas dengan bantuan alat.

" Kamu sudah bisa bernapas sendiri secara normal. Kamu pun sudah bisa menyusui dan ASI ibumu lancar sekali," ungkap Fedi Nuril.

3 dari 3 halaman

      View this post on Instagram

A post shared by Fedi Nuril (@fedinuril) on

Saat ini Aksa telah berada di rumah dalam kondisi sehat wal'afiat.

Selamat atas kehadiran anak keduanya, Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti!

Beri Komentar