© Instagram.com/@mayaang.lucyaana
Nama Mayang Lucyana, adik dari mendiang Vanessa Angel, mulai dikenal luas publik setelah sang kakak meninggal. Mayang jadi sering nongol di berbagai media dan tampak selalu bersama sang ayah, Doddy Sudrajat.
Namun, banyak netizen yang memandang sebelah mata gadis berusia 20 tahun tersebut. Tidak sedikit netizen yang menyebut kalau Mayang Lucyana memanfaatkan momen meninggalnya sang kakak untuk bisa terkenal.
Banyak netizen yang menghujat Mayang yang dianggap memanfaatkan momen. Karena hal ini, Mayang auto galau dan curhat di medsos.
Baru-baru ini Mayang curhat di media sosial Instagram-nya karena sering dapat hujatan dari netizen.
Hujatan Netizen © instagram.com/@mayaang.lucyaana
Mayang memspoting beberapa komentar dari netizen tentang dirinya yang semuanya berisi hujatan dan ungkapan merendahkannya.
Berikut ini adalah caption dari postingan Mayang Lucyana tersebut:
Iya. Aku memang gak sempurna.
Iya. Aku memang tidak cantik.
Iya. Aku bukan siapa-siapa.
Iya. Aku sering kepleset kata dan masuk jurang.
Iya. Aku harus mengevaluasi diri.
Tapi…
Apakah aku serendah itu di mata kamu?
Apakah aku gak boleh minta maaf?
Apakah kita sudah tak boleh saling mengenal?
Maaf, kalau kehadiran ku bikin kamu risih.
Maaf, kalau aku terlalu banyak sensasi.
Maaf..
Untuk kamu, yang masih terus mendoakan dan mendukung ku, terima kasih… terima kasih masih tetep memeluk, memberi kekuatan, dan percaya sama Mayang ❤️
Regards,
Mayang.
Curhatan dari Mayang tersebut mendapat respon dari berbagai netizen. Tidak sedikit juga public figure yang memberi semangat kepada Mayang.
" Mayang syg ga usah di pikirin omongan org, tetap maju dan berprestasi yahhhh.. FOKUS😍 syg mami," ucap Barbie Kumalasari.
" Semangat cantik, lu ga sendiri… masii ada gue niii ❤️," komentar dri Lolly anak Nikita Mirzani.
" Mayang inget nasehat kakak ya 😘 kamu baik santun dan rendah hati …. Semangattt sayaang 💝💝💝," ucap Eddies Adelia.
Namun, ada juga netizen yang mengatakan alasan Mayang Lucyana banyak dihujat adalah ulah bapaknya sendiri, Doddy Sudrajat.
Komentar Netizen © instagram.com/@mayaang.lucyaana
Menurut Diazens, Doddy Sudrajat nih yang jadi penyebab Mayang Lucyana sering dihujat?
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'