© Instagram.com/@1aurabd
Anak Nikita Mirzani, Laura Meizani atau yang akrab disapa Loly, akhir-akhir ini memang sedang mencuri perhatian. Hal ini dikarenakan perseteruannya dengan sang mama dan saling sindiri di medsos.
Buntutnya, Nikita Mirzani mengatakan kalau kini ia sudah menghentikan membayar biaya kepeluan Loly di Inggris. Seperti kita tahu, Loly kini sedang menimba ilmu di Inggris.
Tidak heran banyak yang menduga kalau kini Loly putus sekolah.
Loly pun menanggapi hal tersebut. Ketika membuka sesi tanya jawab di akun Instagram miliknya, ada netizen yang bertanya apakah Loly sudah putus sekolah atau belum.
" Loly kata mami kamu, kamu udah putus sekolah, karena sekolah cuma 1 tahun gak (lulus)," tanya seorang netizen.
Stories Lolly © instagram.com/@1aurabd
Loly pun mengatakan kalau sekolahnya sedang libur dan masuk lagi September 2023.
" Aku sudah kenaikan kelas alhamdulillah, di UK sudah pada libur sampai September (2023). Sekarang lagi mau daftar ke collage,” jawab Loly di Instagram stories miliknya.
Sejak ribut dengan sang mama, banyak kabar miring yang beredar tentang Loly. Namun, Loly memastikan kalau itu semua tidak 100 persen benar.
“ Kalau enggak tahu apa-apa mending diam. Tolong jangan langsung percaya omongan atau postingan yang kalian lihat di social media karena kenyataannya tidak seperti itu,” sambung Loly.
Netizen pun juga bertanya sekarang siapa yang membiayai sekolah maupun kebutuhan Loly di Inggris.
“ Menurut aku itu privacy. Kalian enggak perlu tahu siapa yang bayar. Yang penting aku masih melanjutkan edukasi aku di UK. Mending kalian semangatin dan doain aku semoga aku bisa jadi orang yang sukses," jawab Loly.
Stories Lolly © instagram.com/@1aurabd
Sebelumnya, Loly ketahuan mabuk-mabukan di sebuah pesta pernikahan di Inggris. Hingga saat ini, Nikita Mirzani belum menanggapi kelakuan anaknya selama di Inggris.
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'