© Instagram.com/blackpinkofficial
Tengah santer dikabarkan bahwa member BLACKPINK tidak akan memperpanjang kontrak dengan YG Entertainment kecuali Rose. Kabar ini tentu saja langsung menjadi kabar yang membuat para fans seluruh dunia kaget karena BLACKPINK baru saja menyelesaikan konser tour dunianya di Seoul pada Minggu (17/09) kemarin.
Diketahui ada 3 member BLACKPINK yang akan segera hengkang dari YG Entertainment yakni Lisa, Jisoo dan Jennie. Sedangkan Rose dalam desas-desus berita ini dikabarkan akan melanjutkan kontraknya bersama YG Entertainment.
3 Member BLACKPINK Disebut Tidak © Instagram.com/blackpinkofficial
Dilansir dari allkpop.com, salah satu media Korea mengabarkan jika YG Entertainment juga buka suara mengenai kabar yang tengah beredar mengenai BLACKPINK. YG Entertainment menjelaskan bahwa mengenai kontrak BLACKPINK yang habis kontrak itu masih dalam perbincangan sehingga belum ada keputusan yang pasti.
3 Member BLACKPINK Disebut Tidak © Instagram.com/blackpinkofficial
Kabar ini pun menuai pro kontra di kalangan fans. Beberapa orang menilai bahwa keputusan mengakhiri kontrak memang sudah pantas dilakukan karena semua member BLACKPINK saat ini memiliki nama yang besar. Namun di sisi lainnya, ada juga yang menyayangkan karena BLACKPINK belum mengeluarkan banyak album sebagai seorang musisi.
3 Member BLACKPINK Disebut Tidak © Instagram.com/blackpinkofficial
" Grub Segede blackpink tapi albumnya masih tergolong sedikit. Moga setelah keluar tetep ga bubar dan rajin rilis album," ucap salah satu netizen X.
" Dalam sebuah grup ketika sudah terkenal dan masing-masing merasa punya potensi atau kemampuan yg dominan akan merasa rugi jika tetap bersama. Karena secara nilai kontrak harus dibagi ke semua member, akan berbeda jika sendiri maka semua nilai kontrak akan menjadi milik seorang," komentar yang lainnya.
Habit Otak yang Perlu Dilatih di Usia Muda Biar Investasi Masa Depan Nggak Gagal
Kebiasaan Orangtua yang Diam Diam Bikin Anak Kecanduan Screentime
AXIS Nation Cup 2025 Sukses Digelar, Lahirkan Atlet Muda Berbakat Indonesia
Resep Mochi Pisang Ijo, Camilan Manis Kenyal yang Bikin Susah Berhenti
7 Zodiak Cewek yang Selalu Jadi Mood Booster di Circle
Setelah Vakum dan Jadi Ibu, Mahalini Siap Kembali dengan Album “Koma”
Amanda Manopo Resmi Menikah dengan Kenny Austin, Momen Haru Kursi Kosong untuk Sang Ibu Jadi Sorotan
IU Raih Penghargaan Outstanding Korean Drama Actress di Seoul International Drama Awards ke-20
Selena Gomez Resmi Menikah dengan Benny Blanco di Santa Barbara