Udah Ngelamar Kerja, Tapi Belum Diterima? Jangan Nyerah, Lakuin Hal ini Aja!

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Selasa, 28 April 2020 11:15
Udah Ngelamar Kerja, Tapi Belum Diterima? Jangan Nyerah, Lakuin Hal ini Aja!
Tenang, jangan langsung putus asa.

Sebagai fresh graduate, hal pertama yang sering kita lakukan adalah rajin mengirim lamaran kerja di berbagai perusahaan. Tapi sayangnya, fresh graduate juga seringkali dapat penolakan karena belum memiliki pengalaman kerja.

Usaha mencari kerja seringkali kita upayakan dengan maksimal, tapi perjuangan itu seringkali kandas di tengah jalan. Menyakitkan banget kan?

1 dari 5 halaman

Meski kerap menerima penolakan karena kamu seorang fresh graduate, bukan berarti kamu bisa langsung putus asa dong. Kamu harus terus berusaha sembari berpikiran positif.

Mengutip dari Instagram Kementerian Ketenagakerjaan, @kemnaker, ada empat hal yang bisa lakukan saat tak kunjung diterima kerja di perusahaan yang kamu inginkan.

2 dari 5 halaman

Ilustrasi Mengikuti Pelatihan © Diadona

Hal pertama yang bisa kamu lakukan yakni dengan meningkatkan kemampuan yang kamu miliki. Bisa lewat kesempatan magang, atau bergabung dengan Balai Latihan Kerja (BLK) yang disediakan pemerintah.

Persiapkan dirimu dengan mengisi waktu yang ada untuk mengikuti kursus. Sebisa mungkin pilihlah kursus yang sesuai dengan jenis pekerjaan yang akan kamu pilih nantinya.

3 dari 5 halaman

Ilustrasi Pertemanan © Diadona

Selain itu kamu perlu juga mulai memperluas jaringan pertemanan. Kalau perlu kamu bisa bergabung dengan komunitas yang menarik minat dan bakatmu. Siapa tahu, informasi tentang lowongan kerja bisa diperoleh dari teman sepergaulanmu kan?

4 dari 5 halaman

Ilustrasi Memasak © Diadona

Meski kamu berada dalam fase menganggur, bukan berarti kamu bisa malas-malasan seenaknya. Manfaatkan kesempatan nganggur ini untuk tetap aktif dan produktif.

Lakukan hobi yang mungkin selama ini tidak sempat kamu lakukan. Lakukan dengan tekun, bisa jadi hobi itu menghasilkan uang kan?

5 dari 5 halaman

Ilustrasi Bersantai © Diadona

Yang terpenting manfaatkan waktu untuk me time. Jika kamu benar-benar lelah sudah melamar kerja sana-sini tapi tak kunjung mendapat panggilan, mungkin kamu perlu beristirahat sejenak.

Kamu boleh mengambil kesempatan untuk berlibur. Asalkan, kamu bisa segera kembali semangat untuk berjuang mencari pekerjaan.

Beri Komentar