© Antarafoto.com
Perlu banget nih kamu tahu, kalau ternyata 14 Februari bukan cuma peringatan hari Valentine loh. Kamu yang dulu hafal sejarah pasti inget nih, kalau 14 Februari adalah peringatan hari pemberontakan tentara batalion Pembela Tanah Air (PETA) pimpinan Sudanco Supriadi di Blitar.
Setidaknya pada 14 Februari 1945, PETA yang dipimpin oleh Sudanco Supriadi melancarkan pemberontakan terhadap pemerintah Jepang yang kala itu menjajah wilayah Indonesia. Ironisnya, Sudanco Supriadi diketahui menghilang setelah peristiwa tersebut. Sejumlah pimpinan lain juga akhirnya dihukum penggal oleh tentara Jepang kala itu.
Ilustrasi Pemberontakan PETA © facebook/Jelajah Blitar
Peristiwa tragis tersebut kemudian disimbokan pada sebuah monumen PETA yang terletak di Kota Blitar. Hingga saat ini, 14 Februari selalu menjadi momen untuk mengenang jasa-jasa tentara PETA yang merelakan nyawanya untuk memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia.
Pada monumen PETA yang terletak di jalan Sudanco Supriyadi Sananwetan Kota Blitar, biasa digelar drama kolosal yang menceritakan tentang kisah kronologi pemberontakan oleh tentara PETA tersebut. Drama tersebut biasa diperankan sama pemuda dan pemudi di sana.
Wah penasaran banget kan drama kolosalnya seperti apa? Yuk langsung aja ke Blitar, biasanya drama kolosal tersebut digelar pada 14 Februari petang, tepatnya pukul 19.00. Jangan cuma sayang-sayangan sama pasanganmu aja. Perlu banget loh kita menunjukkan rasa kasih sayang sama pahlawan yang telah gugur melawan penjajah. Jadi tunggu apa lagi?
Mama Aleta, Penenun yang Menyelamatkan Gunung dan Martabat Orang Mollo
8 Tren Olahraga Outdoor Ramah Lingkungan yang Lagi Hits
5 Pasangan Zodiak yang Paling Nyambung, Seolah Punya Bahasa Sendiri
7 Trik Styling Rambut Biar Bentuk Wajah Kelihatan Lebih Proporsional
Janice Tjen Sabet Gelar WTA 125 Pertama dan Tembus 80 Besar Dunia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship

Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi, Rilis Lagu “Fourth Strike” Bareng Terror Jr

Bella Hadid Kembali ke Runway Setelah Pulih dari Lyme Disease

Setelah Vakum dan Jadi Ibu, Mahalini Siap Kembali dengan Album “Koma”