20 Tempat Wisata Kalimantan Selatan Terpopuler yang Musti Kamu Kunjungi

Reporter : Nasa
Kamis, 16 September 2021 10:54
20 Tempat Wisata Kalimantan Selatan Terpopuler yang Musti Kamu Kunjungi
Ini dia deretan rekomendasi Wisata Kalimantan Selatan

Tempat wisata Kalimantan Selatan yang terdiri dari beragam opsi wisata menarik yang sayang banget untuk dilewatkan. Selain terdiri dari wisata alam indah, Kalimantan Selatan juga punya deretan wisata seru yang mungkin akan sulit kamu temui di daerah lain.

Kalimantan Selatan merupakan salah satu provinsi yang terdapat di Pulau Kalimantan. Ibu Kota dari Provinsi Kalimantan Selatan adalah Kota Banjarmasin. Menurut info dari laman Wikipedia, luas wilayahnya sendiri mencapai 38.744 km persegi.

Deretan tempat wisata di Kalimantan Selatan terdiri dari berbagai jenis, mulai dari wisata alam pantai, sungai, kawasan hijau sejuk, sampai dengan wisata tradisi budaya yang sangat menarik untuk disambangi.

Ini dia deretan rekomendasi tempat wisata di Kalimantan Selatan yang sudah Diadona himpun dari berbagai sumber :

1 dari 6 halaman

Tempat Wisata di Kalimantan Selatan

Buat kamu yang berencana untuk liburan di Kalimantan Selatan bisa banget coba datangi deretan rekomendasi tempat wisata di Kalimantan Selatan berikut ini. Buat kamu si pemburu tempat wisata dengan view kece wajib banget berkunjung ke sini :

1. Pasar Terapung Lok Baintan

Tempat Wisata di Kalimantan Selatan - Pasar Terapung Lok Baintan © Diadona

Rekomendasi tempat wisata di Kalimantan Selatan yang pertama ada Pasar Terapung Lok Baitan yang juga sudah jadi ciri khas destinasi wisata tradisional di Kalimantan Selatan. Pasar ini merupakan bagian dari tradisi masyarakat sekitar sungai Martapura yang sudah dilakukan selama bertahun-tahun.

Jika kamu berkunjung ke sana, kamu bisa sembari berburu kuliner nikmat yang dijajakan oleh para penjual di pasar tersebut. Waktu terbaik untuk berkunjung ke sana adalah selepas subuh, yang bertepatan dengan matahari terbit. Tapi ingat, jangan buang sampah sembarangan di sungai ya.

Lokasi : Lokasi: Jalan Sungai Martapura, Desa Sungai Tandipah, Kecamatan Sungai Tabuk, Sungai Tandipah, Sungai Tabuk, Banjar, Kalimantan Selatan

2 dari 6 halaman

2. Goa Batu Hapu

Tempat Wisata di Kalimantan Selatan - Goa Batu Hapu © Diadona

Kamu juga bisa berkunjung ke Goa Batu Hapu yang masuk dalam deretan rekomendasi tempat wisata di Kalimantan Selatan kali ini. Goa yang satu ini memiliki karakteristik stalagtit dan stalagmit unik. Selain itu, bagian atasnya juga terbuka, sehingga sinar matahari bisa langsung memasuki area goa dari atas.

Lokasi : Batu Hapu, Hatungun, Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan

3 dari 6 halaman

3. Danau Biru Pengaron

Tempat Wisata di Kalimantan Selatan - Danau Biru Pengaron © Diadona

Berikutnya, ada Danau Biru Pengaron yang merupakan kawasan perairan bekas tanah tambang atau penggalian batu bara. Meski merupakan bekas tanah pertambangan, kawasan danau ini juga masuk ke dalam rekomendasi tempat wisata di Kalimantan Selatan dengan pemandangan alam memukau.

Lokasi : Desa Sungkai, Kecamatan Simpang Empat Pengaron, Banjar, Kalimantan Selatan

4 dari 6 halaman

4. Waduk Riam Kanan

Tempat Wisata di Kalimantan Selatan - Waduk Riam Kanan © Diadona

Tempat wisata di Kalimantan Selatan berikutnya yang juga tak boleh terlewatkan adalah Waduk Riam Kanan. Kawasan perairan buatan ini konon kabarnya sampai menenggelamkan setidaknya 9 desa loh. Namun, pemandangan alam di sekitar kawasan perairan tersebut dijamin sangat indah.

Lokasi : Tiwingan Lama, Aranio, Banjar, Kalimantan Selatan

5 dari 6 halaman

5. Goa Liang Tapah

Tempat Wisata di Kalimantan Selatan - Goa Liang Tapah © Diadona

Kemudian, kamu juga bisa berkunjung ke Goa Liang Tapah yang jadi salah satu tempat wisata di Kalimantan Selatan dengan pemandangan super keren. Goa Liang Tapah ini terdiri sebuah ruang gua, yang di dalamnya juga terdapat perairan jernih dengan warna biru kehijauan.

Lokasi : Garagata, Jaro, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan

6 dari 6 halaman

Objek Wisata Kalimantan Selatan

Objek Wisata Kalimantan Selatan © Diadona

Lebih lanjut, kamu juga bisa nih coba datang ke deretan rekomendasi objek wisata Kalimantan Selatan yang bisa kamu jadikan sebagai tambahan referensi. Selain bisa kamu eksplore keindahannya, kamu juga bisa sekaligus mengabadikan potret kerennya.

6. Rumah Jomblo Banjar Baru (Cempaka, Kota Banjar Baru, Kalimantan Selatan)
7. Gantung Nyaru Bungkukan (Desa Bungkukan, Kecamatan Kelumpang, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan)
8. Taman Hutan Rakyat Sultan Adam (Mandi Angin Barat, Karang Intan, Cempaka, Banjar, Provinsi Kalimantan Selatan)
9. Bukit Telang (Desa Martadah, Kecamatan Tambang Ulang, Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan)
10. Bukit Matang Kaladan (Desa Tiwingan Lama, Kecamatan Aranio, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan)
11. Bukit Tabuan (Sungai Anaru, Desa Tiwingan Baru, Kecamatan Aranio, Riam Kanan, Banjar, Kalimantan Selatan)
12. Air Terjun Mandin Damar (Desa Gunung Raya, Kecamatan Mentewe, Kabupaten Tanahbumbu, Kalimantan Selatan)
13. Pulau Pamalikan (Kecamatan Pulau Sembilan, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan)
14. Pulau Samber Gelap (Kecamatan Sebuku, Kotabaru, Kalimantan Selatan)
15. Pantai Birahbirahan (Pulau Laut Kepulauan, Kabupaten Kota Baru, Kalimantan Selatan)
16. Mr. Fredricksen dan Russell di Up House ( Jalan Agatis II, Sungai Miai, Banjarmasin Utara, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan)
17. Rumah Pohon Cempaka (Desa Beruntung Jaya, Kelurahan Sungai Tiung, Kecamatan Cempaka, Kota Banjar Baru, Kalimantan Selatan)
18. Hutan Pinus Mentaos (Hutan Pinus Mentaos)
19. Jembatan Gantung Desa Nateh (Desa Nateh, Kecamatan Batang Alai Timur, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan)
20. Labirin Pelaihari (Pelaihari, Karang Taruna, Pelaihari, Sungai Jelai, Tambang Ulang, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan)

Itu dia deretan rekomendasi Wisata Kalimantan Selatan yang terdiri dari Tempat Wisata di Kalimantan Selatan dan juga Objek Wisata Kalimantan Selatan yang sudah dihadirkan oleh Diadona. Nah udah kepirikan mau berkunjung ke mana aja? Enjoy your trip ya!

Beri Komentar