20 Tempat Wisata di Ternate Terpopuler yang Sayang untuk Dilewatkan!

Reporter : Nasa
Rabu, 8 September 2021 14:48
20 Tempat Wisata di Ternate Terpopuler yang Sayang untuk Dilewatkan!
Ini dia deretan rekomendasinya..

Tempat wisata di Ternate terdiri dari banyak lokasi populer menarik yang sayang banget untuk dilewatkan. Meski belum sepopuler seperti deretan wisata lain di Indonesia, wisata di Ternate menyuguhkan keindahan dan keseruan yang tak kalah memukau.

Ternate sendiri merupakan salah satu daerah otonomi yang menjadi bagian dari Maluku Utara. Menurut info yang dihimpun dari berbagai sumber, Ternate terdiri dari 8 pulau. Mulai dari Ternate, Moti, Hiri, Tifure, Mayau, Gurida, Makka, dan juga Mano.

Buat kamu yang belum tahu, kota Ternate sendiri berada di bawah kak gunung api Gamalama. Gak heran dong ya, kalau cukup banyak destinasi wisata alam dan menarik lainnya yang musti kamu eksplore. Terutama kalau kamu lagi ada di Maluku Utara.

Nah, ini dia deretan rekomendasi tempat wisata di Ternate yang sudah Diadona himpun dari berbagai sumber :

1 dari 6 halaman

Tempat Wisata di Ternate

Selain terdiri dari wisata alam memukau, tempat wisata di Ternate juga terdiri dari beragam wisata menarik dan seru loh. Buat kamu yang ingin menghabiskan momen liburan seru di sana, yuk simak deretan rekomendasinya berikut ini :

1. Fort Oranje

Tempat Wisata di Ternate - Fort Oranje © Diadona

Rekomendasi tempat wisata di Ternate yang pertama ada Fort Oranje yang dulunya merupakan bangunan pusat pemerintahan tertinggi yang dimiliki Hindia Belanda. Sekitar tahun 2015-2016, bangunan ini dipugar dan dijadikan sebagai lokasi wisata sejarah dengan latar pemandangan alam sangat indah.

Lokasi : Jl. Hasan Boesoeri, Gamalama, Kec. Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara.

2 dari 6 halaman

2. Benteng Tolukko

Tempat Wisata di Ternate - Benteng Tolukko © Diadona

Selanjutny ada Benteng Tolukko yang merupakan bangunan benteng bersejarah yang sudah berdiri sejak tahun 1540. Benteng dengan pemandangan indah di kawasan ternate ini lokasinya tak jauh dari pinggir pantai. Jadi, saat berkunjung ke benteng ini kamu juga bisa sekaligus menikmati pemandangan laut indah.

Lokasi : Sangaji Utara, Ternate Utara, Sangaji Utara, Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara

3 dari 6 halaman

3. Pantai Sulamadaha

Tempat Wisata di Ternate - Pantai Sulamadaha © Diadona

Kemudian kamu juga bisa berkunjung ke Pantai Sulamadaha yang juga masuk dalam deretan rekomendasi tempat wisata di Ternate yang sayang untuk dilewatkan. Pantai yang satu ini terkenal dengan airnya yang super jernih, dan juga merupakan pelabuhan dengan beragam aktivitas para nelayan.

Lokasi : Sulamadaha, Kec. Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara

4 dari 6 halaman

4. Pulau Hiri

Tempat Wisata di Ternate - Pulau Hiri © Diadona

Berikutnya, kamu juga musti berkunjung ke Pulau Hiri yang jadi rekomendasi tempat wisata di Pulau Hiri selanjutnya. Keindahan Pulau Hiri bisa kamu nikmati saat kamu berada di pantai-pantai sekitr kawasan pulau tersebut. Pemandangannya dijamin bikin kamu terpukau.

Lokasi : Pulau Hiri, Kota Ternate, Maluku Utara

5 dari 6 halaman

5. Pantai Falajawa

Tempat Wisata di Ternate - Pantai Falajawa © Diadona

Jika sedang berada di Ternate, kamu juga wajib berkunjung ke wisata landmarknya yang satu ini. Adalah pantai Falajawa yang menyuguhkan pemandangan alam indah dengan fasilitas wisata lengkap. Kamu juga bisa sekaligus berburu kuliner loh saat sedang berada di sana.

Lokasi : Jl. Falajawa No.1, Muhajirin, Kec. Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara

6 dari 6 halaman

Wisata Kota Ternate

Wisata Kota Ternate - Gunung Gamalama © Diadona

Lebih lanjut, kamu juga bisa mengeksplore deretan rekomendasi wisata Kota Ternate berikut ini. Selain menarik dikunjungi bersama orang terdekat, kamu juga bisa nih ajak keluarga atau teman-teman kamu ke deretan rekomendasi berikut ini :

6. Gunung Gamalama (Hutan Lindung, Kec. Hutan Lindung, Kota Ternate, Maluku Utara)
7. Talaga Nita (Sulamadaha, Kec. Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara)
8. Pantai Jikomalamo ( Sulamadaha, Kec. Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara)
9. Danau Ngade atau Laguna (Kec. Ternate Selatan, Kota Ternate, Maluku Utara)
10. Benteng Kalamata (Kayu Merah, Kec. Ternate Selatan, Kota Ternate, Maluku Utara)
11. Desa Fitu (Fitu, Kec. Ternate Selatan, Kota Ternate, Maluku Utara)
12. Kebun Cengkeh ( Gambesi, Kec. Ternate Selatan, Kota Ternate, Maluku Utara)
13. Air Terjun Gambesi (Gambesi, Kec. Ternate Selatan, Kota Ternate, Maluku Utara)
14. Wisata Batu Angus (Jl. Batu Angus, Kelurahan Kulba, Kec. Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara)
15. Pantai Bobane Ici (Dorpedu, Kec. Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara)
16. Pantai Kastela (Kastela, Kec. Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara)
17. Wisata Taman Nukila (Jl. Sultan Muhammad Iskandar Djabir, Kec. Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara)
18. Kedaton Sultan Ternate (Salero, Kec. Ternate Utara, Kota Ternate, Maluku Utara)
19. Masjid Al-Munawwar (Gamalama, Kota Ternate, Maluku Utara)
20. Danau Tilore (Takome, Kec. Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara)

Itu dia deretan rekomendasi Wisata Ternate yang terdiri dari Tempat Wisata di Ternate hingga Wisata Kota Ternate yang sudah dihadirkan oleh Diadona. Kalau kamu lagi ada di Ternate bisa coba berkunjung ke dereta wisata tersebut ya. Enjoy your trip!

Beri Komentar