© Thinkright.me
Menemukan seseorang yang kamu cintai dan membangun hubungan dengannya terkadang menjadi hal yang bisa jadi sulit sekaligus mudah untuk dilakukan. Selanjutnya selain membangun fondasi yang kuat dalam hubungan, jika kamu dan pasangan berniat untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius, kamu harus bersiap untuk mengenalkannya pada orang tuamu.
Namun hal itu terkadang tidak berjalan dengan mudah. Pasti akan sangat menyakitkan saat orang tuamu tidak memberikan restu pada hubungan yang kamu jalani bersama pasanganmu. Jika hal itu terjadi, wajar jika kamu merasa bahwa orang tuamu tidak peduli dan tidak memahami apa yang bisa membuatmu bahagia. Tapi ketikan kamu berusaha mengerti dan memahami semuanya lebih dalam, maka kamu akan menyadari betapa orang tuamu sangat mencintaimu.
Dilansir dari Bright Side, berikut beberapa alasan mengapa kamu harus mendengarkan nasihat orang tuamu jika mereka tidak setuju dengan pasangan yang kamu pilih.
Ilustrasi Perawatan Wajah Wanita © 2020 https://www.diadona.id
Jatuh cinta terkadang bisa membuatmu mengambil keputusan yang buruk. Saat orang jatuh cinta, penilaian mereka menjadi kabur dan mereka cenderung tidak bisa berpikir jernih. Sementara itu, orang tua pasti memiliki ikatan yang kuat dengan anak mereka dan mampu mengetahui kapan anak mereka dalam bahaya.
Ilustrasi orangtua dan anak remaja © 2020 https://www.diadona.id / Quote Master
Orang tua adalah orang yang telah membuatmu lahir ke dunia ini. Mereka membesarkanmu dengan sepenuh hati dan selalu berusaha ada untukmu. Setiap orang tua tentunya ingin hal yang terbaik untuk anaknya. Dalam memilih pasangan, mereka pasti takut kamu berakhir dengan seseorang yang jahat atau yang bisa menghancurkan hatimu. Untuk itu cobalah melihat dari suduk pandang orang tua. Setelahnya kamu anak mengerti bahwa mereka hanya berusaha melindungimu.
Ilustrasi ibu menasihati anak remaja perempuan © 2020 https://www.diadona.id / Raising Teens
Saat mereka berkata bahwa mereka memiliki firasa buruk tentang sesuatu, hal itu mungkin bisa menjadi kenyataan. Apalagi kamu harus ingat bahwa orang tuamu juga pernah muda. Mereka tentunya telah melalui berbagai macam pengalaman dalam hidup. Itulah sebabnya mereka tidak ingin kamu mengalami hal tidak menyenangkan yang pernah mereka alami di masa lalu.
orangtua remaja © 2020 https://www.diadona.id/masterfile.com
Bagi setiap orang tua, anak mereka adalah ciptaan yang paling berharga di dunia. Kamu mungkin tidak melihat nilai yang ada pada dirimu, namun ibumu selalu tahu bahwa kamu sangatlah berharga. Alasan mereka tidak merestui hubunganmu mungkin karena mereka yakin bahwa kamu pantas mendapatkan yang lebih baik. Tapi jika kamu yakin bahwa pasanganmu memang yang terbaik untukmu, kamu bisa berusaha menenangkan dan memberik tahu mereka betapa baiknya dia dan betapa bahagianya kamu saat bersamanya. Jika orang tuamu bisa melihat hal itu juga, mereka tidak akan menginginkan apa pun selain melihatmu bahagia.
Cinta Laura Bikin Gempar Runway JFW 2026 dengan Gaun Emas Menawan Rancangan Ivan Gunawan
Bukan Sekadar Gaya, Ini Cerita Cut Syifa yang Jatuh Cinta pada Olahraga Berkuda
Janice Tjen Ukir Sejarah, Naik ke Peringkat 53 Dunia Usai Juara Chennai Open 2025
Oh Beauty Festival 2.0: Bukti Antusiasme Tinggi Komunitas Kecantikan Indonesia
Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia