© Https://unsplash.com/
Seorang pria pendiam atau cuek selalu berhasil membuat wanita penasaran dan tertarik untuk mendekatinya. Ya mungkin tidak semua wanita demikian, namun sebagian besar wanita menyukai pria pendiam meskipun sangat sulit untuk menaklukannya. Seperti yang dilansir dari liputan6.com, untuk menaklukkan hati pria yang pendiam atau cuek memang dibutuhkan porsi kesabaran yang lebih. Jika sudah mempersiapkan kesabaran berlebih, kamu bisa mempraktikkan trik-trik jitu di bawah ini untuk menaklukkan pria cuek dambaan hatimu.
Sudah barang pasti jika pria pendiam ini adalah sosok yang cenderung pasif. 80 persen pria pendiam tidak berani menyampaikan perasaan duluan. Oleh sebab itu, langkah inisiatif dengan cara memulai duluan harus kamu lakukan. Pria pendiam adalah seorang yang akan bermai-main dengan kode. Kamu juga harus mengerti dan lebih peka terhadap maksud dari pria pendiam tersebut. Jika kamu ingin menggali tentang maksud dari kode-kode yang pria pendiam gunakan, kamu bisa bertanya kepada temanmu yang juga seorang pendiam.
Pada dasarnya, pria pendiam bukanlah seorang yang bisa mencairkan suasana, mereka adalah pribadi yang kaku. Oleh karena itu, sosok yang mereka harapkan adalah sosok yang ceria dan menyenangkan. Pastinya, mereka akan tertarik dengan wanita yang bisa mewarnai hari-harinya dengan keceriaan dan mengajak mereka untuk melakukan kebiasan-kebiasaan seru yang baru.
Ilustrasi pasangan bahagia © rd.com/geber86
Pria pendiam cenderung selektif dalam memilih pasangan. Mereka juga memiliki karakter khas dalam memilih pasangan. Kebanyakan dari mereka kurang 'srek' dengan wanita yang suka mengeluh dan manja. Kenapa demikian? Mereka sadar akan kekurangannya yang tak bisa selalu ada untuk pasangannya, maka tak jarang dari mereka yang menginginkan sosok wanita yang mandiri.
Membuat seorang pria pendiam untuk berbicara aktif bukanlah hal yang mudah. Oleh karena itu, ketika mereka memulai sebuah pembicaraan maka hargai usaha mereka dengan bahasa tubuh dan eye contact. Dengan cara demikian, mereka akan tahu bahwa kamu adalah sosok yang bisa menghargai orang lain dan tahu cara membuat orang lain nyaman.
Seperti yang ada di paragraf pembuka, menaklukkan lelaki yang irit berbicara akan menjadi sebuah tantangan tersendiri. Mereka adalah sosok yang kurang bisa dalam menyempaikan keinginannya dengan baik sehingga kesabaranmu akan berperan penting dalam hal ini.
Nah, itulah tips yang bisa kamu praktikkan ketika kamu sedang dalam misi menaklukkan hati seorang pendiam. Selamat mencoba, ya.
Bikin Kagum, Mahasiswa ITB ini Lulus Cumlaude Berkat Ciptakan Gitar Rotan Sendiri
Sarah Menzel Rayakan Wisuda di Inggris, Tampil Anggun dengan Kebaya Putih
8 Ide Tebak-Tebakan Seru untuk Menguatkan Bonding Keluarga
Sosok Rama Duwaji, Seniman Gen Z Beragama Islam yang Jadi Calon First Lady New York
Cinta Laura Bikin Gempar Runway JFW 2026 dengan Gaun Emas Menawan Rancangan Ivan Gunawan

Sosok Rama Duwaji, Seniman Gen Z Beragama Islam yang Jadi Calon First Lady New York

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia