Menikah Justru Membuat Mendatangkan Keuntungan Finansial, Kok Bisa sih?

Reporter : Mila
Senin, 3 Agustus 2020 07:57
Menikah Justru Membuat Mendatangkan Keuntungan Finansial, Kok Bisa sih?
Siapa bilang nikah bikin finansial sulit?

Pernikahan memang hal yang harus dipertimbangkan dari banyak sisi. Salah satunya dari sisi finansial.

Banyak orang percaya bahwa menikah akan menambah beban, misalnya dari mencicil rumah, membeli perabot dan lain sebagainya. Ada juga yang percaya bahwa menikah justru mendatangkan rezeki.

Tapi tahu gak sih, sebenarnya menikah bisa mendatangkan keuntungan finansial lho. Kenapa?

1 dari 4 halaman

Barang untuk Bersama

Waktu masih single pastilah kamu masih berpikir untuk membeli keperluan atau barang untuk seorang diri. Lain halnya kalau sudah menikah, kamu dan pasangan bisa membeli barang untuk digunakan berdua, seperti kasur contohnya. Jadi lebih hemat kan?

2 dari 4 halaman

Dukungan Finansial Satu sama Lain

Kamu dan pasangan bisa saling berbagi penghasilan setelah menikah atau lebih dikenal dengan istilah joint income

Ditambah lagi, kalau sudah menikah kamu punya hak mendapatkan tunjangan tambahan dari perusahaan. Selain itu kamu juga mendapat potongan pajak lebih kecil dibandingkan saat single. Enak kan?

3 dari 4 halaman

Pengajuan KPR Lebih Mudah

Joint income tadi bisa juga untuk mendapatkan persetujuan Kredit Pemilikan Rumah (KPR).

Sekarang, cicilan rumah tidak akan terasa berat dan akan terlunasi dalam kurun waktu belasan atau puluhan tahun.

4 dari 4 halaman

Ada Sosok Pengingat

Mungkin waktu single kamu sering impulsif dan boros dalam masalah keuangan.

Tapi dengan sudah menikah, kamu akan punya rencana keuangan dan target-target yang harus dipenuhi. Jadi kamu dan pasangan bisa sama-sama saling mengingatkan untuk menahan diri membeli sesuatu yang tidak perlu.

Tapi sekali lagi, ini semua tergantung kamu dan pasangan kamu masing-masing ya guys. Gimana menurut kamu?

Beri Komentar