8 Inspirasi Desain Interior Apartemen Dua Kamar Cantik, Mulai dari yang Mewah Sampai Minimalis!

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Selasa, 26 Maret 2024 23:06
8 Inspirasi Desain Interior Apartemen Dua Kamar Cantik, Mulai dari yang Mewah Sampai Minimalis!
Kamu bisa cari inspirasi desain untuk interior apartemen dua kamar di sini!

Interior apartemen dua kamar bisa jadi hal yang tricky untuk dilakukan oleh kita sendiri tanpa bantuan profesional. Namun, tentunya tidak semua bisa menanggung biaya menyewa profesional untuk mendesain interior unit apartemen kita. Karena itu, dengan riset dan persiapan yang baik kita juga bisa menyusun sendiri desain interior apartemen yang cocok dengan selera dan budget juga tentunya.

Tidak perlu muluk-muluk, kamu bisa mulai mendesain interior apartemen dua kamar milikmu dengan mencari inspirasi ide desain dan menyusun moodboard. Dengan ini, kamu bisa memetakan konsep desain yang kamu inginkan dan akan memudahkan tahap selanjutnya, seperti saat mengukur dan memilih furnitur yang sesuai.

Ukuran dan pemilihan furnitur juga merupakan hal yang penting supaya ruang apartemenmu bisa terlihat rapih dan harmonis tanpa terlihat sumpek! Di sini ada beberapa inspirasi desain yang bisa kamu gunakan untuk merancang rencana desain untuk interior apartemen dengan dua kamar milikmu!

 

1 dari 9 halaman

Interior Apartemen Dua Kamar Modern

Interior Apartemen Dua Kamar © Diadona© Pinterest

Desain interior apartemen dua kamar yang pertama menggunakan konsep modern yang bisa dilihat dari penggunaan warna hitam dengan strategis di detail-detail furnitur dan juga cat dinding. Ruang tengahnya memanjang sehingga kamu bisa menggabungkan dapur, ruang makan, dan juga ruang TV tanpa ada partisi.

Membedakan suasana warna di setiap ruang yang berbeda bisa kamu gunakan sebagai ganti partisi untuk memisahkan ketiga ruangan tersebut. Jendela-jendela yang besar berada di sisi dinding menghadap luar menjadikan interior apartemen kamar dua yang satu ini dihujani sinar matahari yang banyak.

 

2 dari 9 halaman

Interior Apartemen Dua Kamar Kecil Minimalis

Interior Apartemen Dua Kamar © Diadona© Pinterest

Kalau kamu memiliki sisa ruang kecil untuk ruang bersama, gunakan desain interior apartemen dua kamar yang satu ini. Dapur di sebelah kamar dan meja makan di depannya dengan furnitur minimalis bisa kamu gunakan untuk memberikan ilusi ruangan yang lebih luas. 

Biasanya ruang interior apartemen dua kamar yang menggunakan desain ini, memindahkan ruang keluarga ke dalam kamar yang cenderung lebih luas dan menyisakan TV dan sofa yang minimalis di ruang lahan yang tersisa.

 

3 dari 9 halaman

Interior Apartemen Dua Kamar Elegan

Interior Apartemen Dua Kamar © Diadona© Pinterest

Menggunakan mayoritas furnitur kayu tidak menghentikan desain interior apartemen dua kamar yang satu ini untuk bisa terlihat elegan dan hangat. Lampu ruangan yang unik dengan warna emas memberikan kesan elegan dan sedikit mewah yang tidak berlebihan.

Kamu juga bisa gunakan tile lantai untuk dinding dapur untuk memberikan kesan retro yang elegan. Lampu sorot di bagian dapur juga memberikan kesan mewah yang minimalis. Tambahkan hiasan yang berkesan elegan, seperti bunga mawar dan rosemary untuk menunjukkan interior apartemen dua kamar khas elegan milikmu!

 

4 dari 9 halaman

Interior Apartemen Dua Kamar Sederhana

Interior Apartemen Dua Kamar © Diadona© Pinterest

Desain interior apartemen dua kamar yang keempat juga cocok untuk kamu yang memiliki sisa ruang bersama yang tidak begitu luas. Mengakali ruang yang sempit, kamu bisa gunakan island pantry untuk meja makan yang akan menghemat banyak tempat.

Tile lantai kayu memberikan kesan yang hangat dan sederhana pada interior apartemen dua kamar milikmu karena dipadukan dengan cat dinding putih yang terlihat harmonis dengan furnitur berwarna coklat.

5 dari 9 halaman

Interior Apartemen Dua Kamar Pintu Masuk

Interior Apartemen Dua Kamar © Diadona© Pinterest

Pintu masuk juga harus kamu pertimbangkan dalam desain interior apartemen dua kamar milikmu! Sebagai penyambut apartemen, tentunya kamu ingin desain yang bagus dan bisa memberikan rasa welcoming yang hangat untuk kamu yang akan pergi memulai hari atau pulang setelah hari yang panjang.

Untuk rasa yang lebih hangat kamu bisa gunakan aksen detail dari kayu dengan lilin pengharum ruangan yang diletakkan di atas rak penyimpanan berwarna putih yang terlihat cantik. Cermin juga bisa bisa kamu gunakan untuk cek penampilan terakhir sebelum keluar rumah!

 

6 dari 9 halaman

Interior Apartemen Dua Kamar Mewah Trendy

Interior Apartemen Dua Kamar © Diadona© Pinterest

Interior apartemen dua kamar yang mewah tidak selalu harus menggunakan warna emas atau detail-detail yang berlebihan karena kamu bisa mencapainya dengan gaya yang lebih trendy! Gunakan keramik marmer untuk lantai dan lampu sorot berwarna dingin untuk menggantikan lampu ruangan.

Berbagai furnitur unik dan hiasan yang mewah juga bisa kamu gunakan untuk melengkapi desain interior apartemen dua kamar yang mewah. Kamu bisa dengan mudah cari inspirasi untuk hiasan trendy mewah yang sedang tren di berbagai media sosial!

 

7 dari 9 halaman

Interior Apartemen Dua Kamar Koridor Nyaman

Interior Apartemen Dua Kamar © Diadona© Pinterest

Khas interior apartemen dua kamar pasti memiliki koridor meskipun kecil. Jangan biarkan koridor terasa sepi dan membosankan karena pasti akan kamu lewati setiap hari! Gunakan tile kayu untuk lantai karena bisa memberikan rasa nyaman dan juga menghilangkan kesan boring.

Tambahkan cermin dengan bentuk unik atau lukisan yang cantik di dinding untuk menghiasi suasana. Rak penyimpanan dengan lampu yang lucu atau gantungan baju di ujung koridor juga bisa membantu kamu menghemat tempat untuk penyimpanan!

 

8 dari 9 halaman

Interior Apartemen Dua Kamar Estetik Ala Pinterest

Interior Apartemen Dua Kamar © Diadona© Pinterest

Desain interior apartemen dua kamar yang terakhir sedang menjadi tren di media sosial dengan tatanan tren yang dinamakan ala Pinterest. Furnitur tumpul berbahan velvet dan desain yang minimalis serta berwarna pastel dan netral adalah ciri khas dari desain interior ini.

Kamu bisa gunakan sofa dengan warna pastel untuk menjadi focal point di interior apartemen dua kamar milikmu dan gunakan furnitur yang tidak mencolok untuk sisanya. Detail berwarna emas untuk lampu atau kenop pintu juga bisa kamu gunakan untuk meniru desain ala Pinterest ini.

 

9 dari 9 halaman

Bervariasinya desain yang bisa kamu jadikan inspirasi untuk interior apartemen dua kamar milikmu pasti bisa bikin pusing. Jangan kamu jadikan beban dan pilihlah yang kira-kira sesuai dengan selera dan ukuran ruang apartemenmu supaya terlihat harmonis! Btw, desain mana yang menurutmu mudah diikuti?

Nama Editor: Salma Aribatul

 

Beri Komentar