Sakit Kepala Kok Cuma Sebelah, Kenapa ya?

Reporter : M. A. Adam Ramadhan
Selasa, 11 Februari 2020 16:00
Sakit Kepala Kok Cuma Sebelah, Kenapa ya?
Kepala jadi miring-miring alias oleng gitu...

Siapa emangnya yang suka sakit kepala? Kalau hal menyebalkan ini udah menyerang, seharian bawaannya pasti bete. Kepala rasanya nyut-nyutan, hal-hal sepele jadi menjengkelkan.

Apalagi kalau sakit kepalanya cuma sebelah. Kepala bawaannya miring sebelah mulu, kayak berat sebelah gitu. Nggak cuma hidup yang nggak seimbang, sakit kepala pun bisa demikian.

Tapi, kenapa ya sakit kepala sering banget rasanya cuma sebelah aja? Bukannya kepala itu satu kesatuan?

1 dari 3 halaman

Masalah neurologi

Dipublikasikan Times of Indian sebelumnya, sakit kepala termasuk sakit kepala sebelah erat kaitannya dengan masalah neurologi. Neurologi merupakan salah satu spesialis bidang kedokteran yang berfokus pada sistem saraf terutama otak.

Terdapat beberapa sebutan masalah neurologi yang bisa menyebabkan sakit kepala sebelah, yaitu neuralgia oksipital, arteris temporal, dan trigeminal neuralgia.

Neuralgia oksipital, dirangkum dari Emc.id, merupakan bentuk sakit kepala menusuk yang sebagian besar terasa di bagian belakang kepala. Bahkan, bisa-bisa menyebar ke belakang telinga sampai dahi. Meskipun rasanya sakit banget, neuralgia oksipital nggak dianggap mengancam nyawa.

Arteris temporal adalah peradangan pada dinding pembulu arteri, yang akibatnya berimbas pada pasokan darah pada kepala dan otak, begitulah penjelasan di Honestdocs.

Menurut Halodoc, Trigeminal neruralgia adalah kondisi nyeri kronis yang memengaruhi saraf trigeminal, yaitu saraf yang mengantarkan sensasi dari wajah menuju otak.

2 dari 3 halaman

Penyebab sakit kepala sebelah

ilustrasi wanita berpikir © Diadona

Sakit kepala sebelah bisa disebabkan juga karena obat-obatan yang kamu minum, karena efek sampingnya. Obat-obat yang bertanggung jawab atas sakit kepala sebelahmu biasanya adalah asetaminofen, aspirin, dan ibuprofen.

Selain karena efek samping obat-obatan yang kamu minum, beberapa hal lain juga bisa jadi penyebabnya, sebut saja alergi, kelelahan, cedera kepala, infeksi, bahkan tumor.

 

3 dari 3 halaman

Meski sakit kepala sebelah sering kali dianggap sepele, nggak ada salahnya kamu memeriksanya ke dokter, apalagi kalau terjadi dalam waktu yang lama.

Nggak hanya kamu, orang-orang di sekitarmu pun bisa merasa dirugikan, lho!

Beri Komentar