Penyakit yang diidap Glenn Fredly hingga Olga Syahputra, Kenali 5 Jenis Meningitis Ini

Reporter : Mutia Wella Lukitasari
Jumat, 10 April 2020 06:00
Penyakit yang diidap Glenn Fredly hingga Olga Syahputra, Kenali 5 Jenis Meningitis Ini
Salah satu jenis dari penyakit ini dapat berakibat fatal bagi penderitanya jika tidak ditangani dengan serius.

Salah satu musisi legend Indonesia yaitu, Glen Fredly, kemarin (8/4/20) telah berpulang. Diperkirakan menghembuskan napas terakhir pada 18.00 WIB, Glen dikabarkan meninggal karena mengidap penyakit meningitis.

Nggak hanya Glen Fredly, penyakit ini juga dialami oleh beberapa selebriti lainnya seperti Olah Syahputra dan Ashyanti.

Meningitis sendiri merupakan peradangan selaput yang mengelilingi dan melindungi otak serta sumsum tulang belakang. Pada umumnya, penyakit ini diakibatkan karena adanya infeksi virus dan bakteri.

Banyak yang belum mengetahui jika ada 5 keniss meningitis. Dilansir dari EverdayHealth.com, berikut penjelasannya.

1 dari 5 halaman

1. Meningitis bakteri

Ilustrasi Batuk © Diadona


Jenis meningitis bakteri adalah salah satu jenis yang berpotensi mengancam jiwa. Penyakit ini dapat menyebabkan komplikasi serius yang bisa berakibat fatal jika tidak mendapatkan perawatan sesegera mungkin.

Pada umumnya, jenis ini berkembang saat bakteri memasuki aliran darah dan selanjutnya berpindah ke otak dan sum-sum tulang belakang. Haemophilus influenzae, Streptococcus pneumoniae, dan Neisseria meningitidis adalah jenis bakteri yang menyebabkan penyakit ini.

Bakteri ini dapat menular dari orang ke orang melalui batuk, bersin, dan kontak fisik lain yang memungkinkan perpindahan air liur.
Gejala meningitis bakteri meliputi sakit kepala, demam, leher kaku, ruam, mual dan muntah, sensitivitas cahaya, dan kebingungan yang muncul 3-7 hari setelah terpapar bakteri.

 

2 dari 5 halaman

2. Meningitis Virus

Jenis meningitis ini lebih umum dialami, dan efek yang ditimbulkannya tidak berakibat fatal.

Enterovirus adalah jenis virus yang menyebabkan penyakit ini. Pada umumnya, meningitis virus dapat sembuh tanpa memerlukan pengobatan khusus. meski begitu, dalam beberapa kasus, jenis meningitis ini bisa berakibat fatal juga lho. Tergantung jenis virus, usia pasien, dan daya tahan tubuh yang lemah.

Eneterovirus yang menyebabkan meningitis ini dapat menyebar melalui sekresi mata, hidung, mulut, atau cairan lainnya. Untuk menghindari penyakit ini, sangat disarankan untuk mencuci tangan sesering mungkin dapat mencegah Anda dari meningitis jenis ini.

3 dari 5 halaman

3. Meningitis Parasit

Ilustrasi Sakit Kepala © Diadona


Diantara jenis lainnya, ini merupakan jenis meningitis yang jarang terjadi. Meningitis ini dapat menyebabkan infeksi otak yang dapat berkembang dengan cepat dan berakibat fatal.

Umumnya gejala jenis ini baru dirasakan 7 hari pasca terinfeksi. Gejala umumnya meliputi kebingungan, kehilangan keseimbangan, kejang, halusinasi, dan kurang peka terhadap lingkungan.

Organisme ini akan memasuki tubuh melalui hidung dan bergerak menuju otak di mana ia mulai menghancurkan jaringan otak. Meningitis parasit tak menular antar manusia.

4 dari 5 halaman

4. Meningitis jamur

Sama halnya seperti parasit, jenis mengitis jamur juga disebut sebagai jenis yang langka. Meningitis ini terjadi disebabkan karena jamur yang masuk kealiran darah.

Jenis ini menyerang lebih cepat pada orang yang sedang memiliki imun rendah. Meningitis jamur umumnya disebabkan oleh spora jamur dari tanah atau kotoran burung dan kelelawar terkontaminasi yang terhirup oleh tubuh.

 

5 dari 5 halaman

5. Meningitis non-infeksi

Meningitis jenis ini tidak menular antar manusia. Pada umumnya jenis penyakit ini disebabkan karena ada penyakit lainnya seperti kanker, lupus, cedera kepala, operasi otak, atau dari obat-obatan tertentu. Gejala yang ditimbulkan pun sama dengan jenis mengitis lainnya.

Glenn Fredly © Diadona

Nah itu dia 5 jenis meningitis. Menjadi penyebab kepergian musisi Glenn Fredly, hingga saat ini masih belum ada konfirmasi meningitis jenis apa yang diidap.

Apapun itu, kita semua bersedih atas kepergian salah satu musisi terbaik Indonesia ini.

Selamat Jalan Glenn Fredly. Terimakasih telah meninggalkan karya-karya hebatmu, bung!

Beri Komentar