Jennifer Bachdim Berikan Tips Badan Kembali Langsing Usai Melahirkan

Reporter : Kurnia
Senin, 26 Juli 2021 16:42
Jennifer Bachdim Berikan Tips Badan Kembali Langsing Usai Melahirkan
Ibu anak tiga, tapi body goals banget

Istri pesepak boleh Irfan Bachdim bagikan tips mudah buat ibu-ibu muda di rumah. Melalui unggahannya di laman Instagram pada Senin, 25 Juli 2021 Jennifer Bachdimberikan tips mudah untuk mengembalikan bentuk tubuh setelah hamil.

Wah, menarik nih banget ya. Cocok untuk Moms yang lagi cari tips buat kecilin perut setelah pregency.

Jennifer Bachdim secara langsung bagikan kiat-kiat yang selama ini ia lakukan. Bahkan, ia juga tunjukkan transformasi perubahan bentuk tubuhnya setelah melahirkan lho.

Ini loh, tips cepat dan mudah dari Jennifer Bachdim tentang cara mengembalikan bentuk tubuh setelah hamil

1 dari 5 halaman

Gunakan Korset

Jennifer Bachdim © Diadona

Korset merupakan produk terpenting bagi ibu tiga ini untuk membantu mengecilkan bentuk perutnya kembali seperti semula.

Jennifer menggunakannya langsung setelah melahirkan. Dan hasilnya luar biasa. istri pesepak bola itu melihat bagaimana cara kerja korset dan bisa membantunya mengecilkan perutnya dalam waktu singkat.

2 dari 5 halaman

Rekomendasi korset

Fyi, DreamWaist yang digunakan oleh Jennifer Bachdim telah direview dan direkomendasikan oleh banyak Dokter Kandungan sebagai korset/pelatih pinggang hasil yang aman dan terbukti untuk postpartum lho, Moms.

Moms bisa mencoba cara Jennifer Bachdim ini kalo mau punya body goals.

3 dari 5 halaman

Olahraga

Jennifer Bachdim © Diadona

Moms, olahraga menjadi point penting selanjutnya untuk mendapatkan bentuk tubuh yang ideal.

Jennifer Bachdim merupakan ibu tiga orang anak yang hingga detik ini begitu menyukai olahraga. Ia merasa jika setelah melahirkan anak ketiga ini, olahraga menjadi hal terpenting dan tidak pernah ia lepaskan untuk membuat tubuhnya tetap ramping dan bugar setelah melahirkan.

Jadi gimana Diazens, sudah olahraga belum?

4 dari 5 halaman

Makan Makanan Sehat

Nutrisi sangat penting untuk kesehatan tubuh. Bahkan, jika Moms berolahraga tetapi kamu makan makanan yang buruk, tentu saja Diazens  tidak akan melihat hasil yang kamu harapkan.

Pastikan kamu memperhatikan makanan yang kamu konsumsi ya.

5 dari 5 halaman

Mencintai dirimu sendiri

Jennifer Bachdim © Diadona

Luangkan waktu secara perlahan, jangan terburu-buru. Yakinlah jika dirimu itu cantik. Faktanya, tubuh wanita itu membutuhkan setidaknya 1 tahun untuk pulih dari melahirkan.

Nah, itulah tips dari Jennifer Bachdim untuk Moms di rumah agar kembali bugar, baik yang baru saja melahirkan maupun yang berat badannya bertambah selama pandemi #dirumahaja.

Salam sehat!

Beri Komentar