© Healthline.com
Kemarahan adalah salah satu hal wajar yang akan dialami manusia. Karena rasa marah melibatkan emosi, akibatnya kita seringkali meluapkan rasa tersebut dengan membanting atau melempar barang-barang.
Melakukan hal ini ketika marah memang bisa jadi jalan pintas untuk menyalurkan amarah kita. Ini akan membuat kita merasa puas, jika dibandingkan kita hanya duduk diam saja sambil menahan amarah.
Efek Samping Menahan Emosi © shutterstock
Dilansir dari kokbisa.id, perasaan ingin membanting barang ini ternyata disebabkan karena kita ingin menyampaikan rasa tidak nyaman ataupun tidak menyenangkan sebagai reaksi terhadap rasa sakit, frustasi, kecewa, sedih, cemas ataupun mau. Apabila kita memendam dan tidak mengekspresikan rasa ini, justru hanya akan membuat kita merasa stres.
Secara tidak langsung, membanting barang ketika marah juga bisa disebabkan karena kita merasa tak memiliki kontrol atas keadaan. Karena itu, dengan membanting barang, ini memberikan ilusi jika kita kembali merasa memiliki kontrol atas suatu hal.
Ketika marah, melakukan hal ini untuk sementara waktu memang baik, karena dapat mencegah kita dari melakukan hal-yang berbahaya lainnya. Namun tentu saja,kamu perlu memiliki kontrol atas emosi yang ada di dirimu ini.
ilustrasi marah © 2020 https://www.diadona.id /unsplash.com
Karena terus-terusan melakukan hal ini tentu akan membuat orang disekitar terluka. Selain itu coba pikirkan, akan ada berapa banyak barang yang rusak karena terus melakukan ini?
Jadi, meski bagus untuk meluapkan emosi dan menghindarkan kita dari rasa stress. Sebaiknya kamu tetap memiliki kontrol diri ya.
Janice Tjen Ukir Sejarah, Naik ke Peringkat 53 Dunia Usai Juara Chennai Open 2025
Oh Beauty Festival 2.0: Bukti Antusiasme Tinggi Komunitas Kecantikan Indonesia
Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween
Baper Cepat, Move On Lebih Cepat: Deretan Zodiak yang Hatinya Fleksibel Banget
Debut Manis di FIP Asia Cup 2025, Timnas Padel Putri Amankan Perunggu

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia