Cara Mudah Mengamankan WA dari Serangan Hacker, Dijamin Anti Dibobol

Reporter : Yoyok
Selasa, 23 April 2024 18:34
Cara Mudah Mengamankan WA dari Serangan Hacker, Dijamin Anti Dibobol
Ada dua cara yang perlu kamu lakukan untuk mengamankan akun WA-mu.

Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengamankan WA dari hacker. WhatsApp atau yang lebih akrab disebut WA sudah menjadi salah satuy media komunikasi dengan pengguna mencapai jutaan di Indonesia. Tidak hanya yang tua, anak muda juga menggunakan WA untuk bersosialisasi.

Ada banyak fitur WA yang ramah digunakan oleh semua kalangan. Bahkan, tidak jarang WA digunakan sebagai tempat untuk menyimpan file-file penting. maka dari itu, tidak jarang jika WA rawan dibobol hacvker.

Namun, ada beberapa langkah yang perlu kamu lakukan untuk mengamankan WA dari serangan hacker. Berikut ini adalah beberapa cara mengamankan WA dari serangan hacker.

1 dari 3 halaman

Two Step Verification

Cara Mengamankan WA dari Hacker © Diadona© shutterstock.com

Cara pertama mengamankan WA dari hack yang bisa kamu lakukan yaitu dengan mengaktifkan fitur Two Step Verifivation. Fitur ini akan memberikan sistem pengamanan tambahan pada akun WA milikmu. Berikut ini adalah langkah-langkah mengaktifkan fitur Two Step Verifivation pada WhatsApp:

1. Klik ikon gerigi roda untuk mengakses menu “ Pengaturan” yang tertera di bagian bawah layar aplikasi

2. Kemudian, pilih opsi “ Akun” dan klik opsi “ Two Step Verification”

3. Selanjutnya, buatlah PIN yang terdiri dari enam angka dan masukkan pula alamat e-mail untuk bisa mengatur ulang PIN nantinya saat terjadi kelupaan ketika hendak login akun WhatsApp

4. Terakhir, klik opsi “ Lanjut” dan kini Two Step Verification WhatsApp telah aktif.

2 dari 3 halaman

End-to-end Encryption

Cara Mengamankan WA dari Hacker © Diadona© shutterstock.com

Cara mengamankan Wa dari hacker selanjutnya yaitu dengan menggunakan fitur end-to-end encryption. Fitur ini akan membuat berbagai file di WA seperti history chat dan media akan disimpan di Google Drive atau iCloud. Kamu bisa menerapkan cara ini di Android maupun iPhone.

Cara mengaktifkan fitur end-to-end encryption di Android:

1. Buka Setting.

2. Klik Chat > Cadangan chat > Cadangan terenkripsi end-to-end.

3. Ketuk Nyalakan, lalu ikuti petunjuk untuk membuat kata sandi atau kunci.

4. Ketuk Buat lalu tunggu selagi WhatsApp menyiapkan cadangan chat yang terenkripsi secara end-to-end.

Cara mengaktifkan fitur end-to-end encryptiondi iPhone:

1. Buka Setting.

2. Klik Chat > Cadangan chat > Cadangan terenkripsi end-to-end.

3. Klik Matikan.

4. Masukkan kata sandi.

5. Konfirmasi bahwa kamu ingin mematikan cadangan terenkripsi dengan mengetuk Matikan

3 dari 3 halaman

Tips Agar WA Tidak Dibajak Hacker

Cara Mengamankan WA dari Hacker © Diadona© shutterstock.com

Ada beberapa tips yang yang bisa kamu lakukan untuk mengamankan akun WA dari serangan hacker. Berikut adalah beberapa tips untuk mengamankan akun WA:

1. Pengguna jangan pernah membagikan kode OTP hingga PIN verifikasi dua langkah pada siapa pun.

2. Memasukkan data alamat email untuk memungkinkanmu memulihkan akun ketika lupa PIN.

3. Pasang kata sandi pesan suara yang sulit ditebak di telepon untuk mencegah peretas melihat pesan suaramu.

4. Periksa perangkat yang terhubung dengan WA secara rutin dengan klik titik tiga pada pojok kanan atas layar lalu pilih " Linked Devices." Jika ada yang tidak dikenal, segera hapus dengan mengetuk nama perangkat kemudian klik " Keluar" atau " Log Out" .

5. Pasang PIN atau kata sandi pada HP agar orang lain tidak bisa mengakses perangkat tersebut. Bisa jadi orang yang menggunakan HP-mu menggunakan akun WA milikmu tanpa izin.

6. Jika kamu menerima email untuk menyetel ulang PIN Two Step Verification atau kode pendaftaran padahal kamu tidak memintanya, jangan menjawab atau klik link yang ada di dalamnya.

Itulah beberapa cara yang perlu kamu terapkan untuk mengamankan WA dari serangan hacker. Semoga WA Diazens aman-aman aja ya.

Beri Komentar