© Merdeka.com/Arie Basuki
Ayo coba sebutkan beberapa varian bentuk bakso yang ada di Indonesia? Bakso kerikil, bakso bola kasti, bahkan ada yang lumayan baru yaitu berbentuk segitiga, Iluminati gak tuh hehehe.
Ngobrol-ngobrol tentang perbaksoan nih ya, ada pria dari Bintaro yang membuat terobosan baru di ranah kuliner, khususnya bakso. Jodi Purnama namanya, pria yang membuat bakso berbentuk bidak catur pertama di Indonesia.

Melansir dari laman merdeka.com, bakso berbentuk bidak catur ini dijual dengan harga cukup murah, hanya Rp15 ribu untuk satu set bakso bidak catur yang terdiri dari enak model bidak. Antara lain pion, kuda, benteng, raja dan ratu.
Bakso Catur © merdeka.com/Arie Basuki
Bahan yang digunakan untuk membuat bakso ini sama dengan bakso yang lain, yaitu daging sapi. Hanya saja, ketika bakso pada umumnya hanya berbentuk bulat, Jodi membuat bantuk bakso yang unik yaitu berbentuk bidak catur.
Bakso Catur © merdeka.com/Arie Basuki
Untuk pembuatannya, ia menggunnakan cetakan yang ia buat sendiri. Setelah dimasukkan kedalam cetakan, Jodi memberi finishing touch supaya bakso bidak catur mempunyai bentuk yang sempurna. Namun, Jodi tidak menjual bakso ini dalam bentuk siap santap. melainkan dalam kemasan yang bisa dibeli dan dikreasikan sendiri di rumah.
Bakso Catur © merdeka.com/Arie Basuki
Tapi kayaknya setelah melihat penampilannya yang lucu, rasanya sayang kalau bakso ini mau dimakan. Apa dipacarin aja ya? eh.

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia