© 2019 Https://www.diadona.id/shape.com
Orang Indonesia identik dengan sarapan sebelum memulai hari-hari mereka. Namun, nggak sedikit juga yang nggak sempat bikin sarapan. Entah itu gara-gara kesiangan karena lembur, begadang, atau bahkan lupa menyetel alarm. Bikin makanan untuk sarapan nyatanya memakan waktu cukup waktu lama, apalagi yang menyehatkan.
Tapi nggak usah khawatir. Dikutip dari Greatist (22/11), berikut kami berikan 5 makanan simpel dan sehat yang bisa kamu jadikan sarapan sebelum memulai hari.
Ilustrasi Smoothie Berry © 2019 https://www.diadona.id/chefsavvy.com
Kamu bisa memulainya dengan smoothie ini. Bahan-bahan yang kamu butuhkan hanyalah buah beri segar, yogurt, dan cairan lain seperti susu, air kelapa, atau jus (kamu bisa pilih salah satu, ya,). Lalu, blender-kan bahan-bahan tersebut. Dalam hanya lima menit, kamu bisa menghasilkannya untuk dua porsi. Jadi, yang satu untuk sarapan, yang satu untuk sore atau malam hari tapi jangan lupa di simpan di kulkas.
Ilustrasi Roti Panggang dengan Telur © 2019 https://www.diadona.id/pinterest.ca
Pertama-tama kamu perlu memanggang dua lapis roti terlebih dahulu. Kemudian, oleskan isi alpukat pada kedua roti itu. Letakkan dua telur goreng yang sudah kamu masak sebelumnya. Satukan, maka sarapan simpel sehat penuh proteinmu siap disantap.
Ilustrasi Smoothie Kacang dan Pisang © 2019 https://www.diadona.id/chubbyvegetarian.blogspot.com
Kalau lagi buru-buru banget, kamu bisa coba membuat milkshake ini. Bahan yang perlu persiapkan adalah pisang segar, selai kacang, susu kedelai, yogurt, madu, dan berapa es batu. Jika tidak ada es batu, kamu bisa menggantinya dengan air dingin. Kamu bisa bereksperimen sendiri takarannya sesuai selera. Jangan lupa, siapkan tupperwaremu. Karena sarapan ini sangat ideal jika diminum selagi di perjalanan.
Ilustrasi Kue Telur © 2019 https://www.diadona.id/recipleaser.com
Bahan-bahan yang perlu disiapkan adalah telur, bayam, bacon, dan keju. Pertama-tama, blender atau kocak bahan-bahan tersebut hingga menyatu. Kemudian, tuangkan dan masak ke dalam cetakan kue. Diamkan selama 15-20. Setelah dingin, masukan ke kulkas. Kue menyehatkan ini bisa bertahan hingga sepanjang minggu, cocok untuk stok sarapan berhati-hari.
Ilustrasi Roti Panggang Pisang dan Selai Kacang © 2019 https://www.diadona.id/theskinnyfork.com
Dengan hanya bermodalkan dua lapis roti, selsai kacang dan pisang, kamu bisa membuat sarapan simpel dan juga menyehatkan. Panggang terlebih dahulu rotimu dengan mentaga yang harum. Jika sudah, oleskan selai kacang ke atas rotimu. Potong-potong pisang menjadi beberapa iris dan taruh di atas selesai, lalu gabungkan. Dengan ini, kamu bisa
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'