5 Resep Mudah Cara Membuat Sambal Terasi Goreng dan Mentah Enak dengan Tomat untuk Pecel Lele

Reporter : Yayuk Harini
Kamis, 30 Januari 2020 20:56
5 Resep Mudah Cara Membuat Sambal Terasi Goreng dan Mentah Enak dengan Tomat untuk Pecel Lele
Sajian khas nusantara yang kaya akan berbagai rasa dan kenikmatannya tidak akan lengkap tanpa adanya sambal. Simak resep cara membuat sambal terasi menggoda selera di bawah ini!

Apakah kamu termasuk pecinta makanan pedas? Bagaimana kebiasan makan kamu selama ini? Jika kamu memang pecinta setia olahan dan kuliner khas Indonesia, maka kamu tentunya tidak asing dengan sambal terasi yang nikmat dengan rasa manis, asin dan pedas ini.

Sajian sambal terasi akan semakin nikmat dengan olahan nasi hangat dan lalapan. Jangan lupa dengan minuman es teh dan es jeruk yang menyegarkan. Dijamin, acara bersantap yang kamu lakukan semakin nikmat dan nagih.

Jika kamu biasanya membeli olahan lalapan di lapak pedagang dengan sajian sambalnya yang nendang abis, maka kamu harus mencoba dengan membuat olahan sambal terasi yang nggak kalah nikmatnya. Yuk langsung saja simak sajian resep cara membuat sambal terasi yang telah Diadona ulas di bawah ini. Selamat mencoba!

1 dari 5 halaman

Cara Membuat Sambal Terasi Enak

Ilustrasi Sambal Terasi © Diadona

Apakah kamu pernah berada dalam kondisi tidak bisa berhenti makan dan ngunyah saat menyantap nasi hangat dengan hidangan sambal yang menggoda lidah pada lapak pedangan tenda pinggir jalan? Jika demikian maka kamu adalah penikmat sambal sejati. Sambal terasi memang olahan enak yang nagih. Kamu juga bisa membuat sajian sambal  dengan melihat resep cara membuat sambal terasi di bawah ini.

Bahan:

- 20 buah cabai rawit
- 7 buah cabai merah besar buang isinya
- 7 buah cabai merah keriting
- 5 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- 1 buah tomat
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- 4 cm terasi
- Minyak goreng secukupnya

Cara membuat sambal terasi enak:

  1. Goreng bahan berupa cabai rawit, cabai merah, cabai keriting, bawang putih, bawang merah dan tomat. Bakar terasi hingga harum, jika tidak dibakar, panggang di atas teflon selama beberapa menit hingga cukup kering dan kadar airnya berkurang.
  2. Siapkan cobek lalu haluskan semua bahan kemudian taburi garam dan gula secukupnya. Koreksi rasa hingga sambal terasi yang dibuat terasa enak. Sambal terasi siap dinikmati dengan maknan lain dan nasi hangat.

2 dari 5 halaman

Cara Membuat Sambal Terasi Goreng

Ilustrasi Sambal Terasi © Diadona

Secara umum olahan sambal terasi dibuat dengan bumbu yang sebelumnya digoreng dalam minyak panas dan diuleg pada cobek. Secara lengkapnya, simak resep cara membuat sambal terasi goreng di bawah ini.

Bahan:

- 25 buah cabai rawit
- 3 buah cabai merah besar buang isi
- 1 buah tomat belah empat
- 5 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1 sdt terasi bakar
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Jeruk limau secukupnya
- Penyedap atau kaldu ayam bubuk sesuai selera
- Minyak goreng secukupnya

Cara membuat sambal terasi goreng:

  1. Goreng bahan cabai rawit, cabai merah, bawang putih, tomat dan bawang merah. Haluskan bahan-bahan tersebut menggunakan cobek. Bumbui dengan garam, gula, terasi dan kaldu ayam bubuk secukupnya lalu haluskan lagi.
  2. Koreksi rasa dan tambahkan perasan air jeruk limau secukupnya. Sajikan sambal terasi bersama ikan goreng, nasi putih hangat dan taburan bawang merah goreng di atasnya. Selamat mencoba!

3 dari 5 halaman

Cara Membuat Sambal Terasi Mentah

Ilustrasi Sambal Terasi © Diadona

Selain digoreng, sambal terasi juga bisa kamu buat tanpa proses penggorengan atau dalam kondisi mentah. Penasaran bagaimnaa cara membuatnya? Simak resep cara membuat sambal terasi mentah di bawah ini.

Bahan:

- 15 buah cabai keriting merah
- 7 buah cabai rawit merah
- 1 butir bawang merah
- 1 kotak terasi
- 1 buah tomat buang bijinya
- Garam
- Gula merah
- Kaldu bubuk
- Jeruk sambal, ambil air perasannya

Cara membuat sambal terasi mentah:

Iris kasar bawang, cabai, dan tomat. Ulek semua bahan dan tambahkan bumbu garam dan gula secukupnya. Beri air perasan jeruk sambal lalu aduk rata. Sambal siap dinikmati.

4 dari 5 halaman

Cara Membuat Sambal Tomat Terasi

Ilustrasi Sambal Terasi © Diadona

Kamu harus tahu bahwa membuat sambal secara umum memang diberi campuran tomat. Hal ini bisa membuat olahan sambal yang kamu buat memiliki rasa sedap dan asam alami. Simak resep cara membuat sambal terasi tomat di bawah ini.

Bahan:

- 3 buah bawang merah
- 2 buah bawang putih
- Cabai rawit
- 1/2 buah tomat
- 1 sdt terasi goreng
- 3 buah jeruk limau
- Jeruk nipis
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt garam
- Minyak goreng sedikit

Cara membuat sambal terasi tomat:

  1. Goreng cabai rawit, tomat, bawang merah, bawang putih, dan terasi dengan minyak goreng yang panas. Tunggu hingga semua bahan menjadi layu dan beraroma harum.
  2. Masukkan semua bahan tersebut ke dalam cobek. Haluskan semua bahan hingga dirasa tekstunya sudah cukup atau hingga halus. Sambal tomat siap untuk disajikan dengan nasi hangat dan makanan lainnya.

5 dari 5 halaman

Cara Membuat Sambal Terasi Pecel Lele

Ilustrasi Sambal Terasi © Diadona

Inilah olahan sambal terasi yang menjadi primadona pecinta lalapan. Yap, pecel lele menjadi salah satu menu andalan rumah makan dan pedagang lapak tenda di pinggir jalan dengan aroma menggoda. Simak resep cara membuat sambal terasi pecel lele di bawah ini.

Bahan:

- 20 buah cabe rawit merah
- 3 siung bawang merah besar
- 3 siung bawang putih
- 2 buah tomat besar
- 1 sendok gula merah
- secukupnya Garam
- Minyak untuk menumis

Cara membuat sambal terasi pecel lele:

Goreng semua bahan kecuali gula merah dan garam hingga matang kemudian tiriskan. Ulek semua bahan hingga lembut lalu tambahkan garam dan gula. Aduk rata hingga semua bahan tercampur. Sambal terasi pecel siap disajikan.

Itulah beberapa resep cara membuat sambal terasi yang telah Diadona rangkum dari beberapa sumber. Nah, bagaiaman dengan olahan sambal terasi yang selama ini kamu makan? Bagi cerita kamu mengenai sambal terasi pedas nendang di kolom komentar ya!

Beri Komentar