13 Manfaat Jagung Rebus Manis Bagus untuk Ibu Hamil dan Diet

Reporter : Sheila Fathin
Selasa, 4 Mei 2021 16:12
13 Manfaat Jagung Rebus Manis Bagus untuk Ibu Hamil dan Diet
Jagung rebus memang makanan yang multifungsi, ya!

Manfaat jagung rebus sama saja dengan jagung yang dibakar atau ditumbuk. Jagung sama saja memiliki vitamin, mineral dan antioksidan. Biji jagung memegang sebagian besar nutrisi dan merupakan bagian yang paling banyak dikonsumsi. Jagung mungkin tinggi gula (sukrosa), tetapi ada beberapa khasiat lain dari biji-bijian ini yang tidak boleh diabaikan.

Selain itu juga jagung mengandung berbagai vitamin B, serta potassium. Mineral terakhir mendukung tekanan darah yang sehat, fungsi jantung, kontraksi otot, mencegah kram otot, dan membantu menjaga massa otot. Jagung juga memasok sekitar 10 kali lebih banyak vitamin A dibandingkan biji-bijian lainnya. Selain melindungi dari penurunan kognitif, vitamin A mendukung sistem kekebalan, dan membantu membentuk selaput lendir di saluran pernapasan. 

Maka dari itu untuk tahu manfaat jagung yang direbus, kamu bisa simak artikel ini lebih lanjut, ya.

1 dari 3 halaman

Manfaat Jagung Rebus untuk Ibu Hamil

Manfaat Jagung Rebus © Diadona

Asupan untuk ibu hamil harus benar-benar terjaga. Selain itu jika ibu hamil mengalami mual-mual jika mengonsumsi nasi, maka bisa diganti dengan jagung karena jagung juga sebagai sumber karbohidrat. Berikut manfaat jagung untuk ibu hamil.

Mengurangi Risiko Anemia

Manfaat jagung rebus untuk ibu hamil dapat mengurangi risiko anemia. Pasalnya ibu hamil kerap kali mengalami kekurangan darah karena tubuh kelelahan. Jagung kaya akan vitamin B12, asam folat, dan zat besi yang mampu membantu memproduksi sel darah merah dalam tubuh. Ini membantu dalam mengurangi risiko Anemia, dengan menyediakan cukup nutrisi yang dibutuhkan untuk menghasilkan sel darah merah segar. 

Mengurangi Risiko Cacat Lahir pada Bayi

Seperti pada poin sebelumnya, manfaat jagung yang kaya akan asam folat serta mengandung zeaxanthin dan asam patogen dapat membantu mengurangi risiko cacat lahir pada bayi. Dapat melindungi bayi dari degenerasi otot dan masalah fisiologis karena kandungan seratnya yang tinggi, ia juga meredakan sembelit, yang merupakan masalah umum bagi ibu hamil.

Meningkatkan Daya Memori

Manfaat jagung rebus yang dikonsumsi oleh ibu hamil dapat membantu untuk meningkatkan perkembangan otak janin. Jagung rebus memiliki banyak nutrisi yang bisa dimanfaatkan oleh tubuh si ibu dan si bayi.

Menjaga Kesehatan Mata Bayi

Manfaat jagung rebus yang kaya akan antioksidan seperti lutein ini berperan penting dalam meningkatkan penglihatan bayi yang belum lahir.

2 dari 3 halaman

Manfaat Jagung Manis Rebus

Manfaat Jagung Rebus © Diadona

Menurunkan Kadar Gula Darah dan Kolesterol

Manfaat jagung rebus manis dapat meningkatkan aliran darah, menurunkan penyerapan kolesterol dan mengatur kadar insulin. Jagung rebus manis bisa menjadi pilihan bagi penderita diabetes dan kolesterol. Jagung manis  kaya akan karbohidrat, ini adalah sumber energi yang hebat. Tinggi nutrisi, jagung sangat kaya akan Vitamin B1, Vitamin B5, dan Vitamin C, yang membantu melawan penyakit dan menghasilkan sel-sel baru. Tinggi serat, jagung rebus manis juga bisa membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh dengan cara menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes juga.

Bagus untuk Membantu Menambah Berat Badan bagi Si Kurus

Manfaat jagung rebus manis bisa membantu menaikkan berat badan secara sehat. Daripada mengonsumsi makanan yang tidak sehat, ada baiknya kamu mengonsumsi jagung karena selain mendapatkan kalori yang sehat kamu juga mendapatkan sejumlah vitamin dan serat berkualitas baik.

Mencegah Diabetes

Manfaat jagung manis yang direbus kaya akan vitamin B. Vitamin B ini berfungsi untuk mengatur metabolisme protein, lipid, dan karbohidrat, dan fitokimia yang mengatur lepasnya insulin. Jagung manis memiliki indeks glikemik 58, menjadikannya makanan super bagi penderita diabetes dibanding dengan nasi putih yang memiliki indeks glikemik sebesar 72.

Menunda Penuaan Dini

Jagung manis kaya akan antioksidan yang bagus tidak hanya untuk kesehatan tubuh tapi juga untuk kecantikan. Manfaat jagung manis yang direbus bisa menjaga penampilan kamu lebih awet muda karena kandungannya itu. 

Meningkatkan Tekstur Kulit

Jagung bisa diolah untuk dijadikan minyak jagung. Minyak jagung ini bisa membuat tekstur kulit kamu lebih meningkat.  Sejumlah mineral dan vitamin esensial, konsumsi rutin jagung manis memastikan kamu memiliki kulit yang bercahaya dan penglihatan yang baik.

Memperkuat Helai Rambut

Manfaat jagung manis rebus yang kaya akan kandungan vitamin C ini bisa memperkuat helai rambut kamu. Manfaat jagung ini jika dikonsumsi secara teratur bisa mengatasi rambut rontok.

3 dari 3 halaman

Manfaat Makan Jagung Rebus untuk Diet

Manfaat Jagung Rebus © Diadona

Makanan Penambah Energi

Jagung rebus menjadi makanan favorit dan dianjurkan oleh dokter gizi. Manfaat jagung manis yang direbus mengandung karbohidrat kompleks yang dapat dicerna lebih lambat dan itu bisa membuat kamu tidak sering lapar serta mampu memberikan energi dalam jangka waktu yang cukup lama. Jagung menghasilkan sekitar 29 gram karbohidrat yang tidak hanya menyediakan energi fisik tetapi juga memastikan berfungsinya otak dan sistem saraf.

Menjaga Kesehatan Jantung saat Diet

Mengonsumsi makanan yang kaya asam lemak omega 3 dapat membantu kamu mengurangi risiko terkena penyakit jantung saat melakukan diet. Manfaat jagung manis yang direbus memberikan kontribusi asam lemak yang sangat baik untuk diet. 

Memperlancar Sistem Pencernaan saat Diet

Kandungan serat yang berada di dalam jagung sangat banyak. Serat yang tidak larut membantu pencernaan dan juga mencegah sembelit. Saat diet memang sangat membutuhkan proses pencernaan berjalan dengan baik agar berat yang diinginkan tercapai

Manfaat jagung rebus manis bagus untuk diet karena termasuk ke dalam karbohidrat kompleks. Karbohidrat kompleks seperti jagung ini juga bagus dan disarankan untuk ibu hamil karena kandungan gizinya lebih banyak untuk perkembangan janin.

Beri Komentar