6 Produk Bayi yang juga Bisa Digunakan Orang Dewasa

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Kamis, 26 Desember 2019 11:06
6 Produk Bayi yang juga Bisa Digunakan Orang Dewasa
Produk-produk yang diformulasikan untuk bayi ternyata punya manfaat lebih untuk orang dewasa.

Bayi punya kulit yang halus dan masih rentan dengan segala jenis iritasi. Untuk itulah semua produk untuk bayi dirancang bebas bahan kimia, pewarna, maupun pewangi.

Di luar harganya yang mahal, sebenarnya ada beberapa produk bayi yang bagus dipakai oleh orang dewasa. Dikutip dari Thehealty (13/12), berikut daftar produk bayi yang bisa dipakai orang dewasa dengan segudang manfaatnya.

1 dari 6 halaman

Tisue Bayi

Tisu basah biasanya digunakan untuk mengelap bokong bayi saat ganti popok. Tapi  kalau dalam keadaan kepepet, kamu meminta barang satu lembar untuk membersihkan make up kamu sementara waktu.

Tisu basah juga bisa kamu pakai mengelap sepatu biar mengkilat, menghapus noda di karpet, membersikahn keyboard komputer, bahkan menghilangkan bekas deodoran di baju kamu. Dengan manfaat yang sebanyak ini, sebaiknya mulai pertimbangkan untuk menyetok tissu bayi dalam jumlah yang banyak.

2 dari 6 halaman

Bedak Bayi

Saat ini bedak bayi dalam bentuk tabur sudah tidak direkomendasikan untuk si kecil. Partikel bahan mineral yang terkandung dalam bedak tabur dapat membahayakan sistem pernapasan bayi

Bedak bayi yang sudah tidak dipakai bisa kamu gunakan saat hari yang panas dan lembab. Dengan menaburkan bedak bayi di beberapa bagian tubuh, kamu bisa mengurangi keringat yang menempel.

3 dari 6 halaman

Sabun Bayi

Diformulasikan untuk kulit bayi yang sensitif, kamu juga bisa mencobanya kalau ternyata kamu nggak cocok dengan produk orang dewasa. Setelah mandi dengan sabun bayi, kulit kamu bakaln terasa segar dan lembut. Karena itu, sabun ini nggak cocok buat kamu yang suka dengan sensasi kesat di kulit setelah mandi.

4 dari 6 halaman

Baby Oil

Baby oil bisa kamu gunakan sebagai pelembab kulit. Tapi sebenarnya produk ini punya manfaat tersebunyi, yakni untuk memoles peralatan dapur yang terbuat dari bahan stanless steel. Kamu juga bisa menggunkan baby oil untuk menghapus make up dengan sempurna. Oleskan sedikit saja baby oil ke kapas wajah kamu, dan usapkan secara merata. Voila! Selain membersihkan wajah secara efektif, baby oil bisa menenangkan dan membuat sehat kulit kamu.

5 dari 6 halaman

Shampoo Bayi

Eits, orang dewasa nggak bisa memakai shampoo bayi untuk membersihkan rambut mereka karena kotoran yang menumpuk nggak bakalan hilang dengan formula lembutnya. Pakai shampoo bayi untuk mencuci pakaian halus seperti sweater kashmir. Shampoo bayi juga bisa untuk kuas make up kamu.

6 dari 6 halaman

Krim Diaper

Krim ini biasa digunakan untuk mencegah ruam akibat popok bayi. Bahan yang digunakan untuk membuat krim diaper ini sangat lembut dan cocok untuk mengobati luka karena mencukur. Gunakan krim diaper untuk area-area yang sensitif seperti bikini line.

Beri Komentar