12 Cara Mengatasi Anak Susah Makan Nasi dan Minum Susu Usia 1 Tahun dan 16 Bulan

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Senin, 10 Februari 2020 16:05
12 Cara Mengatasi Anak Susah Makan Nasi dan Minum Susu Usia 1 Tahun dan 16 Bulan
Gerakan Tutup Mulut alias anak yang nggak mau makan tentu bikin orang tua khawatir dan deg-degan.

Setiap orang tua pasti pernah mengalami fase di mana anak susah banget disuruh makan, dan pasti setuju kalau hal ini tuh bikin stres banget. Karena makanan

Nah, perlu orang trus ingat kalau fase ini memang umum terjadi pada anak-anak. Dalam kebanyakan kasus, kebanyakan disebabkan karena hal-hal yang normal seperti preferensi pribadi si anak, nggak terlalu lapar, keengganan mencoba sesuatu yang batu, anak sedang kurnag nyaman untuk makan, atau sekedar malas makan seperti orang dewasa pada umumnya.

Namun ada juga anak yang memang susah makan karena ada masalah lain yang lebih serius. Nah, apapun itu, cara mengatasi anak susah makan harus segera ditemukan karena berhubungan dengan kebutuhan nutrisi dan agar tidak berubah menjadi sebuah kebiasaan seumur hidup.

1 dari 4 halaman

Cara Mengatasi Anak Susah Makan Nasi

Ilustrasi Bento © Diadona

Nasi merupakan sumber karbohiodrat yang penting untuk tubuh. Tapi hal tersebut tentu nggak bakalan bikin si anak manut-manut aja kan, lha wong orang dewasa kadang juga susah untuk diminta makan-makanan yang bergizi.

Penyebab si anak ngga kmu makan nasi pun bisa sangat beraga,, misalnya bosan dengan rasa dan teksturnya, atau kurang minat dengan rasanya yang cenderung hambar karena si anak sudah terbiasa makan jajanan yang kaya rasa. Bisa juga karena sebelumnya si anak sudah mengkonsumsi makanan berkalori tinggi sehingga merasa sudah terlalu kenyang makan nasi.

Tapi sekali lagi, karena makan nasi itu penting, gimana cara mengatasi anak susah makan nasi?

Makan Bersama dengan Si Kecil

Coba deh makan bersama dengan anak, lalu bilang kalau nasi itu sangat enak. Tambhakan juga ekspresi yang menarik saat mencicipinya. Nah, siapa tahu anak akan tertarik dan mencoba makan.

Dibentuk dalam Sajian yang Menarik

Cara mengatasi anak susah makan nasi bisa dilakukan dengan membuat bentuk nasi yang menarik, misalnya nasi kepal, nasi dengan bentuk boneka yang lucu dengan hiasan sayur di sekelilingnya. Sekarang ini sudah banyak tersedia cetakan nasi dan ide kreasi dengan bentuk beragam untuk cara mengatasi anak susah makan, jadi jangan khawatir.

Tambahkan Rasa

Nasi memang cenderung hambar, jadi nggak heran kalau kadan anak merasa malas makan nasi. Untuk cara mengatasi anak susah makan nasi, sertakan bumbu untuk membuat nasi lebih kaya rasa. Misalnya, buat nasi gurih, atau tanak nasi dengan kaldu untuk membuatnya kaya rasa. Cara mengatasi anak susah makan nasi juga bisa dengan menaburi nori pada nasi, dan lainnya.

Ganti Sumber Karbohidrat yang Lain

Karbohidrat memang sangat penting, tapi masalahnya adalah anak sedang susah makan nasi. Terus gimana dong? Mungkin kamu eprlu mengganti karbohidrat dari sumber yang lain misal pasta, roti, atau sereal, dan diselingi dengan nasi. Cara mengatasi anak susah makan nasi nggak melulu dengan menyekokinya dengan nasi melulu kok.

2 dari 4 halaman

Cara Mengatasi Anak Susah Makan usia 1 Tahun

Ilustrasi Anak Makan © Diadona

Anak susah makan bisa jadi karena memang tidak merasa lapar dari awal. Menurut healthline.com, anak-anak, terutama yang muda, bisa mengalami perubahan besar dalam nafsu makan selama sehari atau bahkan berhari-hari hingga berminggu-minggu. Jadi, kadang anak merasa nggak perlu makan di setiap jam makan.

Sajikan dalam porsi yang Tepat

Mungkin anak terlihat hanya makan sedikit dari apa yang sudah disajikan di piring, padahal memang itulah porsi mereka. Dan itu berarti bukan karena mereka sulit makan, tapi karena mereka sudah kenyang.

Hilangkan Makanan di Luar Jam Makan

Beberapa anak menolak untuk makan saat mereka sudah terlalu banyak makanan ringan atau minuman di luar jam makan. Perut mereka sudah penuh, terlebih mereka punya kapasitas perut yang lebih kecil, kan?

Sebagai cara mengatasi anak susah makan, coba cegah anak untuk ngemil terlalu banyak yang bikin dia merasa terlalu kenyang untuk makan.

3 dari 4 halaman

Cara Mengatasi Anak Susah Makan usia 16 Bulan

ilustrasi bayi makan © Diadona

Kata orang, setiap anak akan ada fasenya tidak mau makan. Mungkin salah satunya yakni saat berusia 16 bulan. Padahal, makan sangat penting untuk tumbuh kembang fisik dan otaknya. Lalu gimana cara mengatasi anak susah makan?

Pahami Gaya Makan Anak

Untuk cara mengatasi anak susah makan, mungkin ibu perlu mengetahui terlebih dulu tentang gaya makan anak. Karena ada juga lho anak yang menolak makan malam karena anak suah merasa terlalu kenyang makan siang harinya.

Tawarkan Makanan Baru

Anak-anak perlu sering melihat, mencium, dan menyentuh makanan baru selama beberapa kali sebelum mau mencicipinya. Makanya, cara mengatasi anak susah makan bisa dilakukan dengan memberi anak waktu untuk belajar tentang makanan yang yang ditawarkan. Biarkan dia menyentuh dan mengamati makanan. Dalam cara mengatasi anak susah makan, meja makan yang berantakan nggak perlu terlalu dipermasalahkan.

Ajak Anak Mempersiapkan Makanannya

Ajakl anak ikut menyiapkan makanan dengan cara yang menyenangkan, biar dia tertarik dan menghargai makanan. Misalnya, ajak anak membentuk nasi dalam sajian yang lucu, sebagai salah satu cara mengatasi anak susah makan.

4 dari 4 halaman

Cara Mengatasi Anak Susah Makan dan Minum Susu

Ilustrasi Anak Makan © Diadona

Susu kadang bisa dijadikan pengganti saat anak susah makan nasi. Tapi gimana kalau si kecil menolak semuanya. Petunjuk di bawha ini mungkin bisa jadi inspirasi untuk cra mengatasi anak susah makan.

Menawarkan Makanan yang Sama dalam Cara yang Berbeda

Untuk cara mengatasi anak susah makan, maka kuncinya ada pada orang tua yang harus bersabar. Terus berikan makanan yang dibuat dengan berbagai cara, misalnya dikukus, dipanggang, digoreng, atau disajikan dalam semur, sup, dan saus. Siapa tahu cara mengatasi anak susah makan hanyalah semudah menganti variasi cara memasak saja.

Ajak Ngobrol

Nggak ada salahnya mengajaknya ngobrol dalam cara mengatasi anak susah makan. Besar kemungkinan mereka masih nggak bisa menerima kalau mereka punya masalah tentang makanan, tapi pernting banget buat ngasih tau kalau kondisi tersebut harus segera dipulihkan.

Jangan Terlalu Fokus pada Makanan

Untuk cara mengatasi anak susah makan, coba deh jangan terlalu fokus pada makanan saat sedang menemaninya makan. Jangan membaut anak meras tertekan, tapi buatlah atmosfir yang menyenangkan. Dalam cara mengatasi anak susah makan saat makan bersama, ibu harus terlihat sedang menikmati makanan sendiri.

Beri Komentar