©
Di media sosial, tersebar foto-foto jadul (zaman dahulu) yang membuktikan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sudah saling kenal sejak muda. Tampak di foto itu, Jokowi waktu menjadi panitia sebuah seminar ekonomi pada tahun 1998 dan Sri Mulyani yang menjadi narasumber seminar tersebut.
Foto tersebut disebar pertama kali oleh akun Twitter @johnyadrian75. Melalui thread Twitter-nya, ia membagikan foto Jokowi bersama Sri Mulyani dalam acara seminar tersebut.
Jokowi dan Srimulyani ©
Banyak orang tentu berfikir jika relasi kerja antara Presiden Jokowi dan Sri Mulyani terjalin manakala mantan Wali Kota Solo dan juga Gubernur DKI Jakarta itu terpilih menjadi Presiden RI ke-7, namun anggapan ini sebenarnya kurang tepat, pasalnya baru-baru ini di lini media sosial, foto antara keduanya bertemu pada tahun 1998 tersebar luas, yang artinya keduanya sebenarnya sudah saling mengenal.
Jokowi dan Srimulyani ©
Jokowi dan Srimulyani ©
Di Solo, 14 Agustus 1998, mungkin menjadi momen pertama kali Jokowi mengenal Sri Mulyani Indrawati. Mayor Haristanto, adik saya, dan saya, rasanya bisa sedikit berbangga karena mampu mempertemukan keduanya, kata Bambang Haryanto.
Jokowi dan Srimulyani ©
Awal mula keduanya bertemu bermula saat Bambang Haryanto mencetuskan acara yang kemudian diselenggarakan oleh Harisanto, acara tersebut digelar demi mencari solusi pasca kerusuhan 1998 yang sempat membuat Solo porak poranda.
Merancang seminar ekonomi. Penyandang dananya, pengusaha kayu bernama Joko Widodo, tulis Bambang Haryanto.
Jokowi dan Srimulyani ©
Seminar yang dimaksud adalah Forum Bisnis Surakarta (Forbis) yang diadakan pada 14 Agustus 1998. Adapun tema yang diangkat, 'Bisakah Solo Mengangkat Titanic Yang Tenggelam?'.
Narasumber yang diundang hadir ke seminar tersebut adalah Sri Mulyani sebagai perwakilan dari Universitas Indonesia dan Jaya Suprana sebagai Pengusaha nasional sekaligus Humorolog.
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'