© Purewow
Selasa (14/1) kemarin, menjadi hari spesial untuk aktor tampan asal Inggris, Orlando Bloom. Pasalnya pada hari itu ia merayakan ulang tahunnya yang ke-43. Pada momen penting ini, Katy Perry, ikut andil dalam merayakan ulang tahun tunangannya tersebut dengan mengunggah foto Orlando dengan caption romantis.
Lewat akun Instagramnya, Katy Perry menuliskan ucapan selamat ulang tahun dan pesan-pesan romantis kepada Orlando Bloom. Ia pun mengunggah foto tampan sang tunangan saat berpose didepan Piramida Mesir.
" Banyak orang yang bertanya-tanya bagaimana piramida dibangun. Tapi aku selalu penasaran bagaimana bisa ada pria yang begitu penyayang, baik, rendah hati, suportif, berbakat, sangat taat, dan juga good looking seperti James Bond. Manusia seperti ini benar-benar ada!"
Ia juga menambahkan " Ada alasan kenapa semua binatang dan anak-anak suka berlari ke dalam pelukannya. Karena hatinya begitu suci. Aku mencintaimu Orlando Jonathan Blanchard Copeland Bloom. Semoga di usia 43 tahun ini kamu semakin bahagia."
Unggahan Katy Perry melelehkan hati para fansnya, terlebih Orlando Bloom yang membalas unggahan Katy Perry dengan kalimat yang tak kalah romantis.
orlando bloom © instagram
" Aku sudah siap mendaki semua piramida dan pegunungan bersamamu," balas aktor Lord of The Rings ini.
Sarah Menzel Rayakan Wisuda di Inggris, Tampil Anggun dengan Kebaya Putih
8 Ide Tebak-Tebakan Seru untuk Menguatkan Bonding Keluarga
Sosok Rama Duwaji, Seniman Gen Z Beragama Islam yang Jadi Calon First Lady New York
Cinta Laura Bikin Gempar Runway JFW 2026 dengan Gaun Emas Menawan Rancangan Ivan Gunawan
Bukan Sekadar Gaya, Ini Cerita Cut Syifa yang Jatuh Cinta pada Olahraga Berkuda

Sosok Rama Duwaji, Seniman Gen Z Beragama Islam yang Jadi Calon First Lady New York

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia