© Instagram.com/@tasyiiathasyia
Nama Tasyi Athasyia, saudara kembar Tasya Farasya, kembali mencuri perhatian. Kali ini bukan karena konfliknya dengan Tasya dan keluarganya.
Melainkan hal lain yang jadi perbincangan banyak orang di media sosial. Tasyi sedang menjadi sorotan dikarenakan dirinya diduga menahan gaji karyawan.
Tasyi Athasyia © instagram.com/tasyiiathasyia
Di media sosial, ramai pengakuan mantan karyawan Tasyi Athasyia yang mengaku tidak mendapat haknya sebagai seorang pegawai. Dikabarkan bahwa Tasyi tidak membayarkan gaji dan juga THR untuk karyawan tersebut.
Bukannya ditemui langsung, Tasyi malah menyuruh orang lain untuk menyelesaikan masalah tersebut. Karena sudah terlanjur viral di media sosial, pihak Tasyi dikabarkan akan melaporkan mantan karyawannya tersebut ke polisi.
Sebelumnya, mantan karyawan Tasyi yang tak disebutkan namanya tersebut curhat jika gaji dua bulan yang belum dibayarkan akan dibayar setengah. Namun, ia bersikeras untuk mendapatkan haknya secara penuh.
Karena hal ini, netizen pun ramai menghujat saudara kembar Tasya Farasya ini. Tak cuma itu, gaya hidup mewah Tasyi juga menjadi sorotan netizen.
Viral juga di Twitter foto yang diduga Tasyi dan sang suami, Syech Zaki, yang sedang berbelanja di mall.
Tasyi dan Suami © Twitter.com/@worksfess
Foto tersebut jadi viral karena terlihat sosok yang diduga Tasyi dan Syech Zaki sedang berjalan santai sambil tidak membawa apa-apa. Sedangkan ada asisten yang berjalan di belakang mereka membawa banyak tas belanjaan.
Potret Lebaran Tasyi Athasyia Bareng Sang Mama © instagram @tasyiiathasyia
Gaya hidup flexing dan mewah Tasyi Athasyia pun jadi cibiran netizen. Mereka mengatakan bahwa Tasyi yang doyan flexing tapi menggaji karyawan saja tidak bisa.
Rahasia Pinggang Ramping Lewat Workout Ringan yang Gampang Diikuti
Raisa Menang AMI 2025 Setelah 13 Tahun, Pidatonya Bikin Nangis Satu Studio
FamFest 2025: Festival Keluarga Penuh Inspirasi Kolaborasi Ibu2Canggih dan Lightbeam
Jade Henderson Pecahkan Rekor Dunia Pull Up dalam Satu Jam
Duel Mahalini dan Raisa Warnai Deretan Nominasi Indonesian Music Awards 2025

Dari KAIST ke COC dan Variety Show Korea, Xaviera Putri Kini Boyong Penghargaan The Alpha Under 40

Akhirnya Balik! NewJeans Kumpul Lagi di ADOR Setelah Konflik dengan HYBE di 2024–2025

Pertama Kali dalam Sejarah, Shenina Cinnamon Terpilih Menjadi Viva Cosmetics Brand Ambassador!

Gokil! Jang Wonyoung IVE Beli Vila Fantastis di Hannam dong, Dibayar Tunai
