© 2020 Https://www.instagram.com/lestykejora & Rizkybillar
Dua sejoli ini, Rizky Billar dan Lesti selalu bisa buat hati kita kesemsem sendiri ya kalau melihat tingkah manis mereka.
Walau memang tak pernah terucap dari mulut mereka berdua, bahwa mereka pacaran, namun gelagat, gestur, dan gimik yang mereka tunjukkan agaknya sudah bisa membuat satu asumsi yang sama.
Lesti dan Billar Diberi Petuah oleh Paman © 2020 https://www.youtube.com/Rizky Billar
Baru-baru ini, paman Rizky Billar datang untuk mengunjungi Lesti dan Billar. Sosok yang dipanggil Bapak oleh Billar ini pun memberikan petuahnya sebagai orangtua, pada Billar dan Lesti. Pun juga konon ia sudah paham betul bagaimana hubungan keponakannya dengan Lesti.
" Sebenarnya tahu, masyarakat Indonesia juga tahu apa yang terjadi. Cuma inginnya itu ketegasan."
Ia juga mengatakan, kalau Lesti sebagai wanita pasti sangat membutuhkan ketegasan sikap dari seorang laki-laki.
Lesti dan Billar Diberi Petuah oleh Paman © 2020 https://www.youtube.com/Rizky Billar
" Kalo dari pihak dede, pasti seorang wanita tu pasti butuh (ketegasan), dari segi laki-laki harus tunjukkan gentle men-nya, jangan membuat masyarakat itu..." belum usia ia berbicara, kalimatnya terpotong oleh tingkah lucu Billar yang pura-pura tertidur karena tengah diceramahi.
Dari petuah paman, agaknya kita bisa paham pesan apa yang ingin disampaikan beliau, bahwa Billar harusnya memberikan ketegasan sikap atas hubungannya dengan Lesti ya.
Lesti dan Billar Diberi Petuah oleh Paman © 2020 https://www.youtube.com/Rizky Billar
Pun dalam video itu juga Billar berkata bahwa ia dan Lesti masih berteman baik, dan membiarkan saja persepsi orang lain tentang mereka berdua.
" Kita sih jalani aja pak, masih berteman baik, biarlah orang menilai seperti apa, karena kan persepsi orang beda-beda pak."
Kalau kamu, tim jalani dulu aja, atau beri kepastian nih?

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship