© 2020 Https://www.Instagram.com/bellahadid
Bella Hadid, seorang model berkebangsaan Amerika Serikat ini, sudah punya jam terbang yang tinggi di dunia modeling. Ia pun pernah dinobatkan menjadi "Model of the Year" di Model.com's pada tahun 2016 silam.
Ia juga adalah adik kandung dari model yang juga tak kalah terkenal, Gigi Hadid.
Bella Hadid © 2020 https://www.Instagram.com/bellahadid
Baru-baru ini, Bella tengah dihadapi dengan sebuah masalah yang menyangkut passport ayah kandungnya, Mohamed Anwar Hadid. Pasalnya, ia memfoto passport ayahnya itu, dan mengunggahnya di akun Instagram pribadinya @bellahadid. Namun, tak lama setelah itu, foto unggahannya itu hilang, karena dihapus oleh Instagram langsung, dengan alasan pelecehan atau intimidasi. Sontak, Bella langsung speakup di Instagram Storynya.
" Sebuah pesan untuk @instagram. Instagram telah menghapus cerita ku yang hanya bilang " Baba (panggilan untuk ayahnya) ku dan tempat lahirnya di Palestina" dengan sebuah foto passport warga negara Amerikanya." Tulis Bella.
Bella bertanya di mana letak kesalahan dengan bangga akan tempat lahir ayah sendiri, dan malah dihapus dengan alasan pelecehan atau intimidasi? Bella malah merasa dirinya yang diintimidasi oleh Instagram.
Bella Hadid © 2020 https://www.Instagram.com/bellahadid
Bella melanjutkan dengan mengunggah lagi sebuah Instagram Story yang menyindir Instagram dengan menulis, " Apa kamu mau ia mengganti tempat lahirnya untukmu (Instagram)?"
Bella Hadid © 2020 https://www.Instagram.com/bellahadid
Di Instagram Storynya yang terakhir, Bella mengatakan bahwa dirinya bangga jadi orang Palestina, dan mengajak orang-orang untuk bangga pada tempat kelahiran orangtua mereka, dan jangan pernah melupakan dari mana kamu berasal.
" I am proud to be Palestinian. Everyone should post where thir mother and fathers were born today! Remind them how proud you are of where you come from!!!" Tulis Bella.

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship