Polisi Tangkap Teman Ferdian Paleka, Youtuber Viral yang Prank Transpuan dengan Sembako Sampah

Reporter : Devi Puspitasari
Senin, 4 Mei 2020 21:19
Polisi Tangkap Teman Ferdian Paleka, Youtuber Viral yang Prank Transpuan dengan Sembako Sampah
Teman Ferdian Paleka kini sudah diamankan polisi.

Baru-baru ini, nama Ferdian Paleka sedang menjadi buah bibir di kalangan masyarakat Indonesia. Hal ini merupakan buntut dari aksi pranknya yang memberikan sembako berisi sampah pada waria. Sampai sekarang, youtuber ini masih dalam kejaran polisi.

Melansir dari liputan6.com, teman Ferdian yang berada dalam satu frame dengannya di video itu saat ini juga sudah diamankan pihak kepolisian. Hal ini disampaikan oleh Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP Galih Indragiri.

1 dari 3 halaman

Sebelumnya, teman Ferdian yang berinisal TF ini dikabarkan menyerahkan diri ke Polrestabes Bandung yang diantarkan oleh keluarganya. AKBP Galih mengatakan saat ini ia sedang menjalani pemeriksaan untuk penyelidikian.

" Satu sudah diamankan, kita berupaya (mengamankan) pelaku lainnya inisialnya T," kata Galih di Polrestabes Bandung seperti yang dilansir dari Liputan6.

Galih mengatakan pihaknya saat ini memang sedang melakukan penyelidikan sejak video aksi prank yang viral itu ramai diperbincangkan terlepas dari adanya laporan korban. Kejadian itu menurut Galih terjadi di kawasan Kiaracondong, Kota Bandung.

2 dari 3 halaman

Pelaku dan Tim Bisa Terjerat UU ITE

Ilustrasi Ferdian Paleka © Diadona

Sebelumnya, Satreskrim Polrestabes Bandung bersama Polsek Kiaracondong juga sudah mencoba menelusuri keberadaan pelaku di rumahnya. Tapi hasilnya nihil.

" Memang yang bersangkutan tidak ada di situ, jadi kita tetap berupaya paksa untuk kooperatif menyerahkan diri," ucap Galih seperti dilansir dari Antara.

Galih memastikan pengejaran itu tak hanya berlaku pada Ferdian dan temannya TF, tapi juga pada setiap orang yang terlibat dalam video. Menurut Galih, mereka bisa dijerat dengan Pasal 45 ayat 3 Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) tentang penghinaan atau pencemaran nama baik.

" Kita dalami lah, apakah itu memang ada timnya atau tidak. Yang pasti dia ada di video itu," lanjutnya.

3 dari 3 halaman

Laporan dari Para Korban

Sebelumnya, pada Senin dini hari, sejumlah waria mendatangi Kantor Satreskrim Polrestabes Bandung. Mereka tak terima dengan perbuatan lelucon Ferdian yang memberikan bantuan berisi sampah.

Salah satu pelapor yang bernama Sani mengatakan aksi Ferdian ini dilakukan hari Kamis (30/4) lalu saat ia bersama rekan-rekan warianya mengkal di Jalan Ibrahim Adjie, Kota Bandung.

Ia mengatakan saat itu, Ferdian dan teman-temannya datang menawarkan bantuan dalam bentuk kardus pada para waria. Lalu, saat para waria itu menerima bantuan dan dibuka ternyata berisi toge busuk.

" Terus saya nyamperin dan dia kasih bingkisan, kemudian saya bawa, ini temen saya dikasih satu. Dia pergi dan saya buka tiba-tiba itu toge busuk," kata Sani.

Semoga saja masalah ini lekas selesai ya dan pelaku bisa mendapatkan hukuman yang setimpal.

Beri Komentar