 
    © Instagram.com/@rizkyfebian
Mahalini Raharja dan Rizky Febian langsung terbang ke Bali untuk bulan madu usai resepsi pernikahan mereka beberapa waktu lalu.
Keduanya pun tampak masih menikmati waktu sebagai pasangan suami istri baru. Kocaknya, Rizky Febian dan Mahalini justru menghabsikan waktu untuk honeymoon bareng rekan sejawat mereka.
Hal itu terungkap saat Rizky Febian membagikan video suasana tempat dirinya menginap bersama sang istri di sebuah villa yang berada di kawasan Canggu, Bali.
Dari sosial media keduanya, Lini dan Iky berbulan madu ditemani oleh Yura Yunita dan suaminya, Donne Maula.
Dari video yang lain, Rizky Febian juga terlihat membagikan momen saat dirinya dan Lini menyambut kedatangan Yura dengan suaminya.
 Mahalini dan Rizky Febian Honeymoon ©  Instagram.com/@mahaliniraharja
Mahalini dan Rizky Febian Honeymoon ©  Instagram.com/@mahaliniraharja
" Ini namanya double honeymoon date," kata Rizky Febian yang dikutip dari unggahan Instagram Storynya pada Rabu, (15/5/2024).
Dari cuplikan video yang dibagikan, Yura Yunita tampak sumrringah saat tiba di Bali yang langsung dijemput oleh Rizky Febian menuju villa.
Penyanyi bersuara emas itu kemudian memperlihatkan kamar Mahalini Raharja dan Rizky Febian yang dijadikan tempat bulan madu setibanya di villa mereka.
Di kamar tersebut, pihak villa memberikan buket bunga sebagai ucapan selamat datang sekaligus ucapan selamat atas pernikahan Mahalini dan Rizky Febian.
" Konsep double honeymoon," tulis Yura Yunita.
Sebagai informasi, Mahalini dan Rizky Febian diketahui bakal mengadakan pesta pernikahan untuk yang kedua kalinya di tanah kelahiran penyanyi berdarah Bali tersebut.
Tentu momen ini juga digunakan oleh Lini dan Iky untuk menyiapkan pesta pernikahan mereka. Di sisi lain, Sule juga telah membenarkan jika benar akan ada pesta yang diadakan di Bali dalam waktu dekat.
Kendati demikian, Sule menyebut jika pesta yang digelar di Bali itu hanya diikuti oleh pihak keluarga sebagai momentum untuk semakin mempererat hubungan antar keluarga.
Biar Nggak Kalap, Begini Cara Ajari Anak Hidup Hemat
 
        
    Mama Aleta, Penenun yang Menyelamatkan Gunung dan Martabat Orang Mollo
 
        
    8 Tren Olahraga Outdoor Ramah Lingkungan yang Lagi Hits
 
        
    5 Pasangan Zodiak yang Paling Nyambung, Seolah Punya Bahasa Sendiri
 
        
    7 Trik Styling Rambut Biar Bentuk Wajah Kelihatan Lebih Proporsional
 
        
    
Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship

Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi, Rilis Lagu “Fourth Strike” Bareng Terror Jr