© Instagram.com/@jennifer_ipell
Sudah jadi rahasia umum jika istri Ajun Perwira, Jennifer Jill merupakan salah satu publik figur yang doyan dunia malam.
Menjadi bintang tamu di Podcast Boris Bokir, belum lama ini Jennifer Jill mengungkap jika dirinya pernah merogoh kocek sebesar Rp300 juta untuk party di sebuah klub malam.
Tak hanya semalam, nominal tersebut Jennifer Jill akui sudah diakumulatifkan untuk biaya party selama satu bulan.
" Paling mentok gue pokoknya sebulan Rp300 juta," kata Jennifer Jill yang dikutip pada Rabu, (6/3/2024).
Nilai Rp300 juta tersebut Jennifer Jill sebut untuk kebutahannya bersama teman-temannya. Istri DJ sekaligus pengusaha ternama itu enggan menggunakan uang tersebut untuk bersenang-senang sendiri.
Jennifer Jill Habiskan Rp300 Juta untuk Party © Instagram.com/@jennifer_jill
" Gimana gak tiap hari gue bayarin orang. Orang kalau udah lihat gua udah muka ATM atau enggak muka botol (miras)," sambung Jennifer Jill.
Cuplikan video soal pengakuan Jennifer Jill tersebut tentu langsung menuai banyak perhatian. Banyak netter yang ikut nimbrung sembari memberikan komentar terhadap Jennifer.
" 300 juta buat seumur hidupku Mami Ipel," kata seorang netizen.
Sementara yang lain mengaku jika jumlah uang tersebut bisa digunakan untuk membeli rumah.
" Ya Allah 300 juta bisa buat rumah di tempatku," timpal yang lain.
" Nangis aku dengarnya, gimana yang gaji UMR," sambung netizen lain.
Biar Nggak Kalap, Begini Cara Ajari Anak Hidup Hemat
Mama Aleta, Penenun yang Menyelamatkan Gunung dan Martabat Orang Mollo
8 Tren Olahraga Outdoor Ramah Lingkungan yang Lagi Hits
5 Pasangan Zodiak yang Paling Nyambung, Seolah Punya Bahasa Sendiri
7 Trik Styling Rambut Biar Bentuk Wajah Kelihatan Lebih Proporsional

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship

Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi, Rilis Lagu “Fourth Strike” Bareng Terror Jr

Bella Hadid Kembali ke Runway Setelah Pulih dari Lyme Disease

Setelah Vakum dan Jadi Ibu, Mahalini Siap Kembali dengan Album “Koma”