© Instagram.com/tiaraandini
Tiara Andini memang adalah seorang artis multi talenta. Sukses dengan sejumlah single lagunya, kini ia juga dipercaya untuk berperan sebagai pemeran utama dalam sebuah film layar lebar.
Ia dipercaya jadi pemeran utama dalam film My Sassy Girl, adaptasi resmi dari karya sineas Korea Selatan, Jae Young Kwak. My Sassy Girl versi Indonesia ini nantinya bakal diproduksi oleh Falcon Pictures.
Gak main-main, ia bakal bermain bersama aktor ganteng Jefri Nichol.
View this post on Instagram
Tiara tak mampu menutupi kebahagiaannya dalam konferensi pers virtual My Sassy Girl Jumat (5/11/2021) lalu.
"Pastinya amat sangat berkesan, karena ini film perdana aku. Aku bisa beradu akting dengan Jefri Nichol, buat aku terharu, diam-diam suka nangis sendiri,” kata Tiara Andini melansir dari liputan6.com.
Ia benar-benar merasa mendapat kejutan di pengujung 2021 ini. Tak terlintas di benaknya jika ia akan beradu akting dengan Jefri Nichol.
"Merasa tidak percaya karena ini film layar lebar, secara tidak langsung tanggung jawabnya lebih besar juga kan. Ini pengalaman baru juga buat aku," tambahnya.
Ia merasa bersyukur dengan perannya dalam film terbarunya nanti. Pasalnya, ia merasa mendapat pengalaman baru dalam berakting setelah sukses di bidang tarik suara.
" Peran ini membuat aku lebih bersemangat untuk menghasilkan karya seni bukan hanya di bidang tarik suara tapi juga akting. Aku mau belajar.
Tiara berharap agar film yang ia bintangi ini bisa sukses dan meledak di pasar Indonesia.
" Selain lawan main dan sutradara, dari awal baca naskah saya merasa cocok. Di Korea, My Sassy Girl sangat terkenal. Saya berharap versi Indonesianya juga bisa meledak," pungkasnya.
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'