Apa Itu Lampor, Keranda Terbang yang Viral di Tiktok dan Sempat Diangkat ke Film?

Reporter : Nasa
Rabu, 14 Juli 2021 12:37
Apa Itu Lampor, Keranda Terbang yang Viral di Tiktok dan Sempat Diangkat ke Film?
Jadi, apa itu Lampor?

Lampor adalah mitos dari Yogyakarta dan sekitarnya yang mengandung unsur mistis dan celaka bagi mereka yang melihat atau mendengarnya. Banyak versi yang mendeskripsikan apa itu lampor, bahkan lebih dari dua versi yang cukup berbeda jauh.

Belum lama ini, viral sebuah video pendek di platform media sosial TikTok yang menunjukkan penampakan keranda terbang dan disebut sebagai lampor. Video yang kabarnya berasal dari sebuah desa di Malang, Jawa Timur jadi viral dan menggegerkan publik.

"Yang lagi viral di kampung"ku sekarang keranda terbang yg lewat kampung pasti banyak orang sakit dn mati. Orang Jawa asli bilang begoblok datangnya penyakit tiba". Allahualam yang maha kuasa yg tau," tulis keterangan dalam video viral tersebut.

1 dari 4 halaman

Menurut salah satu akun Quora dengan nama Hilmi Prabowo, mitos lampor dari Yogyakarta dikisahkan adalah iring-iringan pasukan Kerajaan Laut Selatan yang ingin berkunjung ke Merapi atau sebaliknya. Dikisahkan, lampor melewati jalur sungai di Yogyakarta.

Menurut mitos tersebut, lampor adalah suara. Warga yang mendengar adanya lampor harus menyambutnya dengan bunyi-bunyian agar tidak celaka. Namun mitos tersebut hanya berlaku di Yogyakarta dan sekitarnya. Ternyata mitos di daerah lain terdiri dari kisah yang berbeda-beda.

Ada versi lain yang menjelaskan bahwa lampor adalah benda terbang. Ada juga yang secara spesifik menjelaskan bahwa lampor adalah keranda terbang. Kemudian ada yang menyebut bahwa lampor sudah hilang sejak kedatangan Jepang saat menjajah Indonesia pada masa perang dunia II.

2 dari 4 halaman

Lampor Adalah..

Menurut laman kbbi.web.id, Rabu (14/7/2021), lampor diterjemahkan sebagai makhluk halus yang berarak. Lebih lanjut dapat disimpulkan bahwa lampor memiliki arti dalam kelas nomina atau kata benda sehingga lampor dapat menyatakan nama seseorang, tempat, atau semua benda dan segala yang dibendakan.

Selain itu, menurut info dari berbaga sumber, lampor adalah iblis dengan keranda terbang yang datang pada malam hari di suatu tempat atau daerah. Ada juga yang menyebut bahwa lampor merupakan pasukan dari Nyai Blorong. Konon, kehadiran lampor ditandai dengan angin kencang dari laut selatan.

Kemudian melewati sejumlah daerah dan menimbulkan suara kegaduhan. Di kawasan Yogyakarta dan sekitarnya, masyarakat yang mendengar adanya lampor harus membunyikan bunyi-bunyian untuk keselamatan mereka. Lalu ada yang menyebut bahwa lampor merupakan kemarahan Nyai Blorong yang kehilangan selendangnya.

 

3 dari 4 halaman

Menurut mitos yang beredar, lampor dipercaya datang saat menjelang magrib. Itulah sebabnya masyarakat Jawa tak membolehkan anak-anak dan keluarga mereka keluar rumah di waktu menjelang magrib. Jika ada yang nekad, mereka bisa hilang. Atau saat kembali dalam keadaan bingung atau lupa ingatan.

Berbeda lagi dengan mitos lampor dari Jawa Timur. Konon, kedatangan lampor merupakan tanda datangnya suatu wabah penyakit yang menyerang suatu desa. Kedatangan lampor ini tentu tak dapat diduga. Namun hingga saat ini kebenaran deretan mitos tersebut masih belum bisa diverifikasi kebenarannya.

4 dari 4 halaman

Diangkat Jadi Film

Sementara itu mitos seram lampor sudah pernah diangkat ke film besutan Guntur Soehardjanto. Pada film tersbeut, lampor digambarkan sebagai keranda terbang dengan suara gaduh yang menyeramkan. Lampor tak segan membawa atau merenggut nyawa masyarakat desa. Kono yang dibawa tak akan kembali, atau yang kembali jadi linglung dan gila.

Film tersebut diperankan oleh Adinia Wirasti, Dian Sidik, Nova Eliza, hingga Dion Wiyoko. Film yang dirilis pada tahun 2019 ini mendapat rating 6,4 dari situs IMDb. Gimana nih, apa kamu tertarik untuk menontonnya?

 

Beri Komentar