© Instagram.com/jscmila
Kabar bahagia datang dari aktris cantik Jessica Mila. Perempuan yang akrab disapa Mila ini dilamar sang kekasih Yakup Hasibuan, pada Minggu (21/08) di Bali.
Momen lamaran ini nggak hanya mengundang keluarga dan teman-teman dekat, tapi juga menghadirkan Tulus yang menyanyikan lagu 'Teman Hidup'. Lamaran ini digelar cukup mewah dengan dekorasi serba putih.
Sederet Fakta Yakup Hasibuan © instagram.com/jscmila
Usai lamaran ini ramai diperbincangkan, netizen mulai mencari tahu siapakah sosok Yakup Hasibuan. Yakup merupakan anak bungsu dari pengacar kondang Otto Hasibuan dan Norwati Damanik.
Yakup merupakan satu-satunya anak laki-laki dalam keluarga. Ia memiliki 3 kakak perempuan yang bernama Putri Linardo Hasibuan, Lionie Petty Hasibuan, dan Natalia Octavia Hasibuan.
Sederet Fakta Yakup Hasibuan © instagram.com/jscmila
Yakup memiliki background pendidikan di bidang hukum, mengikuti jejak sang ayah. Ia menempuh pendidikan S1 di Fakultas Hukum Universitas Indonesia tahun 2016.
Yakup lantas melanjutkan pendidikan S2 di New York, University School of Law, dan meraih gelar LLM atau Magister Hukum pada tahun 2020.
Sederet Fakta Yakup Hasibuan © instagram.com/jscmila
Pada tahun 2017, Yakup sempat bergabung dengan firma hukum Baker McKenzie yang berkantor pusat di Amerika Serikat. Yakup bekerja sebagai associate selama tiga tahun.
Tak cuma itu, Yakup sebenarnya juga pernah bekerja di firma hukum sang ayah, Otto Hasibuan, selama enam bulan.
Sederet Fakta Yakup Hasibuan © instagram.com/jscmila
Kekasih Jessica Mila ini ternyata merupakan Chief Executive Officer (CEO) Perqara sejak Mei 2020. Perqara merupakan perusahaan yang menyediakan layanan aplikasi konsultasi hukum secara online.
Tak cuma Perqara, Yakup juga menjadi CEO LIMA sejak Juli 2020. LIMA merupakan perusahaan yang menyediakan solusi digital inovatif untuk para profesional, bisnis, dan organisasi.
Well, gimana nih menurutmu?
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pengen Body Goals Kayak Zhao Lusi? Ini Rahasia Diet 'Ratu Drama' yang Sukses Turun 16 Kg!
Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif
Bukan Sekadar Main-Main, Ini Panduan Santai Mengenal Fase Motorik Anak dan Cara Melatihnya

Pigmenta Nusantara, UIFW Hadirkan Dialog Tradisi dan Keberlanjutan Lewat Trunk Show Eksklusif

Sah! Brisia Jodie dan Jonathan Alden Mengikat Janji di Katedral

Resmi Jadi Ibu, Vior Melahirkan Putri Pertama dengan Nama Cantik, Wajah Baby V Bikin Penasaran

Akhirnya Sah! Dara Arafah dan Rehan Mubarak Resmi Menikah di Tanah Suci

Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto Siap Jadi 'Buyang'