4 Film Pengasingan Diri Ini Bisa Jadi Temanmu Saat Social Distancing Sekarang Loh!

Reporter : Sofi
Minggu, 22 Maret 2020 11:15
4 Film Pengasingan Diri Ini Bisa Jadi Temanmu Saat Social Distancing Sekarang Loh!
Akhirnya ada hiburan tambahan!

Keadaan sekarang dengan maraknya wabah virus Corona, yang mengharuskan kita untuk membatasi kegiatan di luar rumah membuat kita bosan. Kaum rebahan saja perlu hiburan untuk rebahan kan?

Nah, dengan kalian rebahan di rumah, ini nih ada list film tentang pengasingan diri loh. Ini bisa jadi untuk referensimu untuk mengisi hari-hari rebahanmu. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut list film tersebut.

1 dari 4 halaman

1. 27 Steps of May

Film Indonesia yang rilis pada tahun 2018 ini mengisahkan tentang May yang diperankan oleh Raihaanun yang menjadi korban pemerkosaan Kerusuhan Mei 1998 dan ayahnya yang menjadi petinju untuk menyalurkan emosinya akibat trauma dari kerusuhan tersebut. 

2 dari 4 halaman

2. Shaking Tokyo

Seorang pria yang tidak pernah keluar dari apartemennya selama 10 tahun, yang akhirnya keluar rumah karena gempa dan ajtuh cinta dengan seorang gadi pengantar pizza. Film antologi ini rilis pada tahun 2008 dan ditulis oleh tiga sutradara non-Jepang.

3 dari 4 halaman

3. Room

Seorang wanita yang telah ditahan selama tujuh tahun dan yang putranya yang berusia 5 tahun dilahirkan dalam tahanan. Pelarian mereka memungkinkan bocah itu untuk mengalami dunia luar untuk pertama kalinya. Film ini rilis pada tahun 2015 dan dibintangi oleh Brie Larson dan Jacob Tremblay.

4 dari 4 halaman

4. The Virgin Suicides

Film tahun 1999 ini menceritakan tentang kehidupan lima saudara perempuan remaja di pinggiran kota kelas menengah Detroit selama akhir 1970-an. Setelah saudara perempuan termuda melakukan upaya bunuh diri, saudara perempuannya diawasi ketat oleh orang tua mereka, akhirnya dikurung di rumah, yang membuat perilaku mereka yang semakin depresi dan terisolasi. Seperti novelnya, film ini diceritakan dari sudut pandang sekelompok remaja pria di lingkungan yang terpesona oleh para gadis.  

Gimana menurutmu tentang film-film di atas? Beri jawaban dan rekomendasi film kamu di kolom komentar ya!

Beri Komentar