© Healthline.com
Setelah mencuci muka, wajah kita akan langsung terasa segar dan kesat. Karena hal ini lah akhirnya banyak yang mengira jika kulit wajah yang kesat menandakan kulit bersih.
Padahal nggak selalu begitu lho. Dilansir dari berbagai sumber, kulit kesat yang dirasakan setelah mencuci muka bukanlah patokan mengetahui wajah udah bersih atau belum.
Kandungan dalam sabun dan cara mencuci muka yang kita lakukan merupakan hal penting yang menentukan apakah wajahmu bersih atau belum.
Ilustrasi Cuci Muka © freepik.com/jcomp
Masih banyak dari kita yang asal-asalan menggunakan sabun pencuci muka. Padahal sebaiknya saat mencuci muka, sabun perlu dicampur dengan air terlebih dahulu dan dibuat berbusa. Hal ini penting agar dapat mengurangi konsentrasi zat berbahaya bagi kulit.
Selain itu, ternyata kulit yang kencang justru bisa jadi pertanda kamu memakai sabun wajah yang nggak cocok untuk kulitmu lho. Karena kulit yang terlalu kencang setelah cuci muka menandakan jika sabun yang digunakan terlalu banyak menyerap minyak alami yang ada pada wajah.
Akibatnya pH kulit jadi nggak seimbang. Karena itu sebaiknya kamu menggunakan produk yang mengandung ceramide atau hyaluronic acid untuk menjaga kulit dengan baik.
Jadi gitu ya, kulit yang kesat bukan pertanda wajah kamu sudah bersih. Perhatikan lagi caramu mencuci muka dan kandungan yang ada pada sabun wajahmu. Mencuci wajah kita udah sama kayak cari pacar, nggak boleh asal-asalan!
Cinta Laura Bikin Gempar Runway JFW 2026 dengan Gaun Emas Menawan Rancangan Ivan Gunawan
Bukan Sekadar Gaya, Ini Cerita Cut Syifa yang Jatuh Cinta pada Olahraga Berkuda
Janice Tjen Ukir Sejarah, Naik ke Peringkat 53 Dunia Usai Juara Chennai Open 2025
Oh Beauty Festival 2.0: Bukti Antusiasme Tinggi Komunitas Kecantikan Indonesia
Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween

Lisa BLACKPINK Curi Perhatian Jadi Penari Emas Jibaro saat Halloween


Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia