© 2020 Https://www.diadona.id/teenvogue.com
Seiring dengan rilisnya album baru dari Selena Gomez yang bernama Rare, ia kini sedang mendapat spotlight yang besar. Tidak hanya karena album barunya yang sedang menuju puncak tangga lagu, namun juga karena penampilannya yang kini lebih cantik dengan dandanan ala 60an.
Dilansir dari berbagai sumber, Senin lalu, Selena hadir dalam acara The Tonight Show ini berdandan seperti penampilan di drama lawas I Dream of Jeannie.
Stylist dari Selena yaitu Marissa Mariono, mrnguncir rambut selena ke belakang dan menarik beberapa rambutnya untuk diurai ke depan. Tak hanya itu, ia membuat ujung rambut dari selena menjadi terbalik. Sehingga rambut selena benar-benar telihat bergaya jadul namun tetap cantik.
Selanjutnya Makeup artis dari Selena, Hung Vanngo, juga turut andil dalam penampilan cantiknya kali ini. Ia memberi sentuhan cat eye pada mata Selena. Dan dengan sentuhan Blush On dan Lipstick berwarna baby pink, melengkapi penampilan 60's Selena secara keseluruhan.
Ketika diwawancarai oleh Jimmy Fallon pada acara tersebut, Selena mengaku sangat semangat atas album barunya yang baru saja rilis ini.
" Aku selalu berusaha memastikan jika setiap laguku dapat berarti sesuatu. Aku ingin lagu-laguku terdengar jujur, sehingga dapat membuat orang merasa nyaman mendengarnya. Dan ya, aku sangat beruntung ada di posisi yang dapat membuat orang merasa nyaman." Ucap Selena Gomez dengan bersemangat.
Penyanyi berumur 27 tahun ini terlihat sehat dan ceria saat berada pada The Tonight Show. Seperti yang kita tahu Selena sempat berjuang melawan sakit lupus yang di alaminya beberapa tahun kebelakang. Sangat menyenangkan ya melihatnya Selena kembali ceria!

Dita Karang Bikin Kejutan, Tampil Menawan di Jakarta Fashion Week 2026

Profil Maria Selena, Mantan Puteri Indonesia dan Atlet Basket yang Jadi Peserta Physical: Asia

Profil Fina Phillipe, Sosok Atlet Perempuan yang Mewakili Indonesia di Physical Asia

Katy Perry Resmi Go Public Bareng Justin Trudeau, Rayakan Ulang Tahun di Paris

Kris Dayanti Bawa Pulang Perak dari World Kungfu Championship