Bisa Kurangi Risiko Diabetes, Ini 5 Makanan Pengannti Nasi Putih untuk Penderita Diabetes

Reporter : Anif Fathul Amin
Jumat, 21 Januari 2022 18:03
Bisa Kurangi Risiko Diabetes, Ini 5 Makanan Pengannti Nasi Putih untuk Penderita Diabetes
Perut kenyang, gula darah pun nggak jadi naik!

Nasi dikenal memiliki manfaat untuk memberi asupan energi pada tubuh kita. Sayangnya, karbohidrat yang terkandung dalam nasi bisa meningkatkan risiko diabetes, teman-teman.

Ini karena karbohidrat yang terkandung dalam nasi merupakan karbohidrat sederhana yang bisa menyebabkan kenaikan gula dalam darah. Nah, agar terhindar dari risiko penyakit diabetes kita bisa mengganti nasi dengan makanan lain, lho.

Apa saja makanan yang bisa menjadi pengganti nasi, ya? Yuk, cari tahu!

1 dari 6 halaman

Ilustrasi Nasi Putih © Diadona

Konsumsi beras sebagai sumber karbohidrat memang memengaruhi kadar gula darah penderita diabetes melitus. Ini karena karbohidrat yang terkandung di dalamnya akan dipecah menjadi glukosa.

Pasien diabetes, baik diabetes tipe 1 maupun diabetes tipe 2, sama-sama memiliki masalah dalam proses pemecahan glukosa menjadi energi. Entah tubuh yang tak bisa memproduksi hormon insulin, ataupun karena tubuh tak lagi peka dengan keberadaan insulin sehingga proses tersebut menjadi tak optimal.

Itu sebabnya, mereka kerap direkomendasikan untuk menghindari nasi putih karena kandungan karbohidrat yang cukup tinggi.

2 dari 6 halaman

Ilustrasi Nasi Putih © Diadona

Benar bahwa konsumsi nasi putih bisa meningkatkan gula darah, tapi bukan berarti Anda harus menghentikan konsumsi karbohidrat sama sekali. Tubuh Anda tetap membutuhkan karbohidrat sebagai sumber energi.

Kamu tetap bisa makan karbohidrat, hanya saja batasi asupannya atau menggantinya dengan karbohidrat kompleks yang relatif lebih stabil dalam memengaruhi kadar gula darah.

Dalam laporan PERKENI (Perkumpulan Endokrinologi Indonesia), dijelaskan bahwa penderita diabetes perlu memenuhi asupan karbohidrat sebesar 45-65% dari total asupan energi per hari.

3 dari 6 halaman

Sementara, American Diabetes Association menyarankan batas aman asupan karbohidrat untuk penderita diabetes adalah sekitar 45-60 gram per satu kali makan (sama dengan setengah gelas) atau sebesar 135-180 gram karbohidrat per hari.

Namun, angka ini bisa juga berbeda untuk setiap orang karena kebutuhan karbohidrat per harinya tetap bergantung dengan faktor jenis kelamin, umur, pengobatan, dan intensitas aktivitas harian.

Selain dengan memperhatikan berapa banyak asupan karbohidrat, konsumsi karbohidrat untuk diabetes juga aman apabila penderita diabetes memilih jenis karbohidrat kompleks yang berserat tinggi.

4 dari 6 halaman

Kentang © Diadona

Nah, kalau emang ingin nyari aman, kamu bisa kok mengganti nasi dengan beberapa makanan lain yang kayak dengan karbohidrat. Coba lihat daftarnya berikut ini ya

  • Kentang

Kentang termasuk salah satu sumber karbohidrat yang perlu dihindari. Namun, kentang merupakan sumber kalium dan vitamin C juga, lo.

Agar mendapatkan manfaat baik kentang, diperlukan cara mengolah yang tepat agar tidak menghilangkan nutrisinya. Sebaiknya kita mengonsumsi kentang yang dipanggang, direbus, atau dikuku

  • Jagung

Jagung dikenal sebagai makanan pokok yang bisa menggantikan nasi. Jenis yang paling sering dikonsumsi adalah jagung dan jagung manis.

Sebagai pengganti nasi, jagung memiliki manfaat antioksidan dan sumber serat yang baik. Makanan yang mengandung serat yang tinggi perlu waktu lama untuk dicerna, karena itulah kita akan merasa kenyang lebih lama.

5 dari 6 halaman

Ilustrasi Oatmeal © Diadona

  • Oats

Oats terbuat dari gandum utuh yang kaya akan kandungan vitamin, mineral, dan antioksidan. Penderita diabetes biasanya disarankan untuk mengonsumsi nasi. Sedangkan oats dipercaya dapat membantu menurunkan kadar gula darah dan kolesterol di tubuh.

  • Quinoa

Akhir-akhir ini quinoa dikenal sebagai salah satu makanan pengganti nasi yang sehat. Walaupun kandungan karbohidratnya tinggi, quinoa juga kaya akan protein dan serat.

Quinoa juga tidak mengandung gluten dan bisa membuat kita kenyang lebih lama. Quinoa merupakan salah satu dari beberapa tanaman yang mengandung sembilan asam amino esensial yang baik untuk tubuh.

6 dari 6 halaman

  • Ubi

Ubi yang berwarna kuning atau oranye mengandung banyak vitamin dan serat, sehingga cocok sebagai makanan pengganti nasi.

Selain itu ubi juga kaya magnesium dan mangan yang meningkatkan kesehatan jantung dan juga tulang. Ubi juga bisa dijadikan sebagai pengganti nasi yang lebih sehat karena biasanya ia mengandung gula yang rendah.

Nah, jadi itu tadi beberapa makanan pengganti nasi untuk penderita diabetes yang bisa kamu pilih ya. Stay healthy everone!

Beri Komentar