12 Makanan Penambah Berat Badan pada Bayi dan Janin

Reporter : Anif Fathul Amin
Rabu, 22 Januari 2020 12:47
12 Makanan Penambah Berat Badan pada Bayi dan Janin
Orang tua harus selalu memperhatikan tumbuh kembang anak.

Pertumbuhan dan Perkembangan bayi selalau menjadi perhatian khususs orang tua. Termasuk juga tentang berat badan anak. Anak yang tumbuh dan berkembang maksimal, biasanya akan memiliki berat badan ideal. Berat badan yang ideal inilah yang menjadi tanda pertumbuhan dan perkembangan anak berjalan seara baik atau tidak.

1 dari 4 halaman

Makanan Penambah Berat Badan Bayi

Makanan yang baik pada bayi tak hanya mampu menyehatkan tubuh bayi, tapi juga mampu meningkatkan berat badan bayi. Karena itu, penting bagi orang tua unutuk mengetahui apa saja makanan penambah berat badan pada bayi. Berikut ini adalah beberapa jenis makanan penambah berat badan bayi yang bisa kamu berikan kepada bayimu.

ASI Ibu

Ilustrasi Menyusui © Diadona

ASI atau air susu ibu merupakan makanan penambah berat badan bayi yang alami dan sangat ampuh unutk meningkatkan berat badan bayi. Menagapa? karena ASI mengandung semua zat gizi yang sangat dibutuhkan bayi.

Selain itu, sistem pencernaan bayi di bawah umur 6 bulan masih belum bs berfungsi secara maksimal layaknya orang dewasa. Nah, unutk itu ASI adalah jawaban terbaik makanan penambah berat badan bayi.

Oleh karena itu, jangan heran apabila bayi di bawah usia 6 bulan yang mengonsumsi ASI Eksklusif cenderung memiliki berat badan yang lebih besar daripada bayi yang tidak mengonsumsi ASI secara ekslusif dan hanya mengonsumsi susu formula.

Pisang

Ilustrasi Pisang Goreng © Diadona

Makanan penambah berat badan bayi yang bisa kamu coba berikan untuk bayi adalah pisang. Pisang memiliki kandungan karbohidrat, kalium, serat, vitamin C dan B6. Selain itu, pisang juga memliki kandungan 100 kalori, terbaik dari[pad buah lainnya. Oleh karena itu pisang cocok banget dijadikan sebagai makanan penambah berat badan bayi.

Kentang

Ilustrasi Kentang © Diadona

Selain pisang, kentang juga bisa dijadikan sebagai laternatif laun makanan penambah berat badan bayi. Mengapa? karena kentang kaya akan karbohidrat yang baik untuk meningkatkan berat badan. Selain itu, kentang juga memiliki kandungan citamin C, vitamin B6, fosfor, dan mangan. Selain kandungan gizinya yang baik untuk meningkatkan berat badan bayi, kentang juga memiliki tekstur yang lembut sehingga cocok untuk dijadikan sebagai makanan penambah berat badan bayi.

2 dari 4 halaman

Makanan Penambah Berat Badan Janin

Saat sudah dalam proses kehamilan, penting bagi orang tua untuk selalu memperhatikan berat badan paa janin. Jika pada saat konsultasi dokter berat janin masih kurang, maka seorang ibu perlu untuk mengonsumsi makanan penambah berat badan janin. Apasajakah makanan penambah beat badan janin? berikut infonya untukmu.

Ubi Jalar

Ilustrasi Ubi Jalar © Diadona

Ubi jalar mengandung serat, kalium, vitamin C, vitamin B6, zat besi, tembaga, dan beta-karoten. Kehadiran antioksidan beta-karoten dalam ubi jalar akan dikonversi menjadi vitamin A oleh tubuh.

Nah, vitamin A sangat penting untuk kulit, tulang, dan mata janin. Ubi jalar juga dapat membantu meningkatkan kadar zat besi dalam tubuh. Dengan semua kandungan dan manfaat yang ada, Ubi jalar sangat cocok dijadikan sebagai makanan penambah berat badamn janin. Ubi jalar bisa diolah dengan berbagai cara, mulai dari ditumbuk, dibakar, direbus, atau digoreng.

Kacang-Kacangan

Ilustrasi Kacang-kacangan © Diadona

Kacang-kacangan=kaya akan zat besi dan protein, sehingga ibu yang mengonsumsi makanan ini akan mendapatkan cukup serat, folat, dan kalsium. Mengapa kentang sangat cocok dijadikan sebagai makana penambah berat badan janin? karena kacang-kacangan memliki kandungan seng yang bermanfafat untuk mengurangi risiko persalinan lama atau kelahiran prematur.

Jeruk

Ilustrasi Jeruk Lemon © Diadona

Mulailah harimu dengan mengonsumsi segelas jeruk sebagai makanan penambah berat badan janin yang ada dalam kandungan. Segelas jus jeruk itu akan membantu meningkatkan kadar vitamin C, kalium, dan folat dalam tubuh. Asam folat sangat penting dalam proses kehamilan.

Dengan memenuhi kebutuhan nutrisi harian asam folat sehari-hari, ibu hamil membantu mengurangi risiko janin terkena cacat lahir.

Buah jeruk juga membantu menjaga kesehatan tubuh ibu hamil secara keseluruhan, menyeimbangkan metabolisme, dan fungsi otot secara keseluruhan. Berat badan janin pun akan naik secara terkendali.

3 dari 4 halaman

Resep Makanan Anak 1 Tahun Penambah Berat Badan

Kesehatan anak adalah prioritas paling utama bagi orang tua. Nah, salah satu pertanda anak tumbu sehat adalah meningkatnya berat badan pada anak. Apalagi jika sudah menginjak umur 1 tahun, berat badan bayi sedang pada masa tumbuhnya, untuk itu ibu harus selalu memperhatikan resep makanannya. Nah, berikut kami rekomendasikan beberapa resep makanan anak 1 tahun penambah berat badan.

Bubur Susu

Ilustrasi Bubur Susu © Diadona

Bahan-bahan:
- Air matang 150 mili liter
- Susu formula 2 sendok takar atau 50 mili liter asi
- Tepung beras 1 sendok makan munjung (Saya menggunakan Merk Rose Brand)

Cara Membuat:
- Dalam mangkok campur tepung beras dengan 50 mili liter air, aduk rata jangan sampai menggumpal. Sisihkan.
- Selanjutnya panaskan 100 mili liter air dalam panci yang menggunakan api kecil. Tuang larutan tepung beras tadi ke dalam panci, aduk terus sampai meletup-letup.
- Kemudian saring dan tuang kedalam mangkuk lalu atur kekentalan dengan 2 sendok takar sufor atau 50 mili liter asi. Silahkan dikurangi atau tambah takaran apabila terlalu cair atau terlalu padat sesuai selera.

Bubur Jagung

Ilustrasi Bubur Jagung © Diadona

Bahan-bahan:

- Asi 50 mili liter
- Jagung manis 1 buah
- Brokoli 50 gram

Cara Membuat:
- Pertam-tama bersihkan brokoli per kuntum, cuci bersih lalu kukus. Sisihkan.
- Selanjutnya cuci bersih jagung manis, kemudian kukus bersama dengan brokoli.
- Setelah matang campur dengan air, kemudian haluskan biji jagungnya dan brokoli dengan menggunakan blender.
- Masak sebentar dengan menggunakan api kecil.
- Setelah sedikit dingin, campur dengan ASI.
- Lalu saring dengan menggunakan saringan kawat agar benar-benar halus dan tidak ada adonan yang menggumpal.
- Bubur siap disajikan untuk si kecil.

Bubur Beras Merah Ati Ayam

Ilustrasi Bubur Beras Merah Ati Ayam © Diadona

Bahan-bahan:
- Nasi merah matang 3 sendok makan
- Ati ayam 2 potong, rebus
- Air matang 3 sendok makan

Cara Membuat:
- Pertama-tama masukkan seluruh bahan ke dalam blender.
- Kemudian nyalakan belendernya lalu tunggu sampai bubur bertektsur halus.
- Tuang adonan ke dalam mangkuk bayi, dan bubur pun siap untuk disajikan.

4 dari 4 halaman

Makanan Penambah Berat Badan Bayi 6 Bulan Ke atas

Pertumbuhan dan perkembanan bayi menjadi salah satu hal yang paling diperhatikan sebagai seorang ibu. Apalagi, jika bayi masuk pada usia 6 bulan keatas, bayi masih sangat memerlukan asupan gizi agar berat badannya maksimal. Lalu apa saja makanan penambah berat badan 6 bulan ke atas?

Alpukat

Ilustrasi Alpukat © Diadona

Alpukat merupakan makanan penambah berat badan bayi yang berasal dari buah-buahan selain pisang. Bayi baru bisa diberikan setelah usia 6 bulan. Alpukat kaya akan lemak nabati yang sehat sehingga bisa meningkatkan berat badan bayi

Di dalam buah alpukat juga terkandung beberapa vitamin dan mineral penting seperti vitamin B6, E, C, K, asam folat, serat makanan, dan asam pantotenat. Anda bisa memberikan alpukat dalam bentuk pure di awal-awal MP ASI.

Ayam

Ilustrasi Dada Ayam © Diadona

Daging ayam adalah makanan bayi yang sehat dan juga bisa meningkatkan berat badan bayi. Daging ayam kaya akan niacin, fosfor, magnesium, Vitamin B6 dan B12. Anda baru bisa memberikan daging ayam setelah bayi berusia 8 bulan.

Daging ayam bisa disajikan dalam bentuk kaldum ayam di awal pemberiannya kepada bayi usia 6 bulan ke atas. Dengan semua manfaat dan kandungan yang dimiliki, rasanya sangat cock menjadikan daging ayam sebagai makanan penambah berat badan bayi

Telur

Ilustrasi telur rebus © Diadona

Telur adalah makanan bayi yang sehat dan berasal dari jenis protein hewani. Selain sehat, telur juga bisa menjadi makanan penambah berat badan bayi. Pada telur, terdapat kandungan protein yang tinggi. Selain itu, telur juga mengandung mineral, vitamin A dan vitamin B12.

Pada saat usia 10 bulan, bayi sudah bisa diberikan telur. Akan tetapi, ada baiknya untuk berkonsultasi dengan dokter anak sebelum memperkenalkan telur kepada anak. Sebaiknya mulailah memberikan kuning telur lebih dulu dan putih telur saat usia 1 tahun.

 

Semoga pengetahuan dalam artikel di atas dapat memberikan pemahamaan agar lebih bisa memberikan perhatian khusus pada perkembangan dan pertumbuhan berat badan bayi.

Beri Komentar