18 Makanan Khas Maluku Paling Legendaris yang Siap Bikin Kamu Ketagihan

Reporter : Anif Fathul Amin
Senin, 20 Januari 2020 13:19
18 Makanan Khas Maluku Paling Legendaris yang Siap Bikin Kamu Ketagihan
Kalau kamu mengunjungi Maluku, wajib banget untuk mencicipi makanan berikut ini.

Makanan khas memang selalu menjadi daya tarik yang begitu menggoda untuk dicoba. Buat kamu yang ngakunya traveller sejati, kurang lenngkap rasanya kalau sudah menapaki sebuah tempat lalu tak sempat mencicipi makanan khas di tempat itu.

Salah satu daerah di Indonesia yang memiliki makanan khas yang begitu menggiurkan adalah Maluku. Banyak orang yang sudah tau kalau Maluku adlah rajanya makanan khas dengan cita rasa rempah terbaik. Selaiin itu Maluku juga terkenal dengan makanan khasnya yang berbahan dasar sagu dan olahan ikan. Jadi jangan sampai nyesal kalau tak memcicipi makanan khas Maluku yang terkenal lezat dengan cita rasa khasnya.

1 dari 4 halaman

Makanan Khas Maluku Utara

Makanan khas Maluku Utara yang bisa kamu cicipi ketika berada disana sangat variatif. Karena rasanya masakannya yang khas, kamu tak akan bisa menemukannya di daerah lain. Nah, penasaran apa saja makanan khas Maluku Utara yang bisa kamu coba? berikut infonya untukmu.

1.Makanan Khas Maluku Utara Ikan Kuah Pala Banda

Ilustrasi Ikan Kuah Band © Diadona

Makanan khas Maluku Utara pertama yang harus kamu coba adalah ikan kuah pala banda. Makanan khas Maluku ini begitu terkenal di kalangan para wisatawan yang berkunjung. Mengapa? karena mereka terbius oleh cita rasanya yag begitu lezat.

Dulu, makanan khas Maluku satu ini hanya disajikan untuk kalangan pejabat Belanda, namun sekarang kamu bisa menemukannya dengan mudah di berbagai sudut kota. Agar lebih nikmat kamu bisa menikmatinya dengan nasi puih hangat dan tambahan lauk sambal bekasang dan ulang-ulang. Wajib banget dicoba nih.

2.Makanan Khas Maluku Utara Ikan Asap

Ilustrasi Ikan Asap © Diadona

Makanan khas Maluku Utara selanjutnya ada Ikan Asap. Sesuai dengan namanya makanan khas Maluku ini dillah degan cara diasapi. Biasanya, masyarakat Maluku menggunakan jenis ikan tuna dan ikan cakalang sebagai bahan dasarnyaa. Karena kedua jenis ikan ini punya jenis daging yang tahan lama ketika diasap. Ikan asap bisa tahan hingga 7 hari loh, jadi jangan takut kalau makanan khas Maluku satu ini cepat basi ya.

Sensasi cita rasa khas makanan khas Maluku satu ini akan lebih nendang kalau kamu menyantapnya dengan nasi, sambal colo-colo, dan kerupuk. Walupun terlihat sederhana, namun jangan salah cita rasanya begitu mewah.

3.Makanan Khas Maluku Utara Gatang Kenari

Ilustrasi Gatang Kenari © Diadona

Nah, kalau kamu adalah pecinta seafood, kamu wajib banget nyobain makanan khas Maluku satu ini namanya, gatang kenari. Gatang kenari adalah makanan khas Maluku yang berbahan dasar kepiting. Biasanya, makanan ini disajikan dengan kuah pedas yang nendang banget. Pokoknya cobain deh cita rasa makanan khas Maluku yang satu ini. Dijamin nggak bikn kamu kecewa.

4.Makanan Khas Maluku Utara Pepeda

Ilustrasi Papeda © Diadona

Selain terkenal di daerah Papua sana, Papeda juga menjadi makanan khas Maluku yang begitu digemari. Buat kamu yang belum tahu, Papeda adalah makanan yang dibuat dengan bahan dasar sagu. Papeda tidak dimakan langsung, biasanya dimakan dengan ikan tongkol dan kuah mubara. Keunikan yang dimiliki oleh makanan papeda yaitu tentang cara makannya. Caranya dengan menyeruputnya langsung dari mangkuk atau piring. Kalu kamu kesulitan, kamu bisa menggunakan sumpit dan sendok saja. Saking khasnya makanan ini, sampai ada pepatah yang beredar bahwa belum ke Maluku kalau belum mencoba makanan ini.

5.Makanan Khas Maluku Utara Nasi Lapola

Ilustrasi Nasi Lapola © Diadona

Berbeda dengan sajian nasi khas daerah lain, makanan khas maluku satu ini dibuat dengan bahan dasar parutan kelaPa, kacang tolo, dan tentu saja beras. Paduan cita rasa double gurih berasal dari bahan kelapa dan kacang tolo yang digunakan. Agar lebih nikmat, kamu bisa menambahkan lauk lain seperti ikan teri, tongkol basah, lapaan mentah. Siap mencobanya?

2 dari 4 halaman

Makanan Khas Daerah Maluku

Sama sepeeri masyarakat di daerah Papua, masyarakat Maluku juga banyak mengonsumsi sagu sebagai makanan pokok sehari-hari. Walaupun terkesan sederhana, namun makanan khas Maluku ternyata banyak disukai oleh para wisatawan lho. Yuk, kita cobain juga makanan khas daerah Maluku. Berikut rekomendasinya untukmu.

1.Makanan Khas Maluku Gohu Ikan

Ilustrasi Gohu Ikan © Diadona

Kalau di Jepang ada makanan khas sashimi, nah kalau makanan khas Maluku ada Gohu Ikan. Makann ini berbahan dasar ikan mentah yang diolah dengan cara memotong daging ikan seperti dadu, kemudian mencucinya, dan melumurinya dengan perasan lemon, dan garam.

Setelah semuanya selesai, kamu bisa menambahkan bumbu tumisan cabe rawit, daun kemangi, dan bawang merah.Bumbu itu dituangkan di atas ikan, dan siap dinikmati. Jadi kalau ingin merasakan sensasi olahan ikan mentah, tidak harus mengunjungi Negeri Sakura, cukup ke Maluku saja.

2.Makanan Khas Maluku Woku Komo-Komo

Ilustrasi Woku Komo-komo © Diadona

Sebanrya makanan khas Maluku satu adalah olahan dari teras batang rumbia. Proses pengolahannya bisa dibilang cukup panjang, diawali dengan merendam sagu yang kemudian ditambhakn bumbu rempah dan jeroan ikan agar rasanya semakin menggiurkan. Setelah lumayan matang, kemudian makanan ini ditambahkan dengan irisan bawang putih, bawang merah, irisan daun bawang, merica, garam, dan santan.

Sesudah matang, sagunya didiamkan terlebih dahulu hingga dingin. Jeroan ikannya dipotong-potong seperti bentuk dadu. Seterusnya jeroan ikan dan sagu yang sudah dipotong-potong dibungkus dengan daun woka. Nah, tahapan terakhir adalah memanggang bungkusan daun woka tersebut menggunakan bara api.

Panggang sampai terlihat kering daunnya, sebagai pertanda makanan sudah matang. Selain dikenal dengan sebutan woku komo-komo, kudapan ini juga dikenal dengan nama sagu komo-komo.

3.Makanan Khas Maluku Kasbi Komplet

Ilustrasi Kasbi Kompet © Diadona

Selain mengonsumi makanan berbahan dasar sagu, masyarakat Maluku juga mengonsumis kasbi atau singkong sebagai alternatif lain. Nah, biasanya masyarakat Maluku mengolahnya menjadi makanan khas Kasbi Komplet.

Namun bukan haya disajikan tanpa lauk tambahan, makanan khas Maluku satu ini juga disantap dengan lauk tambahan seperti sayur jantung pisang, ikan bakar bumbu rica, dan tumisan kangkung bunga pepaya, dan kohu-kohu ikan puri. Cara lainnya adalah dengan menikmati kasbi tawar bersama sambal khas colo-colo.

4.Makanan Khas Maluku Acar Kuning

Ilustrasi Acar Khas Maluku © Diadona

Jika didaerah lain bahan dasar membuat acar adalah sayuran, namun kalau di Maluku, bahan dasarnya adalah rebung. Tak hanya rebung, proses pembuatannya diolah dengan bahan dasar lain seperti daun salam, nanas, mentimun, cabai merah, bawang merah, dan kecipir muda. Semua bahan kemudian ditumis hingga matang. Rasanya gurih dan sedikit pedas, dijamin akan bikin kamu ketagihan.

5.Makanan Khas Maluku Kue Asida

Ilustrasi Kue Asida © Diadona

Kalau makanan khas Maluku satu ini lebih banyak dijumpai saat bulan Ramadhan. Makanan ini dibuat dengan bahn dasar tepung terigu dan gula merah. Karena rasanya yang legit dan gurih, masyarakat Maluku banyak menjadikan makanan ini sebagai menu pembuka saat berbuka puasa.

3 dari 4 halaman

Nama Makanan Khas Maluku

Saking banyaknya makanan khas Maluku yang tersedia mungkin banyak kalian yang belum tahu mengenai makanan khas Maluku yang begitu lezat dengan cita rasa yang khas. Padahal, cita rasanya begitu menggiurkan. Berikut nama makanan khas daerah Maluku yang bisa kamu coba saat berkunjung kesana.

1.Makanan Khas Maluku Kue Bagea

Ilustrasi Kue Bagea © Diadona

Mudah sekali untuk mengenali makanan khas Maluku satu ini, kamu bisa menjumpainya di pusat keramaian kota Maluku. Biasanya bentuknya bulat dan terdapat tekstur retakaan di bagian permukaannya. Ciri khas makanan ini adalah dibuat dengan manggunakan kacang kenari sebagai bahan tambahannya. Cita rasanya yang sangat enak, gurih, dan renyah sangat pas jika dijadikan sebagai camilan ketika bersantai di sore hari.

2.Makanan Khas Maluku Halua Kenari

Ilustrasi Halua Kenari © Diadona

Olahan makanan khas Maluku dengan bahan dasar kacang kenari yang lainnya adalah Halua Kenari. Kudapan ini diolah dari campuran gula merah dan kenari. Rasanya manis dan teksturnya legit, sehingga cocok untuk menu diet. Sebab kenari terbukti rendah lemah, dan kaya protein.

3.Makanan Khas Maluku Kohu-Kohu

Ilustrasi Kohu-Kohu © Diadona

Kalau kamu baru melihat makanan khas Maluku satu ini, kamu mungkin akan menyamakannya dengan sajian urab yang biasa disajikan di pulau Jawa. Namun sebenarnya berbeda, karena maakanan ini dibuat dengan jenis sayuran mentah seperti kemangi, kacang panjang, dan tauge. Semua bahan tersebut kemudian dicampur dengan parutan kelapa, perasan lemon Cina, suwiran ikan cakalang asap, dan irisan bawang merah mentah. Perasan lemon Cina membuat kudapan ini terasa gurih dengan paduan rasa asam segar. Biasanya masyarakat Ambon, menjadikan kohu-kohu sebagai santapan harian. Rasanya dijamin bikin kamu ketagihan!

4.Makanan Khas Maluku Lapis Palaro

Ilustrasi Lapis Palaro © Diadona

Buat kamu yang belum tahu, makanan khas Maluku satu ini bukanlah sajian kue, melainkan sajian yang dibuat dengan bahan dasar daging sapi. Cara membuatnya adalah dengan mengiris tipis daging sapi yang kemudian ditambahkan gula pasir, garam, tepung maizena dan air.

Setelah itu tambahkan pula bumbu halus dengan komposisi ketumbar, jintan, pala, cengkeh, kencur, jahe, bawang putih, bawang merah, dan cabai merah besar. Nah, sajian kuliner semacam ini sangat sulit dijumpai di luar Maluku. Karenanya jangan sampai lewatkan untuk menikmati makanan khas Maluku satu ini.

5.Makanan Khas Maluku Sagu lempeng

Ilustrasi Sagu Lempeng © Diadona

Sebenarnya makanan ini juga bisa kamu temui di daerah Papua, bagian timur Indonesia. Karena memang Maluku dan Papua memliki makanan pokok yang sama, yaitu sagu. Nah, untuk sekarang terdapat dua citarasa sagu lempeng, ada yang tawar dan ada pula dengan rasa gurih. Kudapan ini nikmat disantap bersama minuman teh atau kopi. Saat santai di waktu sore sangat nikmat untuk menyantapnya.

4 dari 4 halaman

Makana Khas dari Maluku

Selain menawarkan panorama indah wisata alamnya, Maluku juga menawarkan makanan khas yang begitu menggiurkan. Rasanya, didomnasi dengan cita rasa yang gurih dan legit. Nah, kalau kamu sedang berkunjung ke Maluku, ada baiknya kamu menyimak info mengenai makanan khas dari Maluku berikut ini.

1.Makanan Khas Maluku Bubur Sagu Ubi

Ilustrasi Bubur Sagu Ubi © Diadona

Jenis olahan sagu lain yang bisa kamu temui sebagai makanan khas Maluku adalah Bubur Ubi Sagu. Hanya saja, sajian ini memang menambahkan ubi sebagai bahan tambahan. Sajian ini diolah dari bahan-bahan seperti kenari, ubi merah, dan campuran sagu lempengan. Sebagai penambah rasa ditambahkan daun pandan, gula pasir, dan gula merah.

Proses membuatnya sama dengan woku komo-komo, karena sagu harus direndam selama sejam hingga mengembang. Lalu, sagu dipadukan dengan perisa alami, dan dimasak sampai gula larut. Selanjutnya didihkan kembali air gulanya, menambahkan ubi merah, dan juga sagu yang lunak.

Semuanya dimasak sampai kental dan matang. Untuk menambah kenikmatannya, bubur ini disajikan dengan saus khusus. Berupa campuran daun pandan, kelapa parut, santan, garam, dan taburan kacang kenari. Semua bahan yang digunakan benar-benar lezat, dan membuat siapa saja ketagihan.

2.Makanan Khas Maluku Sagu Gula

Ilustrasi Sagu Gula © Diadona

Makanan khas Maluku memang banyak mengandalkan sagu sebagai bahan dasarnya. Nah, salah satunya adalah sagu gula. Bentuknya kotak persegi dan dibagian atasnya diberi topping gula merah cair. Paling pas menikmatinya saat bersantai di sore hari. ditemani kopi sibu-sibu. Top markotop banget deh pokoknya.

3.Makanan Khas Maluku Kopi Sibu=Sibu

Ilustrasi Kopi Sibbu-Sibu © Diadona

Minuman ini khas dari Maluku, yang diramu dari biji kopi setempat. Secara bahasa orang Maluku, sibu-sibu artinya adalah angin sepoi-sepoi. Sedangkan orang Melayu Ambon mengartikannya sebagai rumah tempat untuk melepas penat. Kopi ini tergolong pada jenis kopi robusta.

Penyajian kopi ini sangat unik, dengan menambahkan cacahan biji ketapang, dan dicampurkan pula bubuk cengkeh yang sudah dihaluskan. Sehingga menambah citarasa, dan mempercantik penampilannya. Aroma kopi yang begitu kuat, dan tambahan bahan lainnya, dijamin akan sukses bikin kamu ketagihan untuk menikmatinya lagi.

jadi akan mencicip makanan khas Maluku yang mana dulu nih? Tulis di kolom komentar ya.

Beri Komentar