10 Resep Makanan Diet Mayo Sehat yang Praktis dan Cocok untuk Golongan Darah 0

Reporter : Anif Fathul Amin
Senin, 6 April 2020 13:42
10 Resep Makanan Diet Mayo Sehat yang Praktis dan Cocok untuk Golongan Darah 0
Simak resep makanan diet sehat berikut ini agar proses dietmu lebih maksimal.

Resep makanan diet sehat merupakan daftar makanan bergizi seimbang dengan kadar yang disesuaikan oleh kebutuhan tubuh setiap harinya. resep ini tidak hanya dikhususkan untuk kalangan yang ingin menguruskan badan saja, melainkan untuk semua orang yang ingin hidup sehat.

Untuk mendapatkan manfaat yang maksimal, resep makanan diet sehat harus mengandung beragam nutrisi esensial yang sangat diperlukan tubuh. Nutrisi esensial adalah nutrisi yang tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh, sehingga harus dipenuhi dengan mengonsumsi makanan yang mengandung nutrisi tersebut.

1 dari 4 halaman

Resep Makanan Sehat untuk Diet

Siapa sih yang tidak menginginkan tubuh yang ideal? Hampir semua orang menginginkannya, baik cowok maupun cewek. Banyak cara yang dilakukan untuk mendapatkan tubuh ideal. Salah satunya adalah dengan menjaga pola makan dan mengonsumsi makanan diet sehat. Nah, untuk kamu yang sedang ingin membuat sendiri resep makanan diet sehat, kamu bisa menyimak beberapa pilihan resep makanan sehat untuk diet yang bisa kamu coba.

Resep Makanan Diet Sehat Telur Sayuran Goreng

 

Ilustrasi Telur Sayuran Goreng © Diadona


Bahan yang perlu disiapkan:

- Minyak Kelapa
- Sayuran (wortel, kembang kol, brokoli, kacang panjang, buncis, dsb) sesuai dengan selera.
- Telur ayam
- Rempah-rempah (merica, pala, kayu manis)
- Garam
- Bayam (opsional)

Cara membuat:

- Pertama, panaskan minyak kelapa di atas wajan dengan api keci.
- Cuci bersih semua sayuran, dan potong dengan ukuran sedang, sesuai dengan selera.
- Setelah itu, tumis sayuran ke dalam minyak kelapa yang sudah panas.
- Aduk sayuran sebentar, kemudian masukkan telur sesuai dengan selera, bisa 204 telur.
- Tambahkan sedikit garam, merica, bubuk pada, dan bubuk kayu manis.
- Aduk hingga merata, tambahkan bayam jika ingin tambahan sayur.
- Setelah itu, Telur Sayuran Goreng siap disajikan.

Resep Makanan Diet Sehat Telur Bacon

 

Ilustrasi Telur Bacon Daging Sapi © Diadona


Bahan-bahan:

- Bacon
- Minyak Zaitun
- Telur
- Rempah-rempah (merica, pala, kayu manis, atau bahan lain sesuai selera)

Cara membuat:

- Siapkan wajan panas dengan minyak zaitun, kemudian tambahkan Bacon.
- Goreng Bacon hingga matang.
- Kemudian goreng 2-3 telur ayam, sesuaikan kematangan dengan selera masing-masing.
- Untuk menambahkan rasa, ketika menggoreng telur, Sahabat Dream bisa menggunakan bubuk bawang putih, atau bawang Bombay.
- Letakkan telur dan bacon goreng pada piring, dan Telur Bacon siap disantap

Resep Makanan Diet Sehat Burger Keju

 

 

Ilustrasi Burger Keju © Diadona

Bahan-bahan:

- Mentega nabati
- Roti rendah lemak dan rendah karbohidrat
- Keju Cheddar
- Keju krim
- Bayam
- Rempah-rempah

Cara membuat:

- Pertama, panaskan wajan dan tambahkan mentega.
- Panaskan roti dan beri taburan rempah, seperti bubuk kayu manis dan merica.
- Balik roti sampai kematangan yang diinginkan.
- Setelah matang, tambahkan irisan keju cheddar dan beberapa sendok keju krim.
- Tutup wajan sampai keju meleleh.
- Setelah itu, tambahkan bayam yang sudah dicuci (bisa mentah atau direbus terlebih dahulu)
- Tambahkan salsa, saus khusus burger.
- Dan, burger keju sehat siap untuk disantap.

2 dari 4 halaman

Resep Makanan Diet Praktis

Nggak perlu khawatir, kamu bisa juga kok membuat sendiri resep makanan diet yang mudah dibuat dan praktis dengan gizi yang tak kalah bagus untuk tubuh. Yuk, langsung siapin bahan-bahannya di dapur dan ikuti langkahnya dalam resep makanan diet praktis berikut ini.


Resep Makanan Diet Dada Ayam Goreng

 

Ilustrasi Dada Ayam Goreng © Diadona

Bahan-bahan:

- Dada ayam
- Mentega rendah lemak
- Garam
- Lada
- Kari
- Bubuk bawang putih
- Sayuran hijau (bayam, brokoli, kol, dsb) bisa pilih salah satu.

Cara membuatnya:

- Potong dada ayam menjadi potongan kecil, atau bisa juga memanjang.
- Setelah itu, panaskan wajah dan oleskan mentega di atasnya.
- Tumis potongan ayam dan tambahkan lada, kari, garam, dan bubuk bawang putih.
- Tumis hingga ayam berubah warna menjadi kecoklatan.
- Siapkan sayuran hijau yang sudah dicuci, lalu tumis bersama dada ayam.
- Tunggu sampai matang.


Resep Makanan Diet Telur Kukus

 

Ilustrasi Telur Kukus © Diadona


Bahan-Bahan:

- 1/2 wortel potong cincang
- 2 telur ayam
- 4 cabai
- 1/2 tomat
- Bawang daun
- Seledri secukupnya
- Merica secukupnya
- Garam secukupnya
- 1/2 Bumbu penyedap

Cara membuat:

- Masukan aneka sayuran seperti wortel, daun bawang, telur, tomat, seledri ke dalam mangkuk.
- Aduk hingga merata dengan semua bahan, kemudian masukan merica, bumbu penyedap, garam.
- Setelah semua bahan sudah tercampur, saatnya kukus adonan hingga matang selama 10 - 20 menit.
- Menu telur kukus tidak hanya praktis tapi juga bebas kalori sehingga bisa membantu program diet mu.


Resep Makanan Diet Tumis Ayam Brokoli

 

Ilustrasi Tumi Ayam Brokoli © Diadona


Bahan-bahan:

- 1 buah dada ayam, fillet lalu potong-potong
- 250 mg brokoli, bisa di tambah jika suka
- 2 buah bawang putih, cincang
- 1 buah daun bawang potong ukuran sedang
- 2 sdm minyak zaitun
- 1 sdm saos tiram
- garam, merica, kaldu jamur secukupnya

Cara membuat:

- Balur ayam yang sudah di potong dengan garam, merica kemudian diamkan sebentar.
- Panaskan minyak zaitun kemudian masukan bawang bombay, tumis hingga layu,
- Selanjutnya masukan bawang putih dan tumis hingga harum.
- Masukan dada ayam, setelah matang masukan brokoli dan aduk-aduk kembali.
- Jangan lupa tambahkan sedikit air, masukan saos tiram, sedikit garam dan gula, kaldu serta merica sedikit saja.
- Agar kandungan gizi tidak hilang sebaiknya gunakan garam sedikit saja atau tidak sama sekali.

3 dari 4 halaman

Resep Makanan Diet Mayo

Diet mayo sebenarnya bukan hanya sekadar diet, bukan hanya membatasi asupan makanan kamu. Mayo Clinic mengembangkan diet ini juga untuk mengubah pola hidup kamu menjadi lebih sehat. Yang dilakukan pada diet ini tidak terbatas soal makanan, tetapi juga tentang aktivitas fisik. Memang, teorinya adalah energi yang keluar dan masuk harus seimbang untuk mendapatkan berat badan yang sehat.

Jadi, dengan melakukan diet mayo, kamu diharapkan untuk menerapkan pola hidup seimbang. Jika kamu melakukan diet ini dengan benar, maka kamu dapat mempertahankan kebiasaan pola hidup sehat kamu. Lalu apa saja resep menu diet mayo yang sehat dan tetap bergizi? Simak informasinya di bawah ini ya.


Resep Makanan Diet Mayo Ayam Panggang Lemon dan Rosemary

 

 image © Diadona


Bahan:
- 1 potong dada ayam tanpa kulit
- 1 siung bawang putih
- ½ sdt minyak zaitun
- ½ sdt rosemary kering
- Lada hitam secukupnya
- Perasan lemon secukupnya

Cara membuat:
- Panaskan oven kurang lebih 250° C, kemudian lapisi loyang dengan cooking spray.
- Balurkan seluruh bagian ayam menggunakan bawang putih. Balurkan dengan minyak zaitun dan taburi rosemary bubuk dan lada hitam di atasnya. Tuangkan juga perasan lemon di atas potongan ayam tersebut.
- Panggang ayam selama 30 menit.
- Balikkan ayam menggunakan penjepit, lalu panggang kembali selama 10-15 menit atau hingga warnanya berubah kecoklatan.
- Ayam panggang siap untuk dihidangkan.


Resep Makanan Diet Mayo Salmon Panggang Asia

 

 image © Diadona

 

 Bahan:
- 1 sdm minyak wijen
- 1 sendok makan kecap
- 1 sendok makan jahe, cincang
- 1 sdm cuka
- 1 fillet salmon, kurang lebih 100 gram

Cara membuat:
- Campurkan minyak wijen, kecap, jahe, dan cuka dalam sebuah wadah pipih. Tambahkan salmon dan lumuri semua sisi salmon dengan campuran tersebut.
- Dinginkan salmon selama 30-60 menit hingga bumbu meresap.
- Panaskan panggangan yang diolesi minyak dengan api sedang.
- Panggang salmon selama 5 menit setiap sisinya.
- Ikan salmon panggang siap dihidangkan.

4 dari 4 halaman

Resep Makanan Diet Golongan Darah O

Resep makanan diet untuk golongan darah O adalah menu makanan yang aman dan baik untuk di konsumsi bagi mereka para pemiliki golongan darah ini. Mungkin sudah anda ketahui bahwa golongan darah O merupakan golongan darah yang pertama kali ditemukan dan muncul pada manusia.

Para pemilik golongan darah O merupakan kelompok pemburu atau hunter. Dan para pakar diet golongan darah telah merekomendasikan bahwa pemilik golongan darah ini sangat di anjurkan untuk memulai program dietnya dengan makanan yang banyak mengandung protein tinggi. Buat kamu yang mempunyai golongan darah 0 dan ingin memulia program diet, ada baikmya menyimak info resep makanan diet golongan darah 0 berikut ini


Resep Makanan Diet Cah Brokoli

 

 

      View this post on Instagram      

A post shared by Susi Agung (@susie.agung) on

 


Bahan-bahan:

- 300 gr brokoli, potong per kuntum
- 75 gr udang kupas
- 1 bh bawang bombai, iris tipis
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 1 cm jahe, memarkan
- 3 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm kecap asin
- 1/2 sdt lada hitam bubuk
- 100 ml air
- 3 sdm minyak untuk menumis

Cara membuat:

- Tumis bawang bombai, bawang putih, dan jahe sampai harum. Masukkan udang, aduk hingga udah berubah warna.
- Masukkan saus tiram dan brokoli sambil diaduk hingga layu.
- Tambahkan kecap manis, kecap asin, lada hitam, dan air. Masak sampai matang.

Resep Makanan Diet Meatza

 

 

      View this post on Instagram      

A post shared by Susi Agung (@susie.agung) on

 

Bahan-bahan:

- Bawang
- Daging sapi giling
- Saus salsa
- Rempah
- Bubuk bawang putih
- Keju parut

Cara membuatnya:

- Cincang halus bawang Bombay
- Campur daging sapi dengan salsa, bawang, rempah, dan bubuk bawang putih di dalam Loyang.
- Tambahkan keju parut di atasnya, dan tutup dengan irisan bacon.
- Masukkan dalam oven dan panaskan pada suhu 180-200 derajat Celsius selama 30-40 menit.
- Setelah itu, dinginkan.

Nah itulah tadi beberapa pilihan resep makanan diet yang sehat dan aman dikonusmis. Semmuanya bisa kamu kreasikan dengan bahan lain sesuai dengan seleramu. Selamat mencobanya di rumah!

Beri Komentar