Virzha Rilis Video Musik Kupu-Kupu Malam, Soundtrack Series Kupu Malam Dibintangi Michelle Ziudith

Reporter : Anif Fathul Amin
Kamis, 1 Desember 2022 14:03
Virzha Rilis Video Musik Kupu-Kupu Malam, Soundtrack Series Kupu Malam Dibintangi Michelle Ziudith
Tonjolkan sisi gelap dunia malam.

Penyanyi Virzha merilis lagu berjudul “Kupu-Kupu Malam” pada18 November 2022. Lagu "Kupu Kupu Malam" merupakan lagu milik penyanyi legendaris Titiek Puspa.

Untuk mendukung lagu tersebut, Virzha meluncurkan sebuah video musik lagu yang juga menjadi soundtrack seri terbaru dari MD Entertainment. Dalam video musik itu, Virzha mengajak pendengar untuk menelusuri gelapnya dunia malam.

1 dari 5 halaman

Konsep yang ditonjolkan Virzha adalah emosi dan rasa dalam lagu “ Kupu-Kupu Malam” dapat lebih terasa menyentuh hati. Dalam video musik arahan Khairul Amri itu, Virzha menelusuri beberapa tempat dengan konsep nuansa gelap.

Beberapa adegan dari series ‘Kupu Malam’ juga ditampilkan sehingga menambah kesan dan makna kupu-kupu malam itu sendiri. Sebelumnya lagu “ Kupu Kupu Malam” dinyanyikan hingga dipopulerkan oleh Titiek Puspa.

2 dari 5 halaman

Namun lewat Virzha di bawah naungan MD Musik Indonesia dan Alfa Records, lagu tersebut kembali ‘dihidupkan’. Lagu ini hadir dengan nuansa ballad yang kental dan makin bermakna. Itu semua berkat ciri khas vokal Virzha yang powerfull dalam menghidupkan kembali pesan tersirat dari lagu ini.

Sejatinya lagu “ Kupu Kupu Malam” berkisah tentang wanita malam yang berprofesi sebagai Tuna Susila, sebuah pekerjaan yang sering kali dipandang sebelah mata oleh banyak orang.

3 dari 5 halaman

4 dari 5 halaman

Berikut lirik lagu Kupu Kupu Malam:

Ada yang benci dirinya
Ada yang butuh dirinya
Ada yang berlutut mencintainya
Ada pula yang kejam menyiksa dirinya

Ini hidup wanita si Kupu-Kupu Malam
Bekerja, bertaruh seluruh jiwa raga
Bibir senyum, kata halus merayu, memanja
Kepada setiap mereka yang datang

Dosakah yang dia kerjakan?
Sucikah mereka yang datang?
Kadang dia tersenyum dalam tangis
Kadang dia menangis di dalam senyuman

Wo-oh, apa yang terjadi, terjadilah
Yang dia tahu Tuhan, penyayang umat-Nya
Wo-oh, apa yang terjadi, terjadilah
Yang dia tahu hanyalah menyambung nyawa

Uh-oh, ah-ah-uh

Wo-oh-ho, apa yang terjadi, terjadilah
Yang dia tahu Tuhan, penyayang umat-Nya
Wo-ho, apa yang terjadi, terjadilah
Yang dia tahu hanyalah menyambung nyawa

Oh-ah-oh-oh

Beri Komentar