Selain Nathalie Holscher, 10 Selebriti Ini Juga Putuskan untuk Jadi Mualaf

Reporter : Anif Fathul Amin
Jumat, 25 September 2020 09:33
Selain Nathalie Holscher, 10 Selebriti Ini Juga Putuskan untuk Jadi Mualaf
Deretan selebriti ini akhirnya memutuskan untuk memeluk islam.

Di dunia ini ada banyak sekali terdapat agama yang bisa dianut. Banyak orang yang memiliki kepercayaan mereka sejak lahir karena keturunan, lalu ada juga yang memilih kepercayaannya seiring berjalanya waktu. Namun, untuk kita yang menjadi wagra negara Indonesia, kita memang diwajibkan untuk menganut satu agama.

Termasuk bagi para selebriti Indonesia. Tak sedikit dari selebriti Indonesia yang memutuskan untuk pindah agama. Nah, menurut islam sendiri, orang yang masuk islam dari agama sebelumnya disebut dengan mualaf.

Berikut beberapa selebriti yang memutuskan untuk pindah agama dan menjadi mualaf.

1 dari 10 halaman

Roger Danuarta

Roger Danuarta dan Cut Meyriska © Diadona

Aktor tampan Roger Danuarta di ketahui memiliki darah Tionghoa. Suami dari Cut Meriska ini memilih menjadi mualaf sebelum menjalankan pernikahan. Diketahui Roger Danuarta menjadi mualaf pada 2018 lalu.

2 dari 10 halaman

Alice Norin

Rumah Alice Norin © Diadona

Alice Norin artis yang terkenal sering membintangi beberapa judul senetron ini memeluk agama Islam sejak tahun 2007. Tak banyak yang tahu bahwa artis keturunan Norwegia, Manado, dan Sunda ini adalah seorang mualaf.

3 dari 10 halaman

Dewi Sandra

Ilustrasi Dewi Sandra Berhijab © Diadona

Dewi Sandra merupakan aktor ternama di tanah air. Dirinya telah banyak membintangi beberapa judul film dan sinetron. Setelah beberapa kali pindah agama, akhirnya artis blasteran Inggris ini mantap menjadi mualaf dan berhijab. Sebelum akhirnya menjadi seorang mualaf, Dewi Sandra lebih dulu melalui perjalanan panjang.

4 dari 10 halaman

Marsha Timothy

Vino G. Bastian dan marsha Timothy © Diadona

Tak banyak yang tahu, wanita Batak-Jerman ini adalah seorang mualaf. Sejak menikah dengan Vino G Bastian 20 OKtober 2012 silam, artis Marsha Timothy mengikuti keyakinan yang dianut suami.

5 dari 10 halaman

Angel Lelga

Angel Lelga dan Vicky Prasetyo © Diadona

Mantan istro Vicky Prasetyo ini juga merupakan seleb yang memutuskan menjadi mualaf. Diketahui, keputusan ini sempat membuat hatinya campur aduk. Namun, dengan kemantapan hatinya Angel Lelga akhirnya memeluk islam sejak 18 tahun lalu.

6 dari 10 halaman

Tamara Bleszynski

Tamara Bleszynski © Diadona

Nama Tamara Bleszynski sudah terkenal sejak tahun 2000-an. Tak banyak yang tahu, sejak tahun 1995, Tamara Bleszynski adalah seorang mualaf.

Wanita blasteran Polandia dan Sunda tersebut kini menetap di Bali. Disana Tamara mengurus penginapan dan restoran yang Ia bangun.

7 dari 10 halaman

Sophia Latjuba

Sophia Latjuba © Diadona

Sophia Latjuba mantan kekasih Ariel NOAH ini mengaku nyaman menjadi mualaf. Wanita blasteran Jerman dan Bugis ini santer terdengar memutuskan untuk menjadi seorang mualaf pada tahun 2014 lalu.

8 dari 10 halaman

Soraya Larasati

Soraya Larasati © Diadona

Soraya Larasati adalah artis yang dulu sering wara-wiri di layar kaca televisi. Wanita ini keturunan Batak-Sunda-Tionghoa ini memutuskan untuk masuk Islam ketika menjalin hubungan dengan seorang pria muslim bernama Doni Almadi pada tahun 2012 lalu.

9 dari 10 halaman

Deddy Corbuzier

Deddy Corbuzier © Diadona

Presenter yang juga dikenal sebagai youtuber kondang ini memutuskan untuk memeluk agama Islam di tahun 2019. Deddy Corbuzier mengucapkan dua kalimat Syahadat di Sleman, Yogyakarta.

10 dari 10 halaman

Nathalie Holscher

Nathalie Holscher © Diadona

Nathalie Holscher memutuskan jadi mualaf pada 22 September 2020 lalu. Dalam unggahan Instagram-nya, dia berterima kasih pada komedian Sule yang menjadi saksinya mengucapkan dua kalimat syahadat.

Sebelumnya, Nathalie adalah seorang DJ yang aktif di klun malam. Nnathalie juga terkenal dengan membuat vlog dan cover lagu di Youtube sejak setahun lalu.

Itulah beberapa selebriti yang memutuskan untuk menjadi mualaf. Semoga mereka bisa mendalami agama barunya dengan baik ya.

Beri Komentar