Hendak Beli Nasi Padang, Bapak Penjual Agar-Agar Ini Cuman Punya Uang 5 Ribu

Reporter : Anif Fathul Amin
Minggu, 1 Agustus 2021 18:03
Hendak Beli Nasi Padang, Bapak Penjual Agar-Agar Ini Cuman Punya Uang 5 Ribu
Kelihatan sekali dari wajahnya yang lelah bercampur dengan bingung saat akan memilih makanan yang disediakan di rumah makan tersebut.

Setiap orang memiliki kondisi kehidupan yang berbeda-beda. Ada yang diberikan rezeki berkecukupan dan ada juga yang masih kekurangan, bahkan untuk sekedar mengisi perutnya saja terasa sulit. Sehingga ia harus membanting tulang untuk bisa memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari.

Sebagai sesama manusia. sangat wajar bagi kita untuk membantu sesama. Dan inilah yang terjadi bapak penjual agar-agar berikut ini.

1 dari 5 halaman

Hendak Beli Nasi Padang

Viral Penjual Agar-agar Cuma Punya Uang 5 Ribu buat Beli Nasi Padang © Diadona

Bapak berpenampilan sederhana itu memasuki sebuah rumah makan padang. Si bapak yang diketahui berjualan agar-agar tersebut masuk ke rumah makan dengan sangat sopan sembari tersenyum. Di tangannya menggenggam selembar uang Rp5.000 yang dilipat dan kelihatan ragu saat mendekati si penjual.

“ Ada bapa yang jualan agar-agar, mau beli nasi padang. Aku ga video jualannya karna takut dia kesinggung”, tulis di video tersebut.

2 dari 5 halaman

Tak Tega Melihatnya

Viral Penjual Agar-agar Cuma Punya Uang 5 Ribu buat Beli Nasi Padang © Diadona

Bapak itu melihat keluar rumah makan yang mungkin saja untuk mengecek dagangannya yang ia letakkan di luar. Kemudian ia masuk kembali sembari melihat beberapa pilihan makanan yang disediakan.

Kelihatan sekali dari wajahnya yang lelah bercampur dengan bingung saat akan memilih makanan yang disediakan di rumah makan tersebut. Apalagi saat mengetahui ia hanya membawa selembar uang Rp5.000 ditambah sekarang sedang masa pandemi yang pastinya berdampak pada jualannya.

“ Gatega banget liat wajah bapanya. Dimasa pandemi gini kerasa banget kalo jualan sepi apalagi ini cuma jual agar2”, tulis di video tersebut.

3 dari 5 halaman

Dibantu Sang Penjual

@elsameliaa

Buat yang usahanya masih lancar sampe sekarang jangan lupa bersyukur????????

? tulus_andai aku bisa - panyaaa

 

Akhirnya si pemilik rumah makan padang itu membuatkan sebungkus nasi padang dengan ekstra nasi untuk bapak itu. Ia menolak dibayar ketika si bapak penjual agar-agar menyodorkan uang Rp 5 ribu.

" Aku bungkusin nasi nya extra banyak biar bapak kenyang, pas bapa mau bayar aku tolak biar uangnya disimpen aja buat bapak. Buat bapak selalu semangat," ungkapnya.

Mendapatkan nasi padang secara cuma-cuma membuat pria itu terharu. Berulangkali ia menundukkan kepala berterima kasih kepada pemilik rumah makan padang tersebut.

4 dari 5 halaman

Setelah viral hingga dintonton lebih dari 21 juta kali, akhirnya banyak warganet yang ingin berdonasi. Da n baru-baru ini. akun @elsameliaa mengunggah video penyerahan donasi senilai RP 100 juta itu belum lama ini.

@elsameliaa

Alhamdulillah,satu hikmah penting dibalik semua ini “ jangan malu untuk berbuat baik walau itu kecil, dan membantu tdk akn membuatmu jadi kekurangan????”

? Yang Terbaik Bagimu (Jangan Lupakan Ayah) [feat. Gita Gutawa] - Ada Band

 

Penjual agar-agar bernama Eman itu langsung sujud syukur saat mengetahui mendapatkan bantuan begitu besar.

" Alhamdulillah bapaknya sangat senang sampai sujud syukur," tuturnya.

Momen tersebut sempat membuat beberapa orang yang berada di lokasi menangis terharu. Tampak raut wajah Eman begitu bahagia saat mendapatkan bantuan tersebut.

5 dari 5 halaman

Setelah selesai penyerahan donasi, Eman diantar oleh pihak kepolisian sampai kediamannya agar aman di perjalanan.

Momen penjual agar-agar dapat donasi RP 100 juta itu mencuri perhatian publik. Beragam komentar dari warganet langsung membanjiri kolom komentar.

" Alhamdulillah banyak orang baik, si bapak terbantu. Terima kasih orang-orang hebat," kata seorang warganet.

" Netizen Indonesia kalian semua benar-benar hebat," ujar warganet lain.

" Terima kasih banyak orang-orang yang sudah ikut donasi," timpal warganet lainnya.

Beri Komentar