Diduga Terinfeksi Covid-19, Seorang Balita Menangis Seorang Diri di Ruangan Isolasi

Reporter : Anif Fathul Amin
Sabtu, 26 September 2020 11:03
Diduga Terinfeksi Covid-19, Seorang Balita Menangis Seorang Diri di Ruangan Isolasi
Balita tersebut berada di ruangan isolasi RS Darurta Wisma Atlet

Sebuah pemandangan mengharukan terlihat dari salah satu ruang isolasi di RS Darurat Wisma Atlet Kemayoran. Seorang balita berusia 2 tahun terpaksa harus tinggal di ruang isolasi seorang diri karena menunjukkan beberapa ciri-ciri terinfeksi virus Covid-19.

Dalam video yang beredar, terlihat seorang petugas medis berpakaian APD lengkap tengah mencoba menenangkan balita tersebut yang sedang menangis. Video mengharukan tersebut pun beredar luas di media sosial.

1 dari 3 halaman

Balita Teindikasi Covid-19

Menurut keterangan dalam video yang beredar, balita berusia 2 tahun tersebut menderita diare dan dehidrasi ringan yang menjadi salah satu ciri khusus pasien yang terinfeksi virus Covid-19.

Meski hasil tes swab balita tersebut dikatakan negatif, namun ia tetap harus diisolasi untuk dilakukan observasi lebih lanjut karena menunjukkan ciri-ciri terinfeksi virus.

2 dari 3 halaman

Menangis dan Ditenangkan Tenaga Medis

Baita Menangis Saat Berada di Ruang Isolasi © Diadona

Karena menunjukkan beberapa gejala itulah balita mungil itu terpaksa harus menjalani perawatan di ruang isolasi seorang diri.

Dalam video yang beredar, terlihat seorang petugas medis tengah mencoba menenangkan balita tersebut. Sambil menggendong dan menepuk-nepuk punggungnya, perlahan bocah itu pun terlihat tenang di gendongan tenaga medis.

" Keesokan paginya, anak tersebut terlihat gelisah di dalam kesendirian. Tenaga medis tersebut menghampirinya dan untungnya bocah tersebut tidak ketakutan," tulis keterangan video dikutip dari Instagram @memoefriantto.

3 dari 3 halaman

Komentar Netizen

Perilaku yang ditunjukkan oleh tenaga medis tersebut sontak menimbulkan berbagai reaksi dari warganet. Banyak dari mereka merasa sedih dan terharu menyaksikan video itu.

" 2th masih kecil sendirian tanpa kluarga yg menemani,semoga cpet sembuh dek,terimakasih tim medis yg sll sabar," tulis @yuli.ana.376

" Sedihh ngebayangin anak sekecil itu sendirian jauh dr ibunya,, ditemenin sm org yg ga dikenal begitu kan pasti ad rasa takut.. ibu nya jg pasti nangis ngeliat anaknya bgini.. semoga kamu lekas sembuh nak," kata @trikahasdamareta.

" Tetap semangat bagi para nakes!! Doa kami menyertaimu," kata @aryoutama.

" Aku aja sedih liatnya, ga kebayang perasaan mama nya pas anak sakit tp ga bisa dampingin," kata @eeeebbbss.

Ah nggak tahu lagi gimana rasanya jadi balita yang harus diisolasi tanpa diteamni ayah dan ibunya. Untungnya, ada para perawat yang siap siaga mengawasi dan menenangkannya saat ia butuh sesuatu. Mudah-mudahan cepat sembuh ya dek :)

Beri Komentar