Bikin Salut, Siswi SMA Ini Kerja Jadi MUA Wedding Meski Masih Pakai Seragam!

Reporter : Anif Fathul Amin
Kamis, 10 Desember 2020 15:03
Bikin Salut, Siswi SMA Ini Kerja Jadi MUA Wedding Meski Masih Pakai Seragam!
Bakatnya merias wajah ini ia dapatkan dari ibunya lho!

Setiap anak memiliki bakat dan kemampuan yang berbeda-beda. Apabila bakat itu terus diasah dan dikembangkan, tentu saja akan membawa manfaat untuk diri anak itu sendiri. Seperti kisah remaja yang piawai merias pengantin, padahal baru duduk di bangku SMA.

Kisah tersebut berawal dari postingan Imroatul Nur Cahyani di akun TikToknya @imroatulncmakeup. Dalam video yang diunggahnya ke TikTok tampak Imrotul yang masih memakai seragam sekolah berjoged dengan pengantin wanita yang diriasnya.

"Makeup Wedding pas lagi ujian check. Habis ngemakeup langsung berangkat ke sekolah. Setelah ujian selesai balik lagi ke wedding. Orang-orang pada heran kok yang ngemakeup pake seragam sekolah," tulis akun TikTok @imroatulncmakeup).

1 dari 5 halaman

Kisah Siswi SMA Jadi MUA Wedding Masih Pakai Seragam © Diadona

Imroatul Nur Cahyani sang pengunggah video merasa senang ketika tahu videonya viral di TikTok. Dia pun menceritakan kisah di balik penampilannya masih berseragam sekolah saat bekerja merias pengantin.

" Lokasi weddingnya agak jauh dari rumah kalau misal aku ganti baju ke rumah takut nggak nututi ke sekolah. Aku ke lokasi wedding bawa sepeda motor biar ke sekolahnya enak cepat, sedangkan barang-barang di bawa mobil," kata remaja berusia 18 tahun itu..

2 dari 5 halaman

      View this post on Instagram      

A post shared by Makeup Wedding (@imroatulncmakeup)

 

Remaja yang tinggal di Blega, Bangkalan, Madura, Jawa Timur itu pun mengungkapkan perjalanannya menjadi makeup artist. Dia memang suka dengan makeup dan memutuskan mengikuti kelas makeup pada 2018.

"Sejak 2018 punya keinginan sendiri ikut private class makeup di Sidoarjo, Jawa Timur. Ikut private class 10 kali pertemuan pas libur sekolah naik kelas 11," katanya, dikutip dari laman Liputan6.com.

3 dari 5 halaman

Rupanya ketertarikan Imroatul pada makeup berawal dari seringnya dia melihat ibunya bekerja. Sang ibu dulunya seorang perias pengantin.

Imroatul yang kini masih sekolah di SMAN 1 Blega kelas 12 itu menuturkan jika, ibunya dulu secara otodidak. Dia pun terinspirasi melakukan hal serupa. Dia bertekad untuk mengetahui lebih dalam teknik makeup.

" Makeupku dulu pas pertama belum maksimal hasilnya walaupun setelah kursus. Tapi aku terus belajar melatih skill, mempraktekkan terus. Aku sering makeupin teman-teman yang aku jadiin model makeup," ceritanya.

4 dari 5 halaman

Kini usahanya belajar makeup sudah mulai membuahkan hasil. Dia menerima tawaran pekerjaan merias pengantin. Guru dan teman-teman di sekolahnya pun salut padanya.

      View this post on Instagram      

A post shared by Makeup Wedding (@imroatulncmakeup)

 

"Ibu bersyukur sekali nggak sia-sia ngursusin aku. Kalau guru dan teman-teman pada bilang hebat yaa udah bisa nge-makeup sudah bisa menghasilkan uang," ucap Imroatul.

Menjadi makeup artist di usia SMA diakui Imroatul bukan hal yang mudah. Dia pernah mendapatkan komentar negatif dan tidak dipercaya calon kliennya.

"Ada yang nggak percaya, bilang bukan aku yang ngemakeupin dan dikira bohongin orang-orang. Biar pada percaya aku buktiin lewat video di TikTok," ujarnya.

5 dari 5 halaman

 

Selain di TikTok, Imroatul juga menampilkan portofolio makeup hasil karyanya di Instagram @imroatulncmakeup. Dalam Instagram tersebut terlihat ada puluhan pengantin yang sudah didandaninya. Saat ini,d ia juga masih terus belajar, mengembangkan diri dan kursus untuk memperdalam teknik makeupnya.

Hingga Kamis siang (3/12/) video itu sudah ditonton lebih dari 5,8 juta kali, mendapat 471 ribu Likes dan 3.260 komentar di TikTok. Sebagian besar warganet salut pada Imroatul Nur Cahyani sudah bisa memiliki penghasilan sendiri di usia sekolah. Ada juga warganet yang memuji kemampuannya dalam merias pengantin.

Wah, keren juga nih! Masih remaja tapi bisa mengasah bakat sekaligus menghasilkan uang. Dobel nih senengnya. Ada yang mau ngkutin jejaknya nggak nih? 

Beri Komentar