Bikin Haru, Ibu di Aceh Ini Setia Temani Anaknya Tes Seleksi CPNS

Reporter : Anif Fathul Amin
Selasa, 28 September 2021 20:03
Bikin Haru, Ibu di Aceh Ini Setia Temani Anaknya Tes Seleksi CPNS
Dengan wajah yang begitu berharap, ibu ini setia mendampingi anaknya.

Tes CPNS atau Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2021 masih dilaksanakan hingga saat ini. Sejak pelaksanaannya pada 2 September 2021 lalu, peserta CPNS masih terus berjuang mendapatkan nilai terbaik agar lulus di tahap ini.

Dibalik serba-serbi tes CPNS, kejadian mengharukan datang dari Aceh.

1 dari 5 halaman

Ada satu momen mengharukan dalam pelaksanaan tes CPNS kali ini. Seorang ibu turut menemani sang anak laki-lakinya mengikuti tes CPNS Kejati Aceh di Kota Banda Aceh, Senin (27/9/2021).

2 dari 5 halaman

      View this post on Instagram      

A post shared by Andre Li (@andreli48)

 

Ibu paruh baya itu tampak setia menemani anaknya yang sedang mengikuti ujian CPNS di Kejaksaan Tinggi Aceh.

Dalam unggahan di akun Instagram tersebut, ibu dan anak itu tampak terduduk di anak tangga gedung sembari menunggu jadwal ujian sang anak dimulai.

3 dari 5 halaman

Seorang Ibu Temani Anaknya Tes CPNS © Diadona

Ibu yang mengenakan jilbab berwarna hijau dan baju warna hitam itu tampak melepas sandalnya. Tampak pula seorang petugas yang menghampiri keduanya.

" Kasih ibu sepanjang masa," tulis keterangan unggahan, seperti dikutip melalui akun @andreli48.

4 dari 5 halaman

Sontak, unggahan itu pun viral dan menuai beragam komentar dari para netizen yang terharu melihat perjuangan sang ibu terhadap anaknya.

" Amiinn, semoga mengubah keadaan lebih baik," komentar @mukitlaeir.

" Ya Allah... kasih Ibu sepanjang masa, kasih ayah sepanjang lintasan balap," komentar @eko__styawan.

" Do'a orang tua khususnya Ibu insya Allah diijabah," komentar @hariasyik

Beri Komentar