Berhati Mulia, Driver Ojol Ini Asuh 170 Anak Yatim dan Dhuafa Hingga Rela Gadai Motor Demi Biayai Sekolah

Reporter : Anif Fathul Amin
Kamis, 7 Juli 2022 19:03
Berhati Mulia, Driver Ojol Ini Asuh 170 Anak Yatim dan Dhuafa Hingga Rela Gadai Motor Demi Biayai Sekolah
Di balik kesederhanaan hidupnya, Adi justru memiliki kekayaan hati.

Kemuliaan hati seseorang senantiasa tak memandang harta. Meski tak hidup bergelimang perhiasan, namun sosok yang satu ini justru memiliki hati emas. Seorang pengemudi ojek online bersikap luar biasa. Setiap hari, dia mampu menyisihkan waktu untuk mengasuh ratusan anak yatim dan dhuafa.

Sepeda motor bahkan rela tergadaikan demi menghidupi ratusan anak asuh miliknya.

1 dari 6 halaman

Kumpulkan 170 Anak Yatim & Dhuafa

Kisah Adi Driver Ojol yang Bantu Kaum Tak Mampu © Diadona

Beberapa waktu lalu, laman kitabisa.com mengungkap kisah inspiratif dari sosok pria bernama Adi. Untuk mencukupi kebutuhan pribadinya sehari-hari, Adi diketahui berprofesi sebagai pengemudi ojek online.

Setiap hari, Adi menyusuri jalanan demi menunggu pesanan dari berbagai penjuru. Sewaktu-waktu, dia siap mengantar para pelanggan ke berbagai tujuan dengan menggunakan sepeda motor.

Adi cukup berpenampilan seadanya. Mengenakan celana jeans serta jaket andalan merupakan hal yang digunakannya setiap hari guna mencari nafkah. Di balik kesederhanaan hidupnya, Adi justru memiliki kekayaan hati. Rupanya, Adi telah berhasil mengumpulkan 170 anak yatim dan dhuafa.

2 dari 6 halaman

Beri Perhatian Soal Pendidikan

Kisah Adi Driver Ojol yang Bantu Kaum Tak Mampu © Diadona

Latar belakang pribadi menjadi alasan tersendiri. Tak memiliki ijazah yang cukup, Adi merasa kesulitan untuk mendapatkan pekerjaan. Hal itu seolah membuatnya kian tergugah. Dia tak mau ratusan anak yatim dan dhuafa turut merasakan apa yang dihadapinya kini.

Maka, Adi berkomitmen untuk terus menaruh perhatian soal pendidikan ke 170 anak yatim dan dhuafa. Untuk kebutuhan pendidikan anak-anak, Adi bahkan tak hanya rela menyisikan waktu dan tenaganya saja. Adi turut merelakan sejumlah penghasilannya guna diberikan kepada ratusan anak asuhnya tersebut. Pengorbanan yang besar demi memutus mata rantai kemiskinan para anak yatim dan dhuafa.

" Beliau rela sisihkan upahnya untuk sekolahkan 170 anak yatim dhuafa," demikian dikutip dari laman kitabisa.com.

3 dari 6 halaman

Kumpulkan Dana Sendiri

Kisah Adi Driver Ojol yang Bantu Kaum Tak Mampu © Diadona

Rasa cintanya kepada anak-anak membuat Adi rela melakukan segalanya. Termasuk untuk mencari dana bagi mereka. Hasil dana yang terkumpul dari uang pribadinya tersebut digunakan bagi kepentingan pendidikan ratusan anak asuhnya. Terbukti, Adi beberapa kali mampu mengirim anak asuhnya tersebut untuk dapat mengenyam pendidikan secara gratis.

" Mengumpulkan dana untuk mengirimkan mereka ke sekolah secara gratis," demikian dikutip dari laman kitabisa.com.

4 dari 6 halaman

Gadaikan Motor

Belakangan diketahui, Adi tak segan untuk mencurahkan segala usaha dan harta miliknya demi menghidupi mereka. Salah satunya yakni dengan mengorbankan sepeda motor miliknya. Untuk mencukupi kebutuhan pendidikan anak-anak tersebut, Adi rela menggadaikan sepeda motor. Padahal, barang tersebut merupakan sumber penghasilan utama baginya. Namun, Adi seolah tak peduli. Dia tetap menjalankan tekad kuatnya untuk senantiasa mengiringi perjalanan anak asuhnya mencapai kesuksesan.

" Demi menyekolahkan anak-anak dhuafa, Mas Adi pun rela untuk menggadaikan motornya," demikian dikutip dari laman kitabisa.com.

5 dari 6 halaman

Mungkin, bagi teman-teman yang ingin ikut membantu anak-anak yatim dan kaum dhuafa yang diasuh oleh Mas Adi, bisa lewat link berikut ini ya!

kitabisa.com/campaign/masadi

Beri Komentar